Menuju konten utama
Jadwal Timnas U-22 Indonesia

Jadwal Uji Coba Timnas U-22 Indonesia vs Lebanon & Daftar Pemain

Jadwal uji coba Timnas U-22 Indonesia vs Lebanon diagendakan pada 11 dan 13 April 2023. Cek daftar pemain Timnas U-22 untuk persiapan SEA Games 2023.

Jadwal Uji Coba Timnas U-22 Indonesia vs Lebanon & Daftar Pemain
Pelatih Sepak Bola Indra Sjafri memimpin jalannya pemusatan latihan Timnas U-22 di Lapangan A, kawasan Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (2/3/2023). Pemusatan latihan tersebut digelar dalam rangka persiapan Sea Games 2023 di Kamboja. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/hp.

tirto.id - Jadwal uji coba Timnas Indonesia U-22 vs Lebanon direncanakan berlangsung pada 11 dan 13 April 2023. Laga ini digunakan sebagai persiapan menghadapi ajang SEA Games 2023 di Kamboja. Sampai saat ini masih ada 36 nama yang masuk dalam daftar pemain pilihan pelatih Indra Sjafri, untuk pemusatan latihan (TC).

Timnas U-22 Indonesia memang diproyeksikan untuk mengikuti SEA Games 2023, dengan target membawa pulang gelar juara alias medali emas. Tak heran jika persiapan terus digeber oleh Indra dan staf kepelatihannya.

Menurut eks pelatih Timnas U-19 itu agenda uji coba melawan negara lain telah dipersiapkan. Indra mengatakan bahwa tim seperti Lebanon, Tajikistan, dan China diminta menjadi lawan uji tanding bagi Timnas U-22. Tapi sejauh ini kabarnya baru Lebanon yang menyatakan positif melakoni 2 laga uji coba.

"Kita sudah membuat desain uji coba internasional sebanyak 4 kali, yakni melawan Lebanon dan Tajikistan. Tapi yang sudah konfirmasi adalah Lebanon. Kami masih menantikan kabar dari Tajikistan dan juga China," kata Indra dikutip dari laman Antara.

"Untuk Lebanon, kami perkirakan laga pertama akan digelar pada 11 April. Pertandingan kedua akan dimainkan pada 13 April," tambahnya.

Bertanding dengan sejumlah negara tersebut diharapkan bisa memberi dampak positif kepada skuad Timnas U-22. Terlebih karena sekali lagi, Indonesia membidik medali emas di Kamboja nanti. Sebagai negara yang sebenarnya memiliki banyak pemain berbakat, Indonesia terbilang masih kering prestasi di cabang olahraga sepak bola pria SEA Games.

Indonesia tercatat baru meraih 2 kali medali emas di ajang ini. Pertama terjadi pada tahun 1987, ketika mengalahkan Malaysia 1-0 di Jakarta. Kemudian edisi 1991 di Manila, Indonesia menang adu penalti melawan Thailand.

Selebihnya, prestasi yang diraih Indonesia adalah meraih 4 medali perak alias menjadi runner-up. Indonesia juga pernah 5 kali menjadi juara ketiga, atau menyabet medali perunggu. Termasuk pada edisi terakhir tahun 2021, ketika Indonesia mengalahkan Malaysia di perebutan juara 3.

Bahkan untuk menyudahi puasa medali emas yang telah terjadi sepanjang 32 tahun, Indra mendaftarkan 2 pemain seperti Elkan Baggott dan Pratama Arhan. Namun keduanya belum mengikuti pemusatan latihan saat ini.

Selain itu, kabarnya 7 pemain Timnas U-20 juga diagendakan bergabung, walau Indra belum menyebut siapa saja yang dimaksud. Hanya Hokky Caraka, Daffa Fasya, dan Made Tito yang ia singgung bakal bergabung dengan skuad.

Sementara itu dari sisi pemain, David Maulana yang merupakan eks kapten Garuda Select mengatakan kondisi tim sangat bagus. Motivasi mereka cukup tinggi, kendati ada persaingan ketat untuk masuk ke dalam daftar 20 pemain, yang nantinya resmi membela Indonesia di SEA Games 2023.

Suasana positif tentu diharapkan berimbas kepada prestasi tim. Pasalnya para pemain juga sepakat bahwa medali emas menjadi target yang ingin mereka bawa pulang ke Tanah Air.

"Kondisi tim bagus, anak-anak cepat membaur, suasana menyenangkan terus setiap latihan, dan kami antusias mengikuti arahan pelatih. Tapi kami masih ingin lebih baik ke depannya," kata David melalui laman resmi PSSI.

"Harapan saya, siapapun nantinya yang terpilih bermain di SEA Games, harus kompak satu sama lain apapun kondisinya. Dari pelatih, ofisial, dan pemain, kami semua berharap bisa mendapatkan medali emas," sambung pemain yang kini membela Bhayangkara FC itu.

Daftar Pemain Timnas Indonesia U-22

Berikut daftar 36 pemain Timnas Indonesia U-22 yang dipersiapkan mengikuti SEA Games 2023:

1. Seiya Da Costa - Arema FC

2. Komang Tri Arta - Bali United

3. Amiruddin Bagas Kaffa - Barito Putera

4. David Maulana - Bhayangkara FC

5. Titan Agung Bagus - Bhayangkara FC

6. Komang Teguh Trisnanda - Borneo FC

7. Muhammad Andy Harjito - Borneo FC

8. Muhammad Fajar Fathurrahman - Borneo FC

9. M. Taufany Muslihuddin - Borneo FC

10. Ramai Melvin Rumakiek - Dewa United

11. Theo Fillo Numberi - Dewa United

12. Ernando Ari Sutaryadi - Persebaya Surabaya

13. Muhammad Salman Alfarid - Persebaya Surabaya

14. Rizky Ridho Ramadhani - Persebaya Surabaya

15. Beckham Putra Nugraha - Persib Bandung

16. Satrio Azhar Santoso - Persib Bandung

17. Salmani - Persiba Balikpapan

18. Muhammad Akbar Arjunsyah - Persija Jakarta

19. Ilham Rio Fahmi - Persija Jakarta

20. Witan Sulaeman - Persija Jakarta

21. Braif Fatari - Persik Kediri

22. Jeam Kelly Sroyer - Persik Kediri

23. Rangga Widiansyah - Persik Kediri

24. Mohammad Haykal Alhafiz - Persikab Bandung

25. Irfan Jauhari - Persis Solo

26. Mohammad Kanu Helmiawan - Persis Solo

27. Rifky Dwi Septiawan - Persita Tangerang

28. Muhamad Darmawan - Persita Tangerang

29. Alfeandra Dewangga Santosa - PSIS Semarang

30. Moh. Bahril Fajar Fahresa - PSIS Semarang

31. Muhammad Adisatryo - PSIS Semarang

32. Muhammad Ramadhan Sananta - PSM Makassar

33. Tri Setiawan - Persipal Palu

34. Ifan Nanda Pratama - PSS Sleman

35. Ikhsan Nul Zikrak - RANS Nusantara FC

36. Muhammad Fadilla Akbar - RANS Nusantara FC

Baca juga artikel terkait TIMNAS U22 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama