tirto.id - Jadwal siaran langsung badminton BAMTC 2023 rencananya bakal tayang di TVRI mulai 17-19 Februari 2023, atau saat masuk fase gugur (babak knockout). Namun demikian turnamen badminton beregu campuran antar negara Asia tersebut dihelat di Dubai Exhibition Centre Uni Emirat Arab mulai 14 Februari 2023, dengan rangkaian laga fase grup.
"Saksikan Kejuaraan Badminton Mixed Team se-Asia, hanya di Kanal TVRI Nasional dan TVRI Sport!" terang TVRI lewat akun instagram resmi @tvrinasional.
Badminton Asia Mixed Team Champinship 2023 merupakan turnamen bulutangkis yang digelar tiap 2 tahun, alias tiap tahun bergantian dengan kejuaraan BATC (Badminton Asia Team Championship). BAMTC menggunakan format beregu campuran menyerupai Piala Sudirman, sedang BATC memiliki format beregu putra dan putri seperti Piala Thomas dan Uber.
Dalam BAMTC 2023 skuad Indonesia menurunkan mayoritas pemain terbaiknya ke Dubai. Di sektor tunggal putra ada nama Anthony Sinisuka Ginting dan Chico Aura Dwi Wardoyo. Sedangkan di tunggal putri hadir nama Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani.
Lalu terdapat 4 pemain yang biasa bermain di ganda putra. Mereka adalah Fajar Alfian, Muhammad Rian Ardianto, Pramudya Kusumawardana, dan Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.
Skuad ganda putri berisikan Apriyani Rahayu, Siti Fadia Silva Ramadhanti, Lanny Tria Mayasari, dan Ribka Sugiarto. Sedang para pemain yang punya spesialisasi ganda campuran adalah Rinov Rivaldy, Pitha Haningtyas Mentari, Rehan Naufal Kusharjanto, dan Lisa Ayu Kusumawati.
Para pemain tersebut memang bisa saja bermain dengan pasangan reguler mereka di ajang BWF, akan tetapi tim pelatih bebas melakukan bongkar pasang untuk turnamen ini. Misalnya, saja pemain ganda putra Rian Ardianto akan tampil bersama Pramudya, atau justru diturunkan untuk sektor ganda campuran.
Kubu Indonesia juga telah melakukan persiapan jelang turnamen, dengan fokus kepada memulihkan kondisi fisik pemain. Pasalnya ada beberapa angota skuad yang baru kembali dari turnamen Thailand Masters 2023.
"Persiapan untuk Kejuaraan Beregu Campuran Asia, ada pemain yang baru pulang dari Thailand dan ada sebagian yang terakhir bermain di Indonesia Masters. Kami hanya memperbaiki kondisi fisik. Tidak ada persiapan khusus untuk teknik," ucap Aryono Miranat, pelatih tim ganda putra Indonesia, dikutip dari Djarum Badminton.
Gelar juara jelas menjadi incaran oleh Tim Indonesia di BAMTC 2023. Hal itu dibuktikan dengan menyertakan pemain ranking 1 dunia ganda putra Fajar/Rian. Sinyal lain akan target besar tersebut juga dibuktikan dengan keberadaan Ginting sebagai ranking 3 tunggal putra.
Begitu juga dengan Apri dan Fadia yang berstatus ranking 8 dunia di sektor ganda putri. Serta ganda campuran Rinov dan Pitha yang menjadi ranking 9, berdasar update peringkat dunia per 31 Januari 2023.
Situasi ini berbeda dengan skuad Indonesia di BATC 2022 lalu, saat Merah Putih memilih menurunkan mayoritas pemain pelapis. Bahkan tak ada satupun pemain yang menempati 10 besar ranking dunia saat itu.
"Kalau pertimbangannya (menurunkan Fajar/Rian dan Pram/Yere) sekarang karena tahun lalu kami hanya dapat perunggu. Negara lain seperti Malaysia turun dengan kekuatan terbaik. Sekarang kami juga menurunkan tim terbaik," imbuh Aryono.
Sampai saat ini Tim Indonesia belum pernah meraih trofi juara di Kejuaraan Beregu Campuran Asia. Catatan terbaik Merah Putih hanya sekali mendapatkan medali perunggu. Momen itu terjadi tahun 2019 silam, ketika turnamen digelar di Hong Kong.
Terlepas dari itu, untuk kejuaraan badminton Asia format individual, Indonesia telah berhasil meraih total 33 medali emas. Kemudian di beregu putra sanggup mengoleksi 3 trofi juara, dan beregu putri 1 kali menjadi juara.
Jadwal Lengkap BAMTC 2023
Baca selengkapnya di artikel "Jadwal BAMTC 2023 Fase Grup Hingga Final: Kapan Laga Indonesia?", https://tirto.id/gB8U
- Fase Grup: Selasa-Kamis, 14-16 Februari 2023
- Perempat final: Jumat, 17 Februari 2023
- Semifinal: Sabtu, 18 Februari 2023
- Final: Minggu, 19 Februari 2023
Daftar Pemain Indonesia BAMTC 2023
Berikut adalah daftar pemain yang memperkuat Indonesia di Badminton Asia Mixed Team Champinship 2023:
1. Anthony Sinisuka Ginting
2. Chico Aura Dwi Wardoyo
3. Fajar Alfian
4. Muhammad Rian Ardianto
5. Pramudya Kusumawardana
6. Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan
7. Rinov Rivaldy
8. Rehan Naufal Kusharjanto
9. Gregoria Mariska Tunjung
10. Putri Kusuma Wardani
11. Apriyani Rahayu
12. Siti Fadia Silva Ramadhanti
13. Lanny Tria Mayasari
14. Ribka Sugiarto
15. Pitha Haningtyas Mentari
16. Lisa Ayu Kusumawati
Hasil Drawing Indonesia di BAMTC 2023
Berikut adalah hasil drawing Indonesia di Grup C Badminton Asia Mixed Team Champinship 2023:
1. Indonesia
2. Thailand
3. Bahrain
4. Suriah
5. Lebanon
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama