tirto.id - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep bakal bertemu dengan bakal calon presiden (bacapres) Prabowo Subianto di Kertanegara, Jakarta. Mereka akan bertemu sekitar pukul 16.00 WIB, Kamis (12/10/2023) hari ini.
"Rencananya silaturahmi ke kediaman Pak Prabowo," kata Anggota Dewan Pembina PSI Isyana Bagoes Oka saat dikonfirmasi, Kamis (12/10/2023).
Dia menuturkan sebelumnya Prabowo mengajak Kaesang bertemu. Ajakan tersebut terjadi saat mereka bertemu di perayaan ulang tahun Luhut Binsar Pandjaitan, beberapa waktu lalu.
"Berawal dari pertemuan informal Pak Prabowo dan Mas Kaesang di acara ulang tahun Pak Luhut, Pak Prabowo mengajak Mas Kaesang dan jajaran PSI ke rumah beliau," bebernya.
Lebih lanjut, dia menuturkan kunjungan ini sebagai balasan PSI kepada Prabowo yang sudah menyambangi markas partai berlogo mawar merah itu. Isyana berharap pertemuan akan berjalan lancar.
"Sekaligus kunjungan balasan PSI ke Pak Prabowo dan Gerindra yang pernah datang ke PSI. Semoga acara lancar dan bermanfaat bagi orang banyak," bebernya.
Kaesang sebelumnya menyebut rencana kunjungan dengan Prabowo dilakukan dalam rangka silaturahmi, sama seperti yang dilakukan dengan para sukarelawan Presiden Joko Widodo.
"Kita perlu menjaga namanya NKRI dan itu balik lagi dilakukan dengan silaturahmi," kata Kaesang.
Kaesang menepis agenda tersebut akan membahas dukungan PSI kepada Prabowo dalam Pilpres 2024. Dia menuturkan PSI masih menyerap aspirasi masyarakat melalui DPW PSI di seluruh Indonesia.
"Insyaallah minggu depan, kami mulai konsolidasi untuk beberapa DPD dan DPW. Selagi kemarin saya jalan ke Jawa Barat, Bali, Jogja [Yogyakarta] itu kami sambil meminta aspirasi teman-teman aspirasi yang ada di daerah. Mereka maunya seperti apa, kami sudah dapat, cuma belum semuanya," tutur Kaesang Pangarep.
Penulis: Fransiskus Adryanto Pratama
Editor: Intan Umbari Prihatin