Menuju konten utama
Liga Champions

Jadwal Semifinal UCL 2021 Live SCTV: PSG v City & Madrid vs Chelsea

Jadwal semifinal Liga Champions 2021 leg 1 dimulai pada Rabu, 28 April mendatang. Live di SCTV dan Vidio.com.

Jadwal Semifinal UCL 2021 Live SCTV: PSG v City & Madrid vs Chelsea
Logo Liga Champions melekat dalam bola resmi yang digunakan dalam kompetisi sepak bola paling bergengsi antarklub Eropa tersebut. (ANTARA/AFP/Denis Charlet)

tirto.id - Jadwal semifinal leg 1 Liga Champions (UCL) 2020/2021 akan berlangsung pada Rabu-Kamis, 28-29 April 2021. Empat tim terbaik, yakni Real Madrid vs Chelsea dan PSG vs Manchester City akan saling bertanding dan akan disiarkan langsung oleh SCTV.

Real Madrid vs Chelsea akan bertanding lebih dulu pada Rabu (28/4) pukul 02.00 WIB di Stadion Santiago Bernabeu. Bermain di kandang lebih dulu, Los Blancos akan berusaha untuk menang untuk mempermudah langkah mereka melaju ke laga final.

Meskipun performa Karim Benzema tidak terlalu bagus dalam beberapa laga terakhir, terutama di kompetisi domestik, pelatih Real Madrid Zinedine Zidane, tetap yakin timnya dapat meraih trofi. Musim ini Los Blancos berpeluang meraih gelar Liga Spanyol dan Liga Champions.

"Kami selalu bekerja keras sebagai tim di setiap pertandingan dan ingin meraih hasil lebih. Meskipun belum memenangi trofi, tetapi kami masih memiliki peluang untuk jadi juara Liga Champions dan Liga Spanyol," tutur Zinedine Zidane dikutip dari situs web resmi UEFA.

Situasi Chelsea tidak jauh berbeda dengan Real Madrid. Sejak ditangani Thomas Tuchel, The Blues kerap bermain kurang bagus, tetapi berhasil meraih kemenangan.

Selain Liga Champions, Chelsea juga masih memiliki peluang untuk juara Piala FA di kompetisi domestik. Namun, mereka juga harus fokus ke Liga Inggris karena posisi mereka di klasemen untuk finis di papan atas belum aman.

Setelah pertandingan Real Madrid vs Chelsea di leg 1 babak semifinal Liga Champions yang berlangsung Rabu (28/4/2021) pukul 02.00 WIB. Sehari berselang, giliran PSG vs Manchester City yang akan bertanding di Parc des Princes, Kamis (29/4).

PSG yang berhasil mengalahkan juara bertahan Liga Champions Bayern Munchen di babak sebelumnya, memiliki kepercayaan diri tinggi jelang menjamu Manchester City. Pasalnya, Neymar dan rekan-rekan pun bertekad untuk melaju ke final Liga Champions berturut-turut.

"Kami sudah mengalahkan juara Eropa [Bayern Munchen] dan sekarang sudah berada di semifinal. Kami akan berusaha lebih keras untuk menjadi juara," kata Neymar dikutip dari situs web resmi UEFA.

Sementara itu, Pep Guardiola yang berhasil membawa Manchester City melaju ke semifinal Liga Champions ingin membuat sejarah. Musim ini merupakan babak empat besar pertama pelatih asal Spanyol itu bersama The Citizens setelah 3 kali gagal.

"Ini adalah semifinal kedua [Manchester City] di Liga Champions. Tidak banyak sejarah yang dibuat oleh klub kami, tetapi kami akan mulai membangun sejarah kami," ujar Pep Guardiola.

Berikut ini merupakan jadwal pertandingan leg 1 Liga Champions (UCL) 2020/2021 yang akan disiarkan langsung SCTV dan live streaming di Vidio Premier.

Jadwal Semifinal Leg 1 Liga Champions 2020/2021

Rabu, 28 April 2021

Pukul 02.00 WIB Real Madrid vs Chelsea (Live SCTV)

Kamis, 29 April 2021

Pukul 02.00 WIB PSG vs Manchester City (Live SCTV)

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPIONS 2021 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Ibnu Azis