Menuju konten utama

Kamera Advan G2 Menjawab Tren Selfie Masa Kini

Smartphone selfie Advan G2 mengandalkan kamera depan 16MP untuk menangkap detail sempurna meski dalam kondisi low light.

Kamera Advan G2 Menjawab Tren Selfie Masa Kini
Advan G2. FOTO/ADVANDIGITAL

tirto.id - Awal tahun 2018, Advan menilai terjadi pergeseran tren selfie, yang tak hanya berfokus pada wajah sebagai objek, namun melibatkan momen-momen indah yang mengungkap banyak hal. Advan G2 hadir menjawab tren tersebut sekaligus memenuhi tingginya animo masyarakat terhadap smartphone kamera selfie.

"Selfie sekarang sudah masuk ke level baru yaitu tidak lagi melulu tentang saya, saya, dan saya tapi sudah mulai bergeser ke bagaimana cerita dalam selfie tersebut," ungkap Direktur Marketing Advan, Tjandra Lianto.

Advan menilai, selfie tak lagi berbicara soal wajah pengguna namun sudah melibatkan banyak konteks dan cerita sehingga hasil swafoto lebih sempurna. Tjandra mencontohkan, tren selfie kini melibatkan background pemandangan sebagai konteks atau tempat yang bagus saat melakukan travelling sebagai cerita.

"Bagaimana supaya wajah orang-orang tersayang yang diajak selfie bisa tampak dengan jelas dan bagus juga," tambahnya.

Menjawab kebutuhan itu, G2 dibekali Advan kemampuan untuk menangkap ketajaman dan detail setiap elemen yang difoto. Apabila pengguna selfie sendiri, detail-detail kecil seperti tekstur, garis wajah, warna mata saat di-zoom tak akan terlihat pecah. Setiap elemen tampak dalam dan tajam bahkan bila dicetak.

Hal ini terwujud berkat kamera depan 16MP bukaan f/2.0 yang membuat pengguna mendapatkan foto lebih terang untuk menangkap detail sempurna meski dalam kondisi low light. Pengguna juga akan mendapatkan hasil selfie memuaskan saat selfie dengan background pemandangan atau tempat iconic, seperti Candi Borobudur.

Pada kamera belakang, Advan G2 menawarkan lensa 13MP yang mampu mengabadikan gambar di berbagai situasi, seperti pencahayaan cukup atau kurang dengan hasil foto detail dan jernih. Selain itu, smartphone Selfie in Detail ini memiliki beragam menu pengaturan untuk menghasilkan karya foto kreatif.

Spesifikasi Advan G2

Tak cuma unggul pada sektor kamera, smartphone ini juga memiliki spesifikasi mumpuni. Hadir dengan layar 5,5 inci FHD 1920x1080 piksel dengan tipe LTPS, teknologi ini memungkinkan tampilan gambar lebih baik dan efisien yang memanjakan pengguna saat menikmati multimedia di ponsel berlayar besar.

Pada storage, Advan G2 dibekali memori internal 32GB yang dipadukan dengan RAM 3GB. Kapasitas ini bila dirasa kurang lapang, pengguna bisa mengandalkan slot microSD yang bisa diisi hingga 128GB.

Ditenagai prosesor quad-core 1,3GHz dengan unit pemroses grafis MTK6750T, hardware ini dipadukan dengan OS IDOS 7.2 yang berbasis Android Nougat 7.0.

Pada sektor catu daya, Advan G2 dibekali baterai berkapasitas besar 3.500mAh. Selain itu, ponsel dual SIM ini juga memiliki fitur fingerprint, Bluetooth, GPS, WiFi, dan tidak ketinggalan splash resistant yang mampu menahan cipratan air.

Advan G2 disebut bisa menandingi para kompetitor di kelasnya, seperti Xiaomi Redmi Note 5A, Vivo V69, Oppo F5 Youth, atau Samsung Galaxy J5 Pro. Dengan segala keunggulan dan spesifikasi di atas, smartphone Selfie in Detail ini ditawarkan ke pengguna di harga Rp2,4 juta.

Baca juga artikel terkait ADVAN G2 atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis