Menuju konten utama

Kampanye Hari ke-10: Anies ke Lampung dan Muhaimin ke Cibubur

Cawapres Muhaimin Iskandar menghadiri launching 1 Juta Jubir Desa AMIN bersama Barisan Relawan Desa Anies-Muhaimin (BALAD AMIN) di Cibubur, Jakarta.

Kampanye Hari ke-10: Anies ke Lampung dan Muhaimin ke Cibubur
Bakal capres Anies Baswedan berorasi di salah satu pasar di Bengkulu, pada Rabu (6/12/2023). (Tirto.id/M. Irfan Al Amin)

tirto.id - Pasangan capres-cawapres nomor urut satu, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, kembali menggelar kampanye secara terpisah pada hari ke-10, Kamis (7/12/2023). Hal itu mereka lakukan jelang debat Pilpres 2024 yang dimulai pada 12 Desember 2023.

Anies hari ini berangkat menuju Lampung. Ia memulai agendanya dengan bertemu peternak dan mahasiswa PKL peternak muda. Ia lalu melanjutkan perjalanan menuju Graha Bintang dan berdialog dengan Mahasiswa Malahayati.

Anies akan menutup agenda kampanyenya di Lampung dengan penyelenggaraan Desak Anies. Acara itu berisikan dialog dan tanya jawab secara langsung dengan masyarakat setempat.

Di sisi lain, cawapres Muhaimin Iskandar menghadiri launching 1 Juta Jubir Desa AMIN bersama Barisan Relawan Desa Anies-Muhaimin (BALAD AMIN) di Aula Pandansari, Taman Wiladarika, Cibubur, Jakarta.

Dalam kampanye hari sebelumnya, Anies berjanji bakal menggalakkan program transformasi transportasi umum besar-besaran di banyak kota. Ia akan menerapkan program yang serupa di Jakarta itu tetapi dengan pendekatan yang menyesuaikan kondisi kota.

"Kami pernah melakukannya di Jakarta, tranformasi besar-besaran untuk angkutan umum dan konsepnya adalah serupa," kata Anies di Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) 2023, dikutip dari YouTube MTI, Rabu (6/122023) malam.

Anies melihat persoalan angkutan umum yang terjadi saat ini, mulai dari sopir rebutan penumpang, kejar setoran, dan banyak ngetem.

"Penumpang tidak hanya keluar biaya uang, juga waktu dan itu fenomena yang dulu terjadi di Jakarta," kata Anies.

Baca juga artikel terkait KAMPANYE ANIES-MUHAIMIN atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Politik
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Gilang Ramadhan