Menuju konten utama

Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja 2024 Gelombang 69 Dibuka?

Informasi mengenai jadwal buka pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 69 tahun 2024. Berikut tata cara pendaftaran dan syaratnya.

Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja 2024 Gelombang 69 Dibuka?
Seorang warga mencari informasi tentang pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang ke-63 di Jakarta, Senin (26/2/2024).ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/tom.

tirto.id - Pendaftaran program Prakerja gelombang 68 sudah ditutup pada Senin, 20 Mei 2024 pukul 23.59 WIB. Peserta yang lolos seleksi akan diumumkan pada Rabu, 22 Mei 2024. Lantas, kapan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 69 dibuka?

Kartu Prakerja adalah program pemerintah yang dilaksanakan untuk meningkatkan keterampilan dan daya saing angkatan kerja melalui pelatihan dan pendidikan.

Dikutip laman resminya, program Kartu Prakerja adalah program beasiswa pelatihan untuk meningkatkan kompetensi kerja dan kewirausahaan.

Program ini ditujukan bukan hanya untuk pencari kerja, tapi juga mereka yang sudah bekerja maupun buruh yang ingin mendapatkan peningkatan skill atau kompetensi, juga pekerja/buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil.

Peserta Prakerja yang dinyatakan lolos seleksi nantinya akan menerima saldo Kartu Prakerja berupa uang elektronik senilai Rp3,5 juta.

Saldo tersebut merupakan modal bagi peserta untuk membeli kelas pelatihan yang sesuai dengan minat mereka. Dalam program ini, pemerintah secara khusus bermitra dengan sejumlah lembaga pelatihan.

Peserta wajib membelikan saldo yang mereka terima untuk membeli minimal satu pelatihan dalam kurun waktu 15 hari setelah status sebagai penerima ditetapkan.

Jika dalam jangka waktu tersebut peserta tidak menggunakan saldo tersebut untuk membeli dan mengikuti pelatihan, status penerima akan dicabut dan tidak diperbolehkan mengikuti seleksi gelombang berikutnya.

Peserta yang telah menyelesaikan pelatihan pertama mereka akan mendapatkan sertifikat dan insentif berupa uang tunai. insentif peserta dibagi menjadi dua jenis yaitu insentif biaya mencari kerja dan pengisian survei.

Insentif biaya mencari kerja diberikan sebanyak satu kali dengan nominal Rp600 ribu. Sementara itu, insentif pengisian survei diberikan sebesar Rp50 ribu, dengan pengisian survei paling banyak dua kali.

Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja 2024 Gelombang 69 Dibuka?

Melihat pola seleksi gelombang terdahulu, program Prakerja setiap gelombangnya dibuka pada hari Jumat dan ditutup pada hari Senin. Kemudian, pengumuman disiarkan pada dua hari setelah penutupan pendaftaran alias setiap hari Rabu.

Pendaftaran program Kartu Prakerja 2024 biasanya dibuka setiap dua pekan sekali. Sebagai contoh, pendaftaran gelombang 67 dibuka pada 3 Mei 2024. Selanjutnya, gelombang 68 dibuka tepat 14 hari berikutnya yaitu pada 17 Mei 2024.

Berdasarkan pengamatan itu, jika tidak ada perubahan pola, pendaftaran Prakerja gelombang 69 akan dibuka pada Jumat, 31 Mei 2024.

Namun demikian, untuk memastikan jadwal pengumuman dan informasi lebih lanjut mengenai program Prakerja, peserta diharapkan memantau informasi melalui akun Instagram resmi Kartu Prakerja @prakerja.go.id.

Tata Cara Pendaftaran Kartu Prakerja 2024 dan Syaratnya

Untuk mendaftar program Kartu Prakerja 2024, calon peserta perlu mempersiapkan sejumlah persyaratan.

Setelah memenuhi persyaratan, calon peserta dapat melakukan pendaftaran secara mandiri melalui laman resmi Kartu Prakerja.

Berikut ini adalah tata cara dan syarat pendaftaran Kartu Prakerja 2024 dirangkum dari laman resminya.

Syarat Pendaftaran Prakerja 2024

  • WNI berusia paling rendah 18 tahun dan paling tinggi 64 tahun.
  • Tidak sedang menempuh pendidikan formal.
  • Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro & kecil.
  • Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, Aparatur Sipil Negara, Prajurit TNI, Anggota Polri, Kepala Desa dan perangkat desa dan Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD
  • Maksimal 2 NIK dalam 1 KK yang menjadi Penerima Kartu Prakerja.

Tata Cara Pendaftaran Kartu Prakerja 2024

  • Kunjungi laman https://dashboard.prakerja.go.id/daftar.
  • Buat akun dengan memasukkan alamat email dan password.
  • Verifikasi KTP dan KK. Masukkan 16 digit NIK, 16 digit nomor KK, dan tanggal lahir.
  • Isi data diri dengan lengkap dan benar.
  • Unggah foto e-KTP. Pastikan foto jelas dan terbaca.
  • Scan wajah. Ikuti instruksi di layar untuk scan wajah dengan mengedipkan mata.
  • Jawab pertanyaan. Jelaskan alasan mengikuti Kartu Prakerja.
  • Pilih pelatihan. Pilih pelatihan yang diminati dan jelaskan keterampilan yang dimiliki.
  • Verifikasi nomor HP. Masukkan nomor HP aktif dan lakukan verifikasi.
  • Isi pernyataan pendaftar. Pilih pernyataan yang sesuai dengan kondisi Anda.
  • Ikuti Tes Kemampuan Dasar (TKD). Kerjakan tes dengan teliti untuk mengukur kemampuan dasar Anda.

Baca juga artikel terkait PRAKERJA 2024 atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Iswara N Raditya