Menuju konten utama
UEFA Nations League

Jadwal UEFA Nation League, Daftar Big Match, Klasemen UNL, Live TV

Jadwal UEFA Nation League pekan ini: Portugal vs Perancis, Spanyol vs Jerman live streaming Mola TV> Berikut klasemen UNL 2020 terbaru.

Jadwal UEFA Nation League, Daftar Big Match, Klasemen UNL, Live TV
Sergio Ramos bersama rekan-rekannya merayakan gol Spanyol dalam pertandingan UEFA Nations League melawan Kroasia di Manuel Martinez Valero stadium, Elche, Spanyol (11/9/18). AP Photo/Alberto Saiz

tirto.id - Jadwal UEFA Nations League 2020/2021 pada November 2020 ini akan jadi kunci siapa saja yang lolos ke final four Liga A, siapa-siapa yang degradasi ke Liga B, C, dan D, juga deretan nama yang akan promosi ke Liga A, B, hingga C. Rangkaian pertandingan UNL, termasuk big match Portugal vs Perancis (15 November) dan Spanyol vs Jerman (18 November), dapat ditonton melalui live streaming Mola TV.

Persaingan di klasemen UEFA Nations League 2020/2021 masih sengit. Hal ini dapat dilihat dari belum adanya negara yang bisa mengklaim tiket ke final four di Liga A, strata teratas kompetisi. Tiket tersebut hanya untuk juara Grup 1, 2, 3, hingga 4.

Di Grup 1, total 4 tim yang berkompetisi, yakni Polandia, Italia, Belanda, dan Bosnia-Herzegovina, masih sama-sama berpeluang lolos. Bosnia yang ada di posisi juru kunci mengumpulkan 2 angka. Mereka memang terpaut 5 poin dari Polandia, sang pimpinan klasemen Grup A1. Namun, masih ada 2 laga sisa termasuk lawan Belanda pada Senin (16/11) di Amsterdam.

Pertandingan menarik terjadi di Grup 3. Portugal dan Perancis menguasai kompetisi dengan sama-sama menuai 10 poin. Oleh karenanya, penentuan final four dari grup ini akan ditentukan mereka sendiri.

Portugal akan menghadapi Perancis pada Minggu (15/11) di Lisbon. Ini bukan hanya sekadar duel ulangan final EURO 2016. Tetapi juga karena kedua tim adalah tim dengan prestasi tertinggi di Eropa dalam 4 tahun terakhir. Selecao bukan cuma juara EURO 2016, tetapi juara pemenang edisi pertama UNL. Sementara itu, Perancis berlabel kampiun Piala Dunia 2018.

Duel Portugal kontra Perancis di Estadio da Luz juga bisa menjadi ajang adu tajam antara Cristiano Ronaldo, kapten tuan rumah, melawan Kylian Mbappe, bintang tim tamu. Ronaldo musim ini mencetak 6 gol dari 4 laga Serie A bersama Juventus. Sedangkan Mbappe mengemas 7 gol dari 6 partai bersama PSG di Ligue 1. Kebekuan duel perdana yang berakhir 0-0 di Saint-Denis kemungkinan tidak terulang.

Partai lain yang tidak kalah sengit adalah Belgia vs Inggris di Grup A2 pada Senin (16/11) pukul 02.45 WIB. Laga di Heverlee akan jadi kunci, karena di grup tersebut, selain The Red Devils dan The Three Lions, masih ada Denmark yang berpeluang lolos ke final four. Belgia sementara memimpin dengan 9 poin, diikuti Inggris dan Denmark yang sama-sama 7 poin.

Laga Belgia kontra Inggris adalah ulangan semifinal Piala Dunia 2018 ketika generasi emas The Red Devils menang berkat gol Thomas Meunier dan Eden Hazard. Namun, dalam pertemuan pertama UNL di Wembley lalu, Inggris menang 2-1. Kehadiran Harry Kane yang mencetak 7 gol dalam 8 penampilan di Liga Inggris bisa jadi penentu bagi tim tamu.

