Menuju konten utama

Jadwal Pramusim Real Madrid 2022: El Clasico vs Barcelona 24 Juli

Berikut ini jadwal pramusim Real Madrid 2022 di AS, termasuk laga El Clasico versus Barcelona pada 24 Juli 2022.

Jadwal Pramusim Real Madrid 2022: El Clasico vs Barcelona 24 Juli
Pemain Real Madrid, Karim Banzema merayakan mencetak gol ketiga mereka saat pertandingan semi final Liga Champions pada leg pertama Manchester City vs Real Madrid di Etihad Stadium, Manchester, Inggris, Selasa (26/4/2022). ANTARA FOTO/REUTERS/Craig Brough/aww/sad.

tirto.id - Jadwal pramusim Real Madrid diagendakan mulai 23 Juli 2022 di AS. Ada sejumlah laga yang akan dilakoni oleh Madrid, termasuk duel kontra Barcelona di Allegiant Stadium, Las Vegas, pada 23 Juli 2022 (waktu AS), atau 24 Juli 2022 waktu Indonesia. El Real juga akan menghadapi Juventus pada akhir Juli 2022 di Rose Bwl Stadium, Los Angeles.

Jawara Eropa dan LaLiga Spanyol musim 2021/2022 itu memang baru membuka tur pramusimnya pada akhir Juli. Carlo Ancelotti kemungkinan menetapkan 8 Juli sebagai jadwal kembalinya skuad Los Blancos dari liburan.

Meski begitu, sejumlah pemain Real Madrid diperkirakan belum akan bergabung bersama tim. Hal ini karena mereka masih disibukkan dengan agenda tim nasional negara masing-masing hingga pertengahan Juni 2022.

Jadwal Pramusim Real Madrid 2022 di AS

Amerika Serikat menjadi negara tujuan utama Real Madrid dalam menjalani tur pramusim. Setelah mengakhiri musim 2021/2022 dengan cukup sukses, Los Blancos bakal kembali merumput dengan mengikuti turnamen Soccer Champions Tour di Negeri Paman Sam. Ajang itu diprakarsai oleh AEG, sebuah perusahaan olahraga dan hiburan.

Selain Madrid, Soccer Champions Tour akan diikuti oleh Barcelona dan Juventus. Dua klub sisanya berasal dari Liga MX, yaitu Club America dan Club Deportivo Guadalajara. Turnamen tersebut akan berlangsung di 4 kota Amerika Serikat selama musim panas, mulai 22-30 Juli 2022 (waktu AS).

Turnamen ini menandai kembalinya Real Madrid ke Amerika Serikat sejak terakhir kali bermain di negara itu pada 2019. Dalam dua tahun terakhir, pandemi Covid-19 menghambat Madrid melakoni tur pramusim.

Pada turnamen Soccer Champions Tour 2022, pasukan Carlo Ancelotti bakal melakoni laga perdana dengan menghadapi Barcelona. Laga El Clasico di luar Spanyol ini dijadwalkan pada 23 Juli 2022 (waktu AS).

Allegiant Stadium, kandang milik NFL Las Vegas Riders, menjadi arena berlangsungnya laga antara 2 raksasa Spanyol tersebut. Sebelumnya, kedua kubu sudah pernah bersua pada 30 Juli 2017 di Hard Rock Stadium, Miami. Sebanyak 64.000 penonton menyaksikan langsung pertandingan yang dimenangkan Blaugrana dengan skor 3-2 tersebut.

Laga El Clasico lain yang dihelat di luar Spanyol juga terjadi pada awal tahun ini. Kala itu, giliran Los Blancos mengalahkan Barcelona dengan skor 3-2 dalam laga semifinal Supercopa de Espana, pada 13 Januari 2022, di King Fahd Stadium, Arab Saudi. Sementara itu, pada 30 Mei 1982 silam, El Clasico juga pernah tersaji di Venezuela dengan kemenangan tipis Madrid atas Barcelona, 1-0.

Usai meladeni Barcelona, skuad Real Madrid dijadwalkan bertolak ke San Francisco. Club America adalah lawan berikutnya untuk Karim Benzema dan kolega.

Jadwal Madrid versus Club America pada 26 Juli 2022 (waktu AS), dengan tempat pertandingan di Oracle Park. Lawan Madrid kali ini merupakan tim dari divisi teratas kompetisi di Meksiko yang bisa memungkasi musim 2021/2022 dengan bertengger di peringkat 4.

Empat hari kemudian, Madrid mesti menghadapi Juventus di Rose Bowl Stadium, Los Angeles pada 30 Juli 2022 (waktu AS). Duel ini merupakan pertemuan pertama kedua tim sejak 2018.

Pada 2018 lalu, Madrid dan Juve tiga kali berjumpa. Kedua berlaga 2 kali di Liga Champions, serta sekali di International Champions Cup.

Juventus tercatat menjadi klub Italia yang paling sering dihadapi Los Blancos. Sepanjang sejarah, kedua kubu telah bertemu 22 kali.

Hasilnya, Madrid meraih 11 kemenangan, sedangkan Juventus sembilan kali mengalahkan El Real. Dua pertandingan sisanya berakhir dengan hasil imbang.

Jadwal Real Madrid di Laga Pramusim 2022/2023

Berikut ini deretan laga uji coba pramusim 2022/2023 yang akan dijalani Real Madrid selama bulan Juli 2022:

23 Juli 2022 (waktu AS)

Real Madrid vs Barcelona

Tempat: Allegiant Stadium, Las Vegas

26 Juli 2022 (waktu AS)

Real Madrid vs Club America

Tempat: Oracle Park, San Francisco

30 Juli 2022 (waktu AS)

Real Madrid vs Juventus

Tempat: Rose Bowl Stadium, Los Angeles.

Baca juga artikel terkait JADWAL PRAMUSIM 2022-2023 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Addi M Idhom