tirto.id - Kasus COVID-19 baru bertambah 19.106 per Selasa (24/8). Dengan demikian, jumlah total kasus mencapai 4.008.166.
Lima provinsi dengan kasus tertinggi pada hari ini yakni Jawa Barat 5.255; Jawa Timur 1.700; Jawa Tengah 1.242; Sumatera Utara 1.135; dan Bali 934.
Jumlah kematian baru bertambah 1.038, menjadi total 128.252. Kasus kematian baru paling tinggi pada hari ini disumbang dari Jawa Barat dengan 314 jiwa.
Kemudian kasus aktif total 273.750 yang masih dalam perawatan maupun isolasi mandiri. Sementara kasus sembuh bertambah 35.082, sehingga total menjadi 3.606.164 orang. Kemudian kasus suspek tercatat 260.434 orang.
Penambahan data hari ini berdasarkan data yang masuk ke pemerintah pusat secara bertahap hingga Minggu siang, baik melalui tes real time Polymerase Chain Reaction (RT-PCR), Tes Cepat Molekuler (TCM) maupun Antigen.
Jumlah tes naik dibading hari kemarin yakni dari 74.324 menjadi hari ini 123.844 orang diperiksa sehingga positivity rate sebesar 15,43 persen.
Penambahan kasus dalam beberapa hari terakhir mengalami fluktuasi. Pada 17 Agustus 20.741 kasus; 18 Agustus 15.768 kasus; 19 Agustus 22.053 kasus, 20 Agustus 20.004 kasus; 21 Agustus 16.744 kasus; 22 Agustus 12.408, 23 Agustus 9.604 kasus, dan hari ini 19.106 kasus, sehingga total kasus 4.008.166 orang.
Saat ini, pemerintah Indonesia membatasi pergerakan warga lewat Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di seluruh provinsi. Selain sebagai upaya menekan penularan Corona, pemerintah juga memaksimalkan vaksinasi.
Berdasarkan data vaksinasi per 23 Agustus 2021, terdapat 58.468.810 yang sudah dilakukan suntik vaksinasi tahap I. Sedangkan yang telah dilakukan suntikan ke-2 mencapai 32.640.998. Sementara target vaksinasi yang dicanangkan pemerintah sebanyak 208.265.720.
Penulis: Riyan Setiawan
Editor: Zakki Amali