Menuju konten utama

Jadwal Playoff Degradasi Liga 2 2025, Pembagian Grup, Daftar Tim

Jadwal playoff Degradasi Liga 2 2024/2025, pembagian grup, daftar tim peserta, dan format. Apakah Persipura, RANS, & Persibo bakal lolos degradasi?

Jadwal Playoff Degradasi Liga 2 2025, Pembagian Grup, Daftar Tim
Logo Liga 2. instagram/liga2match

tirto.id - Jadwal playoff degradasi Liga 2 2024/2025 akan dimulai hari ini Minggu, 19 Januari 2025. Total 18 tim yang dibagi ke dalam 4 grup berbeda sejak Grup H, I, J, hingga K akan bertarung agar tidak masuk posisi 2 terbawah yang otomatis akan membawa mereka degradasi ke Liga Nusantara (Liga 3) 2025/2026.

Setelah melalui babak penyisihan yang panjang, klub-klub Liga 2 2024/2025 mesti berlaga kembali untuk menentukan posisi mereka di klasemen akhir. Terdapat 8 tim yang bersaing di babak Championship, yaitu Persiraja, PSIM, Deltras, dan PSPS di Grup X, diikuti Bhayangkara Presisi, Persela, PSKC, dan Persijap di Grup Y.

Selebihnya, 18 klub lain akan bertarung di babak playoff degradasi. Mereka terdiri dari tim peringkat 4 hingga 9 Grup 1 dan Grup 2, ditambah tim posisi 3 hingga 8 Grup 3. Persaingan dipastikan lebih ketat karena klub-klub tersebut dibagi ke dalam grup yang lebih kecil dari babak penyisihan lalu.

Pembagian Grup Playoff Degradasi Liga 2 2024/2025 & Daftar Tim Peserta

Grup H babak playoff degradasi Liga 2 2024/2025 terdiri dari PSMS Medan, Nusantara United, Persikota Tangerang, dan Sriwijaya FC. Lampu Kuning langsung menyala untuk Laskar Wong Kito, julukan Sriwijaya FC. Pasalnya, di Grup 1 lalu, Sriwijaya hanya mengumpulkan 14 poin dari 16 laga. Jumlah ini lebih kecil dari PSMS (26 poin di Grup 1), Persikota (20 poin di Grup 1), dan Nusantara United (19 poin di Grup 2).

Berikutnya, Grup I diisi oleh Adhyaksa FC, Bekasi City, Dejan FC, dan Persikabo 1973. Tim yang paling buruk di babak penyisihan tentu Persikabo. Laskar Padjadjaran hanya mampu meraih 5 poin di babak penyisihan. Bahkan, tim yang bermarkas di Stadion Pakansari ini cuma bisa merebut 1 menang dan 2 seri, selebihnya 13 kalah dan total kemasukan 47 gol.

Di Grup J, persaingan bakal lebih ramai karena ada 5 tim yang berlaga. Persibo Bojonegoro, Persekat Tegal, Gresik United, Persiku Kudus, dan Persewar Waropen akan saling sikut. Yang terlemah di penyisihan tentunya Persewar. Bukan cuma karena mereka menderita total 11 kekalahan dari 14 laga, Mutiara Bakau memperoleh pengurangan 9 poin oleh Komisi Disiplin PSSI sehingga nilai mereka -4.

Terakhir, Grup K menawarkan duel-duel sengit. Persipura Jayapura, Persipal Palu, Persipa Pati, RANS Nusantara, dan Persikas Subang akan bertarung di sini. Mutiara Hitam yang gagal lolos ke 8 besar karena kalah 2 angka dari Deltras Sidoarjo, tentu tidak akan mau berlama-lama tampil di playoff degradasi ini dan segera menyegel tiket aman.

Berikut ini pembagian grup babak playoff degradasi Liga 2 2024/2025.

GRUP H: PSMS Medan, Nusantara United, Persikota, Sriwijaya FC

GRUP I: Adhyaksa FC, Bekasi City, Dejan FC, Persikabo 197

GRUP J: Persibo Bojonegoro, Persekat Tegal, Gresik United, Persiku Kudus, Persewar Waropen

GRUP K: Persipura Jayaapura, Persipal Palu, Persipa Pati, RANS Nusantara, Persikas Subang

Format Playoff Degradasi Liga 2 2024/2025

Dengan total 14 klub yang berlaga di 4 grup berbeda, skema playoff degradasi Liga 2 2024/2025 cukup unik. Di grup yang terdiri dari 4 klub saja, yaitu Grup H dan I, hanya 2 tim terbawah yang otomatis langsung degradasi ke Liga Nusantara 2025/2026.

