tirto.id - Duel antara Tottenham vs Ajax di Tottenham Hotspur Stadium akan menjadi laga pembuka leg pertama babak semifinal Liga Champions 2018/2019 yang digelar Rabu (1/5/2019) pukul 02.00 WIB. Pertandingan ini dapat dipantau melalui siaran langsung RCTI.
Lolos hingga fase semifinal menjadi kejutan tersendiri bagi kedua klub baik Tottenham maupun Ajax. Mereka pun sebelumnya tidak mengira bakal bisa sejauh ini melangkah sampai babak empat besar.
Selain itu, kedua tim juga mengalahkan lawan yang cukup berat di perempat final lalu. Tottenham menyingkirkan Manchester City sedangkan Ajax mengeliminasi Juventus.
"Bisa sampai semifinal terjadi karena Anda memiliki kualitas pemain yang baik dan pemain yang luar biasa. Ajax melakukannya dengan fantastis, tidak terkalahkan di fase grup meskipun melawan tim yang sulit seperti Bayern Munchen dan mengalahkan Real Madrid juga Juventus," ungkap Mauricio Pochettino, manajer Totenham dilansir laman resmi UEFA pada (29/4).
Menurutnya, meskipun sangat terbatas dengan susunan pemain yang ada, namun dirinya yakin bisa menemukan solusi atas absennya beberapa pilar pada laga ini.
"Intinya adalah kami tiba di sini [babak semifinal] karena kami adalah sebuah tim dan akan selalu menjadi tim. Kami bisa melaju hingga di sini itu karena kami dapat bersaing dengan sangat baik seperti yang sudah kami lakukan," tambah manajer asal Argentina itu.
Sementara arsitek Ajax, Erik ten Hag menyatakan bahwa akan belajar dari kemenangan di pertandingan tandangnya ketika melawan Madrid dan Juve. Dia juga berharap anak asuhnya dapat memaksimalkan semua peluang yang ada ketika meladeni tuan rumah.
"Yang bisa kami lakukan adalah bermain lebih efektif dan benar-benar memanfaatkan semua peluang yang dimiliki. Kami melihat itu ketika kami bermain melawan Madrid di kandang. Di Turin, [hasilnya] 2-1, tapi itu bisa menjadi hasil yang lebih besar," kata Erik ten Hag.