Menuju konten utama

Kakak Kandung Cak Imin Merapat ke Istana Jelang Pengumuman Kabinet

Ketua DPW PKB Abdul Halim Iskandar merapat ke Istana Negara.

Kakak Kandung Cak Imin Merapat ke Istana Jelang Pengumuman Kabinet
Ketua DPW PKB Abdul Halim Iskandar merapat ke Istana Negara, Jakarta, Selasa (22/10/2019). tirto.id/Bayu Septianto

tirto.id - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menambah satu kadernya sebagai kandidat menteri di Kabinet Kerja jilid II, setelah Ida Fauziah.

Selasa (22/10/2019) siang hari ini, giliran Ketua DPW PKB Abdul Halim Iskandar merapat ke Istana Negara.

Mengenakan kemeja putih dan celana panjang hitam, Abdul Halim datamg sekira pukul 13.49 WIB. Ia melemparkan senyum dan lambaian tangannya saat awak media menyapanya.

Abdul Halim kini menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Jawa Timur. Ia diketahui merupakan kakak kandung Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin).

Ia pernah diperiksa KPK pada Juli 2018 silam sebagai saksi terkait penyidikan perkara tindak pidana pencucian uang dengan tersangka mantan Bupati Nganjuk Taufiqurrahman.

Baca juga artikel terkait CALON MENTERI JOKOWI atau tulisan lainnya dari Bayu Septianto

tirto.id - Politik
Reporter: Bayu Septianto
Penulis: Bayu Septianto
Editor: Hendra Friana