Menuju konten utama

Joao Felix Masuk Skuad Portugal di Semifinal Liga Negara UEFA 2019

Joao Felix dan Cristiano Ronaldo masuk dalam skuad timnas Portugal vs Swiss di semifinal Liga Negara UEFA 2019.

Joao Felix Masuk Skuad Portugal di Semifinal Liga Negara UEFA 2019
Pemain Benfica, Joao Felix, bereaksi dengan kecewa di akhir perempat final Liga Eropa, pertandingan sepak bola leg kedua antara Eintracht Frankfurt dan Benfica di Commerzbank Arena di Frankfurt, Jerman, Kamis (18/4/2019). AP Photo/Michael Probst

tirto.id - Gelandang serang Benfica, Joao Felix, kembali masuk ke dalam skuad tim nasional (timnas) Portugal untuk semifinal Liga Negara Eropa pada Kamis, 6 Juni 2019. Felix berpeluang tampil membela negaranya melawan Swiss dalam laga yang digelar di Estadio do Dragao, Porto.

Fernando Santos menyebut 23 pemain yang ia panggil untuk memperkuat timnas Portugal merupakan pemain yang memiliki kualitas. Ini termasuk Joao Felix, yang belum pernah berseragam Selecao senior, meski sudah memperkuat Portugal di jenjang U-18, U-19, dan U-21.

"Kriteria untuk membuat skuad adalah kualitas. Felix adalah salah satu dari 23 pemain dalam skuad yang bisa bermain," kata Fernando Santos, dikutip AS.

Pemain berusia 19 tahun tersebut sebelumnya juga masuk dalam daftar timnas Portugal yang bermain di ajang kualifikasi Euro 2020 melawan Ukraina dan Serbia pada Maret 2019. Kendati demikian, sang gelandang berbakat tersebut tidak dimainkan.

Melihat perkembangan pemain jebolan akademi Benfica tersebut, besar kemungkinan diriya akan melakukan debut bersama timnas Portugal dalam laga melawan Swiss.

Selain Joao Felix, Fernando Santos, juga memanggil 3 pemain Benfica lainnya, yakni Ruben Dias, Pizzi, dan Rafa Silva.

Selain Benfica, Wolverhampton Wanderers, menjadi tim yang menyumbang pemain paling banyak untuk timnas Portugal dengan 4 pemain. Mereka antara lain Rui Patricio, Joao Moutinho, Ruben Neves dan Diogo Jota.

Bagi Diogo Jota, pemanggilan dirinya ke timnas Portugal juga merupakan kesempatan untuk membuat caps pertamanya untuk timnas senior. Pemain yang musim lalu tampil apik bersama The Wolves, dengan mencetak 9 gol dari 33 penampilannya di Liga Inggris, sebelumnya juga sudah masuk skuad Portugal di kualifikasi Euro 2020.

Selain itu Cristiano Ronaldo, juga masuk ke dalam skuad Portugal menghadapi Swiss, dan diperkirakan akan kembali memimpin rekan-rekannya. Ronaldo tercatat sudah mencetak 85 gol dalam 156 pertandingan.

Berikut daftar 23 pemain yang dipanggil oleh timnas Portugal.

Penjaga Gawang: Beto, Rui Patricio, Jose Sa.

Bek: Raphael Guerreiro, Mario Rui, Nelson Semedo, Joao Cancelo, Ruben Dias, Pepe, Jose Fonte;

Gelandang: Bruno Fernandes, Danilo Pereira, William Carvalho, Pizzi, Ruben Neves, Joao Moutinho;

Penyerang: Bernardo Silva, Cristiano Ronaldo, Diogo Jota, Dyego Sousa, Joao Felix, Goncalo Guedes, Rafa Silva.

Baca juga artikel terkait SEPAKBOLA EROPA atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus