Menuju konten utama

Jokowi Makan Siang Bersama Tiga Bakal Capres di Istana Merdeka

Jokowi bersama tiga bakal capres terlihat sangat menikmati makan siang yang digelar di Istana Merdeka, Jakarta.

Jokowi Makan Siang Bersama Tiga Bakal Capres di Istana Merdeka
Presiden Joko Widodo makan bersama capres-cawapres di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (30/10/2023). tirto.id/Andrian Pratama Taher

tirto.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggelar makan siang bersama para bakal calon presiden yang akan berlaga di Pilpres 2024. Makan siang digelar di ruang makan Istana Merdeka, Jakarta, Senin (30/10/2023).

Sekira pukul 12.35 WIB, Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, Anies Baswedan hadir dan duduk bersama di meja makan bundar. Prabowo dan Anies mengenakan batik cokelat, sementara Ganjar mengenakan batik berwarna merah bercampur cokelat terang. Jokowi, sebagai tuan rumah terlihat menggenakan batik berwarna putih-biru.

Keempat tokoh ini duduk di meja makan bundar yang terlihat sudah tersaji makanan di antaranya, bakso, perkedel, lontong dan menu lain seperti kerupuk, air putih dan jus jeruk.

Keempat tokoh tersebut terlihat berbincang santai saat diliput awak media. Salah satu bacapres, Ganjar Pranowo sempat basa-basi menyapa awak media.

"Ikut makan gak?" tanya Ganjar yang diikuti para bacawapres lain dan Jokowi sambil senyum.

Suasana hangat pun terjadi di antara Jokowi dan tiga bakal capres saat menyantap makan siang. Misalnya, saat Ganjar mengomentari adanya nasi dan lontong dalam satu meja. Ganjar menyinggung daerah asal leluhur Prabowo Subianto yakni Banyumas, Jawa Tengah yang masyarakatnya gemar menyantap lontong.

"Karena di kampungnya Pak Prabowo di Banyumas itu makannya enggak makan nasi, tapi pake lontong, kupat," kata Ganjar.

Kegiatan makan bersama para capres sebelumnya dibenarkan oleh Menkopolhukam Mahfud MD. Mahfud yang merupakan cawapres Ganjar membenarkan ada kegiatan makan bersama para capres dan Presiden Jokowi.

"Iya benar capres (makan siang bersama presiden), bukan cawapres. Cawapres kan kaitannya dengan pak wapres," ujar Mahfud singkat di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (30/10/2023).

Sekretaris Jenderal Partai NasDem Hermawi Taslim mengungkapkan bahwa tiga bakal calon presiden (capres) yakni Anies Baswedan, Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto diundang ke Istana Kepresidenan Jakarta oleh Presiden Joko Widodo untuk makan siang.

"Tiga capres diundang ke Istana hari ini tanpa bakal calon wakil presiden (cawapres) pukul 11.30 WIB," ujar Hermawi saat dihubungi ANTARA.

Hermawi mengatakan Presiden Jokowi pernah menuturkan dirinya mendukung ketiga bakal capres tersebut demi kebaikan bangsa.

"Nah, siang ini, ketiganya diundang ke Istana. Mungkin inilah wujud dukungan yang dimaksud," jelasnya.

Baca juga artikel terkait PEMILU 2024 atau tulisan lainnya dari Andrian Pratama Taher

tirto.id - Politik
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Bayu Septianto