Menuju konten utama
Piala AFC 2020

Jadwal PSM vs Lalenok United Play-off Piala AFC Cup 29 Januari 2020

Jadwal Piala AFC 2020 PSM vs Lalenok United pada Rabu (29/1) pukul 15.30 WIB.

Jadwal PSM vs Lalenok United Play-off Piala AFC Cup 29 Januari 2020
Wasit Chen Hsin Chuan memberikan kartu merah kepada penjaga gawang Lalenok United Timor Leste Agbozo Nathaniel (kedua kanan) setelah menjatuhkan pesepak bola PSM Makassar Ferdinand Sinaga dalam pertandingan play off AFC Cup 2020 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (22/1/2020). ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana/foc.

tirto.id - Pertandingan PSM vs Lalenok United dalam leg kedua babak play-off Piala AFC 2020 diselenggarakan Rabu (29/1/2020) pukul 15.30 WIB di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor. Unggul agregat 4-1, Juku Eja berpeluang besar lolos menuju fase grup.

Di leg pertama, PSM berhasil menang dengan skor cukup telak. Unggul secara agregat dengan skor 1-4, tim Juku Eja pun hanya membutuhkan minimal hasil seri saja berapa pun skornya demi asa melangkah ke babak utama. PSM bahkan bisa kalah 0-2, dan tetap ungguk agregat.

Dalam laga kontra Lalenok, PSM sendiri sempat tertinggal lewat gol cepat Daniel Adade menit ke-2. Namun, klub asuhan Bojan Hodak membalas empat gol. Ferdinand Sinaga membobol gawang kawalan kiper asal Ghana, Nathaniel Agbozo, sebanyak tiga kali pada menit ke-12, 70, dan 72. Satu lagi hasil sontekan striker asing Giancarlo Lopes Rodrigues menit ke-41.

Secara matematis, hasil imbang 0-0 saja sudah cukup bagi PSM untuk memastikan diri bergabung ke Grup H Zona ASEAN Piala AFC 2020. Di grup ini, sudah ada Tampines Rovers (Singapura) dan Kaya FC-Iloilo (Filipina), dua tim yang lebih dulu lolos.

"Pasukan Ramang kembali meningkatkan intensitas latihan untuk menghadapi Lalenok United di leg 2 play-off AFC Cup 2020 zona ASEAN," tulis penyataan PSM dikutip akun Instagram resmi klub, Minggu (26/1).

Sementara bagi Lalenok United, mereka membutuhkan kemenangan dengan selisih gol minimal empat untuk bisa menyingkirkan PSM. Berarti, Paulo Freitas dan kolega diwajibkan menang dengan skor paling tidak 4-0 untuk bisa lolos ke babak utama.

Jika berhasil mengalahkan PSM, maka Lalenok United akan menjadi tim pertama dari Timor Leste yang bisa tampil di penyisihan grup AFC Cup 2020. Timor Leste sendiri secara peringkat, ada di urutan ke-9 zona ASEAN atau posisi ke-43 zona AFC. Mereka memiliki 0,401 poin, yang artinya hanya bisa menyetorkan satu wakil di babak play-off AFC Cup 2020.

Sementara itu, Indonesia ada di posisi ke-4 zona ASEAN dan 24 zona Asia, dengan nilai 16,871 angka. Liga 1 berhak menempatkan dua wakil di AFC Cup 2020, yaitu 1 wakil di penyisihan grup (Bali United) dan 1 wakil di play-off (PSM).

Duel PSM vs Lalenok United dalam babak play-off Piala AFC 2020 leg kedua dihelat Rabu (29/1/2020) pukul 15.30 WIB di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor.

Berikut jadwal pertandingan babak play-off AFC Cup 2020.

Babak Kualifikasi

Rabu (29/1/2020)

Paro vs Defenders, 15.30 WIB

Babak Play-off

Rabu (29/1/2020)

PSM vs Lalenok United, 15.30 WIB

Yangon United vs Indera, 16.00 WIB

Master 7 vs Svay Rieng, 17.00 WIB

Baca juga artikel terkait PIALA AFC 2020 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus