Menuju konten utama

Jelang Lebaran, Harga Bawang Putih Naik Rp 60-70 ribu per Kg

Menurut Mansuri, saat ini harga bawang putih sudah ada yang menyentuh Rp 90 ribu per kg seperti di Bogor dan Banten.

Jelang Lebaran, Harga Bawang Putih Naik Rp 60-70 ribu per Kg
Pedagang membersihkan bawang putih di salah satu pasar tradisional di Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (2/5/2019). ANTARA FOTO/Arnas Padda/YU/wsj.

tirto.id - Jelang hari raya Lebaran, kenaikan harga bawang putih menjadi sorotan. Pasalnya, menurut Pusat Informasi Harga Pangan Strategis Nasional (PHIPS), komoditas hortikultura itu mulai menembus Rp63.900 per kg per 7 Mei 2019. Padahal, sepekan sebelumnya, harga bawang putih masih berada di kisaran Rp 49.000 per kg.

Ketua DPP Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (Ikappi), Abdullah Mansuri mengatakan, kenaikan bawang putih ini menonjol di antara komoditas lainnya lantaran terjadi cukup signifikan.

Pasalnya, harga di bulan sebelumnya masih berada di kisaran Rp20-30 ribu, namun saat ini sudah ada yang menyentuh Rp90 ribu per kg seperti di Bogor dan Banten. Sementara di DKI, kata Mansuri, ada yang menjual Rp65-80 ribu per kg.

“Harga yang lagi tinggi itu bawang putih. Cukup mencengangkan. Di luar ekspektasi harganya sekarang rata-rata tembus ke Rp70 ribu per kg,” ucap Mansuri saat dihubungi reporter Tirto pada Senin (7/5).

“Kami asumsikan rata-rata sekitar Rp70 ribu per kg,” tambah Mansuri.

Pernyataan Mansuri ini cukup beralasan. Pasalnya, harga bawang putih pada 1 Maret 2019 masih berada di kisaran Rp26-29 ribu per kg.

Namun, sebulan berikutnya, PHIPS menunjukkan angkanya sudah berada di kisaran Rp34.950 per kg. Lalu menjadi Rp49.000 per kg di akhir April dan menyentuh Rp60 ribu per kg pada 7 Mei 2019.

Berbeda dengan komoditas lainnya, Mansuri mengatakan rata-rata hanya mengalami kenaikan sebanayk Rp2.000 per kg.

Seperti telur ayam dari Rp24 ribu menjadi Rp26 ribu per kg. Daging ayam dari Rp35 ribu ke 37 ribu per kg. Lalu bawang merah naik dari Rp 35ribu ke Rp41 ribu per kg.

“Rata-rata naik Rp2 ribu per kg. Minyak goreng, gula pasir, dan garam naik tapi stabil,” ucap Mansuri.

Baca juga artikel terkait HARGA BAWANG PUTIH atau tulisan lainnya dari Vincent Fabian Thomas

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Vincent Fabian Thomas
Penulis: Vincent Fabian Thomas
Editor: Alexander Haryanto