Menuju konten utama

Jokowi Ancam Copot Pangdam dan Kapolda Jika Ada Kebakaran Hutan

"Kalau di wilayah saudara ada kebakaran dan tidak tertangani dengan baik, aturan main tetap sama, dicopot," kata Presiden Jokowi.

Jokowi Ancam Copot Pangdam dan Kapolda Jika Ada Kebakaran Hutan
Presiden Joko Widodo. ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

tirto.id - Presiden Joko Widodo mengancam akan mencopot panglima kodam dan kapolda apabila tak mampu menanggulangi masalah kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di wilayahnya dengan cepat, terutama menjelang Asian Games 2018.

"Kalau di wilayah saudara ada kebakaran dan tidak tertangani dengan baik, aturan main tetap sama, dicopot," kata Presiden Jokowi di Istana Negara Jakarta, Selasa (6/2/2018).

Terkait pencopotan itu, Jokowi mengaku sudah berkoordinasi dengan Panglima TNI Hadi Tjahjanto dan Kapolri Tito Karnavian.

"Tegas ini saya ulang lagi, paling kalau ada kebakaran, saya telepon panglima, ganti pangdamnya. Kalau di provinsi mana, telepon kapolri, ganti kapolda," kata Presiden pula.

Jokowi kembali mengingatkan, apabila kebakaran hutan dan lahan terjadi di wilayah lebih kecil maka kapolres atau danrem maupun dandim yang akan dicopot.

"Ini langkah untuk gerakkan satgas. Kalau ganti gubernur tidak bisa," kata Presiden pula.

Jokowi mengatakan dirinya ingin pembentukan satgas penanganan kebakaran hutan dan lahan juga melibatkan masyarakat dan perusahaan, bupati/wali kota, gubernur, pangdam, danrem, dandim, kapolda, dan kapolres yang ada di daerah.

"Jadi yang efektif kita lakukan adalah gerakkan seluruh perusahaan, masyarakat, dan organisasi-organisasi yang sampai di bawah. Di Polri sampai babinkamtibmas, di TNI sampai babinsa. Ini akan efektif untuk gerakkan masyarakat, perusahaan," katanya pula.

Namun, Jokowi merasa bersyukur karena sejak dua tahun terakhir ini dirinya tidak pernah mendapat komplain masalah asap dari negara tetangga.

"Saya ketemu PM Singapura, PM Malaysia, pasti komplain yang masuk ke saya, asap, pasti. Tapi pada 2016-2017 kemarin bertemu terakhir di India, dua orang PM sudah salami kita. 2018, seperti 2016-2017, saya sudah ngomong, saya sudah jamin," katanya lagi.

Untuk itu, Jokowi ingin di tahun 2018 ini tidak terjadi kebakaran hutan dan lahan, sebab dirinya sudah berjanji kepada PM Singapura dan PM Malaysia. "Begitu ada asap, muka kita ditaruh di mana," kata Presiden mengingatkan.

Baca juga artikel terkait KEBAKARAN HUTAN DAN LAHAN

tirto.id - Sosial budaya
Sumber: antara
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Alexander Haryanto