Menuju konten utama
Kualifikasi Piala Asia 2020

Jadwal Siaran Langsung RCTI Timnas U16 vs Brunei 20 September 2019

Jadwal siaran langsung Timnas Indonesia U16 vs Brunei Darussalam di kualifikasi Piala Asia U16 2020 pada Jumat (20/9/2019) di RCTI.

Jadwal Siaran Langsung RCTI Timnas U16 vs Brunei 20 September 2019
Pemain Timnas Indonesia U-16 Aditiya Daffa (kanan) berebut bola dengan pemain Timnas Kepulauan Mariana Utara Brian Lubao (kanan) pada laga kualifikasi Piala AFC U-16 2020 di Stadion Madya, Jakarta, Rabu (18/9/2019). ANTARA FOTO/Galih Pradipta/nz

tirto.id - Duel Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-16 vs Brunei dalam babak kualifikasi Piala Asia U-16 2020 digelar Jumat (20/9/2019) di Stadion Madya, Senayan, Jakarta. Pertandingan tersebut dapat disaksikan melalui siaran langsung RCTI pukul 19.00 WIB dan live streaming Mola TV.

Garuda Muda akan menjalani laga ketiga di Pra-Piala Asia U-16 2020 dengan meladeni Brunei Darussalam. Dalam penampilan sebelumnya, Indonesia sukses menang besar dengan skor 4-0 atas Filipina pada Senin (16/9) dan 15-1 melawan Kepulauan Mariana Utara pada Rabu (18/9).

Dalam pertandingan meladeni Brunei ini, pelatih Timnas U-16, Bima Sakti berharap agar anak asuhnya tidak meremehkan sang lawan. Meskipun Marselino Ferdinan dan kolega mampu mencetak total 19 gol dan hanya kebobolan sekali dalam dua laga awal, ia ingin timnas tetap tampil fokus dalam laga ini.

"Tidak boleh ada sedikit pun meremehkan lawan. Kami harus respek terhadap setiap lawan termasuk Brunei. Jadi anak-anak harus tetap fokus," kata Bima, melansir laman resmi PSSI, Kamis (19/9).

"Kita evaluasi terutama masalah disiplin, mental kita harus tetap fokus 90 menit ditambah injury time," tambah mantan gelandang timnas Indonesia itu.

Sementara Brunei sendiri berhasil mencatatkan raihan positif dalam laga kedua. Memang di penampilan pertama, merekadikalahkan Cina dengan skor 0-7. Namun, saat melawan Kepulauan Mariana Utara, Brunei sukses menang 5-1 hingga duduk di peringkat keempat dengan raihan tiga poin.

Gelandang dengan nomor punggung 10, Idzzaham Aleshahmezan PG Metali, bisa menjadi ancaman bagi lini belakang timnas karena sang pemain mampu mencetak hattrick saat melawan Mariana Utara.

Idzzaham Aleshahmezan yang diturunkan sebagai pemain pengganti, membobol gawang kawalan Merrick Vicente Attao Toves pada menit ke-60, 73, dan 90.

Jadwal Siaran Langsung Indonesia U-16 vs Brunei

Jumat (20/9/2019) Timnas Indonesia U-16 vs Brunei, Stadion Madya, Senayan, Jakarta, pukul 19.00 WIB (Live RCTI).

*catatan: perubahan jadwal dan kebijakan penayangan dapat terjadi sewaktu-waktu.

Perkiraan Susunan Pemain

Timnas Indonesia U-16 (4-3-3): I Made Putra Kaicen; Alexandro Felix Kamuru, Marcell Januar, Mikael Alfredo Tata, Diandra Diaz Dewari; Resa Aditya, Aditya Daffa, Marselino Ferdinan; Mochamad Faizal, Ahmad Athallah Araihan, Ruy Arianto.

Brunei (4-5-1): Azali Waliuddin Bin Haji Azrini; Mohammad Nazry Aiman Bin Azaman, Muhd Wafiq Danish Mohd Hasimulabdillah, Mohd Hadif Mansur Bin Hj Zulkarman, Danial Hariz Md Shukrin; Ahmad Daniesh Hakim Azami, Muhd Danisyh Syariee Mohd Masrazni, Abdul Hafiy Bin Herman, Ahmad Danish Joini, Muhd Ali Munawwar Pg Abd Rahman; Syaherrul Affendy Md Syahmirul Nizam.

Baca juga artikel terkait KUALIFIKASI PIALA ASIA 2020 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus