Menuju konten utama

Jadwal Voli Red Spark vs AI Peppers 13 Maret Live di Mana?

Sebelum memasuki babak play-off, Red Spark akan berjumpa AI Peppers. Lantas, jadwal voli Red Spark vs AI Pepers pada 13 Maret 2024 live di mana?

Jadwal Voli Red Spark vs AI Peppers 13 Maret Live di Mana?
Tim voli putri Daejeon Red Sparks. (Instagram/@red__sparks)

tirto.id - Jadwal voli Red Spark vs AI Peppers di laga pekan kelima putaran keenam V-League 2023-24 akan dimainkan di Chungmu Gymnasium, Daejeon, Rabu (13/3/2024) pukul 17.00 WIB. Lantas, ditayangkan live di mana laga tersebut?

Sayangnya, sejauh ini belum ada informasi resmi terkait siaran langsung pertandingan Red Spark vs AI Peppers.

Pertandingan ini sejatinya sudah tidak berarti lagi bagi kedua tim. Red Spark telah menuntaskan misi besarnya dengan menembus play-off. Sementara itu, AI Peppers dipastikan menjadi juru kunci klasemen Liga Voli Korea 2024.

Jadwal Voli Reds Spark vs AI Peppers dan Ulasan Pralaga

Meskipun tidak memengaruhi keberhasilan Red Spark, bukan berarti pertandingan ini tidak menarik. Red Spark asuhan Ko Hee-jin memang sedang tampil luar biasa hingga bisa mengunci peringkat ketiga yang berhadiah tiket ke play-off. Selisih 10 poin dengan GS Caltex di sisa dua laga juga memastikan Red Spark lolos tanpa harus melalui laga semifinal play-off.

Keberhasilan melaju ke play-off berarti besar bagi Red Spark. Untuk pertama kalinya dalam tujuh tahun terakhir Red Spark bisa lolos ke play-off V-League.

Masih ada catatan bagus lain yang mengiringi Megawati Hangestri dan kawan-kawan. Untuk pertama kalinya dalam 12 tahun terakhir Red Spark bisa meraih 20 kemenangan dalam semusim. Selain itu, untuk pertama kalinya dalam 15 tahun terakhir Red Spark bisa meraih tujuh kemenangan beruntun selama semusim.

Meski telah menorehkan sejarah dengan banjir rekor, Red Spark tentu tidak boleh berpuas diri. Sisa dua laga putaran keenam melawan AI Peppers dan versus IBK Altos pada 17 Maret nanti masih harus dimanfaatkan dengan baik.

Pelatih bisa menggunakan dua laga ini untuk menguji kemampuan para pemain pelapis. Selain itu, dua laga terakhir bisa dijadikan ajang menjaga momentum jelang laga play-off melawan Hillstate atau Pink Spiders.

"Musim belum berakhir. Kami perlu melihat kondisi para pemain sambil terus melakukan analisa permainan lawan," kata pelatih Ko dilansir Sports Naver.

Satu sial yang didapat Red Sparks barangkali adalah cederanya kapten sekaligus salah satu hitter andalan, Lee So-young. Sang pemain mengalami cedera engkel saat membantu tim mengalahkan GS Caltex 3-0 (25-13, 25-21, 25-19) dalam pertandingan yang menentukan tiket lolos ke play-off, Kamis (7/3) lalu.

Kondisi Lee tentu akan terus dimonitor oleh tim medis Red Spark. Ada kemungkinan, sang kapten akan absen hingga akhir musim ini.

"Berdasarkan hasil pemeriksaan selama dua hari, Lee So-young didiagnosa mengalami pecah ligamen pada pergelangan kaki kiri. Dibutuhkan beberapa waktu sebagai pemulihan dasar termasuk fiksasi pada engkel dan rehabilitasi," demikian pernyataan resmi Red Spark.

"Untuk saat ini tidak diperlukan tindakan operasi. Kami akan berhati-hati memutuskan apakah perlu melakukan tindakan itu di akhir musim tergantung proses penyembuhannya. Kami akan melakukan yang terbaik untuk memastikan pemain bisa sembuh dengan cepat dan bermain kembali."

Sementara itu, AI Peppers dipastikan menjadi juru kunci Liga Voli Korea 2024. Hanya 14 poin yang bisa mereka raih, hasil dari empat kemenangan selama 34 kesempatan bertanding.

Kekecewaan tentu dirasakan AI Peppers atas musim yang buruk ini. Bahkan, untuk mengobati kekecewaan fans, AI Peppers menggelar sejumlah program acara di laga kandang terakhir melawan Hillstate pada 16 Maret nanti. Salah satunya adalah fans bisa memesan tiket gratis untuk pertandingan tersebut.

Daftar Pemain Daejeon Red Sparks

Berikut daftar pemain tim voli Daejeon Red Sparks Spiders di V-League 2023-24:

  1. Lee So-young (Outside Hitter)
  2. An Ye-rim (Setter)
  3. Yeum Hye-seon (Setter)
  4. Kim Se-in (Outside Hitter)
  5. Noh Ran (Libero)
  6. Park Eun-jin (Middle Blocker)
  7. Lee Ye-sol (Opposite)
  8. Megawati Hangestri Pertiwi (Opposite)
  9. Seo Yu-kyeong (Libero)
  10. Park Hye-min (Outside Hitter)
  11. Gwak Seon-ok (Outside Hitter)
  12. Han Song-yi (Middle Blocker)
  13. Jeong Su-ji (Libero)
  14. Kim Chae-na (Setter)
  15. Lee Seon-woo (Outside Hitter)
  16. Jung Ho-young (Middle Blocker)
  17. Lee Ji-su (Middle Blocker)
  18. Kang Da-yeon (Outside Hitter)
  19. Choi Hyo-seo (Libero)
  20. Giovanna Milana (Outside Hitter)

    Pelatih: Ko Hee-jin

Daftar Pemain Gwangju AI Peppers

Berikut daftar pemain tim voli Gwangju AI Peppers di V-League 2023-24:

  1. Seo Chae-won (Middle Blocker)
  2. Yaasmeen Bedart-Ghani (Opposite)
  3. Lee Go-eun (Setter)
  4. Moon Seul-ki (Libero)
  5. Park Yeon-hwa (Middle Blocker)
  6. Oh Ji-young (Libero)
  7. Park Jeong-ah (Outside Hitter)
  8. Chae Seon-ah (Outside Hitter)
  9. Park Gyeong-hyeon (Outside Hitter)
  10. Park Eun-seo (Outside Hitter)
  11. Park Sa-rang (Setter)
  12. Lee Han-bi (Outside Hitter)
  13. Ha Hye-jin (Middle Blocker)
  14. Orkhon Tseveenravdan (Middle Blocker)
  15. Kim Hae-bin (Libero)
  16. Lee Min-seo (Opposite)
  17. Mar-Jana Phillips (Middle Blocker)

    Pelatih: Joe Trinsey

Live Score Red Spark vs AI Peppers

Pertandingan voli antara Red Spark vs AI Peppers di Chungmu Gymnasium, Daejeon, Rabu 13 Maret 2024, dapat Anda ikuti melalui live score mulai pukul 17.00 WIB.

Link live score Red Spark vs AI Peppers

Baca juga artikel terkait NEW URGENT atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fadli Nasrudin