Menuju konten utama

Jadwal Proliga 2022 Hari Ini, Klasemen, Live TV Ochannel 5 Maret

Jadwal Proliga hari ini, 5 Maret 2022, klasemen terbaru utuk putra dan putri serta link live streaming TV di Ochannel.

Jadwal Proliga 2022 Hari Ini, Klasemen, Live TV Ochannel 5 Maret
Ilustrasi Voli. foto/Istockphoto

tirto.id - Jadwal Proliga 2022 hari ini live TV OChannel 5 Maret menghadirkan 2 laga menarik antara Jakarta Mandiri Popsivo Polwan (JMP) vs Jakarta Elektrik PLN (JEP) dan Jakarta Pertamina Pertamax (JPX) vs Surabaya Bhayangkara Samator (SBS).

Bertempat di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Bogor, duel antara JMP vs JEP di sektor putri layak menjadi pusat perhatian. Pasalnya laga ini akan berhadiah 1 tiket tersisa menuju babak Final Four.

Sebagai informasi, sejauh ini hanya dari sektor putri saja yanh belum menemukan formasi 4 tim terbaik untuk melaju ke babak berikutnya. Masih ada 3 tim yang telah mendapatkan status tersebut yakni Jakarta Pertamina Fastron (JPF), Bandung BJB Tandamata (BJB), dan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia (GPP). Satu tiket lagi akan menjadi milik JMP atau JEP.

Jelang laga penentuan tersebut keuntungan lebih dimiliki oleh JMP atau Popsivo. Secara hitung-hitungan, mereka hanya butuh kemenangan di 2 set untuk melangkah ke Final Four. Artinya andai kalah 3-2 pun JMP yang tetap akan melaju ke Final Four.

Meski demikian JMP enggan kehilangan fokus untuk laga nanti. Pasalnya di sisi lain JEP pastinya akan berusaha mati-matian untuk tak membiarkan JMP meraih kemenangan di 2 set tersebut.

"Jika bisa mendapatkan kemenangan di 2 set awal, maka kami sudah aman menuju Final Four. Tapi karena ini laga yang menenukan, anak-anak harus fokus dan tidak boleh lengah," kata Manajer Popsivo, AKBP Donni Eka Syaputra.

Bagi JEP sendiri artinya mereka hanya punya 2 opsi untuk melangkah ke Final Four. Yakni menang 3-0 atau 3-1. Hasil selain tersebut dipastikan membuat JEP tersingkir.

"Kami akan bermain habis-habisan untuk mengamankan tiket ke Final Four. Memang berat, tapi kami minta para pemain untuk bermain ngotot," ucap Bambang Sutanto, salah satu tim ofisial JEP.

Sementara itu dari sektor putra, duel JPX vs SBS akan menjadi sajian menarik jelang Final Four nanti. Keduanya sudah dipastikan lolos ke fase 4 besar tersebut. Namun kemenangan tetap akan diburu.

Salah satu sebabnya tentu saja adalah menjaga momentum tim jelang Final Four. Hal lainnya adalah mencoba menjadi yang terbaik di putaran 2 ini.

Bagi SBS sendiri laga nanti akan berarti lebih penting. Karena SBS harus mengakui keunggulan JPX pada duel di putaran 1 lalu dengan skor 3-2 (25-19, 19-25, 25-15, 21-25, 15-9). Waktu itu laga memang berjalan sengit karena merupakan penentuan siapa yang berhak juara di putaran 1.

Jadwal Proliga Hari Ini, Sabtu 5 Maret 2022

14.00 WIB: Jakarta Mandiri Popsivo Polwan (JMP) vs Jakarta Elektrik PLN (JEP) - Link Streaming Vidio/Ochannel & Link Streaming Champions TV 1

16.00 WIB: Jakarta Pertamina Pertamax (JPX) vs Surabaya Bhayangkara Samator (SBS) - Link Streaming Vidio/Ochannel & Link Streaming Champions TV 1

Klasemen Proliga 2022

PUTRA

TimMainMenangKalahPoin
Bogor LavAni (LAV)106420
Jakarta Pertamina Pertamax (JPX)86217
Jakarta BNI 46 (BNI)96316
Surabaya Bhayangkara Samator (SBS)95416
Kudus Sukun Badak (KSB)9277
Palembang Bank SumselBabel (PBS)9275

PUTRI

TimMainMenangKalahPoin
Jakarta Pertamina Fastron (JPF)87121
Bandung BJB Tandamata (BJB)75213
Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia (GPP)73410
Jakarta Mandiri Popsivo Polwan (JMP)7256
Jakarta Elektrik PLN (JEP)7164

Live Streaming Proliga 2022

Pertandingan Proliga 2022 dapat Anda saksikan melalui siaran langsung O-Channel dan live streaming di Vidio maupun Champions TV 1.

Untuk menonton di Vidio, Anda dapat berlangganan paket Vidio Premier Platinum terlebih dahulu dengan beberapa pilihan harga, yakni paket 1 minggu (Rp19.000), paket 1 bulan (Rp29.000), dan paket 1 tahun (Rp199.000).

Baca juga artikel terkait PROLIGA 2022 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Yantina Debora