tirto.id - Jadwal siaran langsung voli Kualifikasi PON 2024 yang tayang di Moji TV dimulai pada Senin (23/10/2023) sampai Minggu (29/10/2023). Selain itu, live streaming pertandingan tersebut juga bisa diakses melalui Vidio.
Kualifikasi PON 2024 bakal menggelar laga untuk zona Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara. Sebanyak 8 tim voli putra da 8 tim voli putri akan terlibat dalam kompetisi tersebut. Mereka akan saling sikut demi memperebutkan 6 tiket lolos ke PON Sumut-Aceh 2024.
Tim-tim yang terjun di kualifikasi ini terdiri dari DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat (Jabar), Jawa Tengah (Jateng), DI Yogyakarta, Jawa Timur (Jatim), dan Nusa Tenggara Barat (NTB). Sebagian tim itu dibekali rekam jejak bagus di PON 2021 silam.
Jawa Barat merupakan tim favorit karena mampu mendulang emas di PON 2021, baik dari sektor putra maupun putri. DKI Jakarta menyusul dengan raihan perak di kompetisi itu via tim putra. Sementara tim putri Ibu Kota menyabet perunggu.
Selanjutnya, Jawa Tengah menjadi tim yang juga meninggalkan prestasi di PON 2021. Mereka menyabet perak melalui tim putra dan perunggu via tim putri. Kini, dalam Pra-PON 2024, tim-tim itu bertekad menyusul tim-tim yang sudah lolos kualifikasi dari zona lain.
Sebelumnya, kualifikasi voli PON 2024 telah menghelat pertandingan dari zona Sulawesi. Sulawesi Tengah (Sulteng) menjadi provinsi yang sudah memiliki wakilnya di putaran final voli PON 2024, yaitu tim putra dan putri sekaligus.
Dari zona Kalimantan, tim voli putra dan putri Kalimantan Timur (Kaltim) berhasil mengisi slot di PON Sumut-Aceh 2024. Kedua tim tersebut dipastikan lolos kualifikasi. Target tinggi pun segera dipasang untuk PON tahun depan.
"Jadi target kita mudah-mudahan bisa empat besar di PON Sumut-Aceh nanti," kata FX Yapan, manajer tim voli putri Kaltim.
Kesuksesan serupa juga dicetak tim voli putra dan putri Sulawesi Tengah (Sulteng) di ajang kualifikasi. Skuad putra Sulteng berhasil menyingkirkan Sulawesi Utara 3-0, begitu pula dengan skuad putri yang menyisihkan tim putri Sulawesi Utara 3-1.
Live Streaming Voli Kualifikasi PON 2024 Live Moji TV
Jika tidak ada perubahan, rangkaian laga voli kualifikasi PON 2024 zona Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara bisa ditonton melalui Moji TV dan streaming Vidio. Kualifikasi itu bergulir pada 23-29 Oktober 2023. Tayangan Kualifikasi PON 2024 disiarkan langsung Moji TV dan streaming Vidio dengan partai perdana dari sektor putra pukul 10.45 WIB hari Senin, 23 Oktober 2023.
Link Live Streaming Voli Kualifikasi PON XXI Zona Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara - Moji TV / Vidio
*Jadwal pertandingan dan siaran televisi Kualifikasi PON 2024 Zona Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Yantina Debora