Laga sengit juga akan terjadi di Grup 4. Di sini, Spanyol, Jerman, Ukraina, dan Swiss, masih punya peluang untuk lolos. La Roja tampak menjanjikan dengan 7 poin. Namun, Die Mannschaft dan Kuning-Biru yang terpaut hanya 1 poin akan terus mengintip peluang.

Spanyol yang juara Piala Dunia 2010 dan Jerman sang pemenang Piala Dunia 2014 tengah memasuki era baru dengan banyaknya bintang muda yang dipanggil. Laga digelar di matchday 6 pada Kamis, 18 November pukul 02.45 WIB di Stadion Olimpiade Sevilla.

Spanyol akan mengandalkan perpaduan pemain Liga Spanyol, Italia, dan Inggris. Misalnya di lini depan ada Alvaro Morata (Juventus) dengan kombinasi bersama Ferran Torres (Manchester City) dan Adama Traore (Wolverhampton).

Sebaliknya, Jerman punya dua pemain sayap Bayern Munchen yang tengah menjanjikan, Serge Gnabry dan Leroy Sane. Dengan tebalnya skuad kedua tim, salah satu akan terluka dan tak bisa menembus semifinal Liga Eropa musim 2020/2021 ini.

Jadwal UEFA Nations League 2020 Live Mola TV

Secara total, 54 pertandingan UEFA Nations League pada 14 hingga 19 November 2020 akan disiarkan langsung di Mola TV. Aplikasi Mola TV dapat diunduh elalui App Store atau Google Play Store untuk menonton secara resmi, mudah, dan hemat.

Pertandingan dapat disaksikan dengan berlangganan paket Premium Entertainment (Mola Movies,

Mola Living, Mola Kids, Mola Sports, dan HBO GO) seharga Rp65.000/bulan. Opsi menarik lainnya

adalah menyaksikan pertandingan di layar televisi dengan perangkat Mola Polytron Streaming.

Selain UEFA Nations League, Mola TV merupakan pemegang hak siar Timnas Indonesia, Premier League, Bundesliga, Eredivisie, EURO 2020, Liga Polandia, Liga Belgia, Kualifikasi Piala Dunia 2022, Chinese Super League, Carabao Cup, KNVB Beker, Copa Libertadores, dan Copa Sudamericana.

Berikut ini jadwal lengkap Grup 1 hingga 4 Liga A UEFA Nations League 2020/2021 yang dapat ditonton melalui live streaming Mola TV.

Minggu, 15 November 2020

02.45 WIB: Portugal vs Perancis

02.45 WIB: Swedia vs Kroasia

02.45 WIB: Jerman vs Ukraina

02.45 WIB: Swiss vs Spanyol

Senin, 16 November 2020

00.00 WIB: Belanda vs Bosnia-Herzegovina

02.45 WIB: Italia vs Polandia

02.45 WIB: Belgia vs Inggris

02.45 WIB: Denmark vs Islandia

Rabu, 18 November 2020

0245 WIB: Kroasia vs Portugal

02.45 WIB: Perancis vs Swedia

02.45 WIB: Spanyol vs Jerman

02.45 WIB: Swiss vs Ukraina

Kamis, 19 November 2020

02.45 WIB: Bosnia-Herzegovina vs Italia

02.45 WIB: Polandia vs Belanda

02.45 WIB: Belgia vs Denmark

02.45 WIB: Inggris vs Islandia

Klasemen UNL 2020 Terbaru

Berikut ini klasemen UNL 2020/2021 hingga matchday 4 untuk Liga A.

Grup 1

MainMenangSGPoin
42+37
41+16
41+05
40-42

Grup 2

MainMenangSGPoin
43+69
42+27
42+17
40-90

Grup 3

MainMenangSGPoin
43+810
43+410
41-53
40-70

Grup 4

MainMenangSGPoin
42+47
41+16
42-36
40-22

Baca juga artikel terkait UEFA NATIONS LEAGUE atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Agung DH