Menuju konten utama

Jalur KA Selatan Bisa Dilalui, 80 Bantalan Rel Sudah Diperbaiki

Sudah ada 80 bantalan yang dipasang dari total 700 bantalan yang rusak dan harus diganti.

Jalur KA Selatan Bisa Dilalui, 80 Bantalan Rel Sudah Diperbaiki
Polisi bersama petugas KAI dan TNI melakukan pemeriksaan rel kereta api saat operasi persiapan jalur mudik di Stasiun Kemiri, Karanganyar, Jawa Tengah, Senin (27/5/2019). ANTARA FOTO/Maulana Surya/foc.

tirto.id - Ketua Harian Posko Lebaran Nasional, Sekretaris Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub Cucu Mulyana mengatakan perbaikan jalur antara Stasiun Lebakjero dan Nagreg sudah dapat dilalui.

Ia mengatakan perbaikan yang dilakukan hingga Kamis (30/5/2019) sudah ada 80 bantalan yang dipasang dari total 700 bantalan yang rusak dan harus diganti.

"Tadi pagi sudah ada 80 yang diperbaiki. Sambil diperbaiki, kereta sudah bisa lewat situ. Tapi dengan kecepatan 5 km per jam. Namun, saat ini sudah bisa dilewati dengan kecepatan 10 km per jam," jelas dia di Posko Nasional, Kemenhub, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis (30/5/2019).

Ia menjelaskan, proses pengerjaan akan dilakukan sesegera mungkin meski pun skemanya tidak mudah. Pasalnya bantalan-bantalan rel yang terbuat dari batu harus diangkut dengan kereta.

"Sementara 200 bantalan yang sudah diset dan 280 sedang dalam perjalanan pengangkutan," kata dia.

Meski tidak menyebutkan kapan perbaikan ini akan selesai, namun ia memastikan perbaikan dapat diselesaikan cepat dan tidak akan mengganggu aktivitas dan jadwal kereta api.

Sebelumnya pada Rabu sore (29/5/2019) di jalur selatan sempat terjadi insiden, Kereta Lodaya Tambahan rute Solo Balapan-Bandung mengalami anjlok.

Lokasi anjloknya kereta itu ada di kilometer 193-192 yang berada di antara Stasiun Lebakjero dan Stasiun Nagreg, Kabupaten Bandung.

Manajer Humas PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi 2 Bandung, Noxy Citrea mengatakan kereta tersebut anjlok pada gerbong ketiga dari depan.

Akibat insiden itu jalur perjalanan kereta dari Bandung yang menuju ke arah timur dialihkan ke utara sempat dialihkan. Pengalihan dilakukan sampai evakuasi gerbong yang anjlok selesai dan kondisi jalur kembali normal.

Baca juga artikel terkait JALUR MUDIK 2019 atau tulisan lainnya dari Selfie Miftahul Jannah

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Selfie Miftahul Jannah
Penulis: Selfie Miftahul Jannah
Editor: Irwan Syambudi