Kasus berbeda untuk grup yang terdiri dari 5 klub, yaitu Grup J dan K. Di kedua grup ini, dua tim terbawah juga akan lengser ke Liga Nusantara musim depan. Namun, tim peringkat 3 tetap belum aman. Mereka akan berlaga di babak playoff yang hanya melibatkan kedua klub. Yang kalah akan ikut mengalami relegasi ke Liga 3.

Dengan komposisi ini, otomatis 2 tim teratas di Grup H, I, J, dan K bertahan di Liga 2 2025/2026. Klub-klub elite seperti Persipura dan PSMS Medan jadi favorit. Namun, tidak ada jaminan apa pun. Apalagi, sejumlah tim sudah melakukan persiapan jelang playoff degdradasi kali ini.

Salah satunya Persipa Pati yang menarik Imam Wiyoto, penyerang Sriwijaya FC. Musim ini, sang striker sudah mencetak 2 gol dalam 11 laga untuk Laskar Wong Kito. Imam Witoyo musim lalu memang membela Persipa sehingga ia dapat beradaptasi dengan cepat di lini depan Laskar Saridin.

“Dengan sejumlah pertimbangan, termasuk kerinduan saya akan atmosfer suporter Persipa, saya sangat antusias untuk kembali ke Pati. Mudah-mudahan saya bisa berkontribusi positif untuk dapat membawa tim bertahan di Liga 2," paparnya dikutip laman Liga 2.

Jadwal Lengkap Playoff Degradasi Liga 2 2024/2025

Berikut ini jadwal lengkap playoff degradasi Liga 2 2024/2025. Seluruh rangkaian laga dapat ditonton melalui live streaming Vidio.

Jadwal Playoff Degradasi Liga 2 2025 Grup H

Minggu, 19 Januari 2025

Pukul 15.00 WIB: Nusantara United vs Persikota

Pukul 15.30 WIB: PSMS vs Sriwijaya FC

Jumat, 24 Januari 2025

Pukul 15.30 WIB: Persikota vs PMS

Pukul 15.30 WIB: Sriwijaya FC vs Nusantara United

Kamis, 30 Januari 2025

Pukul 15.00 WIB: Nusantara United vs PSMS

Pukul 15.30 WIB: Persikota vs Sriwijaya FC

Selasa, 4 Februari 2025

Pukul 15.00 WIB: Sriwijaya FC vs Persikota

Pukul 15.30 WIB: PSMS vs Nusantara United

Senin, 10 Februari 2025

Pukul 15.30 WIB: Persikota vs Nusantara United

Pukul 15.30 WIB: Sriwijaya vs PSMS

Sabtu, 15 Februari 2025

Pukul 15.30 WIB: Nusantara United vs Sriwijaya

Pukul 15.30 WIB: PSMS vs Persikota

Jadwal Playoff Degradasi Liga 2 2025 Grup I

Minggu, 19 Januari 2025

Pukul 15.30 WIB: Adhyaksa vs Persikabo 1973

Pukul 15.30 WIB: Bekasi City vs Dejan

Jumat, 24 Januari 2025

Pukul 15.30 WIB: Persikabo vs Bekasi City

Pukul 15.30 WIB: Dejan vs Adhyaksa

Kamis, 30 Januari 2025

Pukul 15.30 WIB: Bekasi City vs Adhyaksa

Pukul 15.30 WIB: Dejan vs Persikabo

Selasa, 4 Februari 2025

Pukul 15.30 WIB: Adhyaksa vs Bekasi City

Pukul 15.30 WIB: Persikabo vs Dejan

Senin, 10 Februari 20224

Pukul 15.30 WIB: Persikabo vs Adhyaksa

Pukul 15.30 WIB: Dejan vs Bekasi City

Sabtu, 15 Februari 2024

Pukul 15.30 WIB: Adhyaksa vs Dejan

Pukul 15.30 WIB: Bekasi City vs Persikabo

Jadwal Playoff Degradasi Liga 2 2025 Grup J

Senin, 20 Januari 2025

Pukul 15.00 WIB: Persibo vs Persiku

Pukul 15.30 WIB: Persekat vs Gresik United

Jumat, 24 Januari 2025

Pukul 13.30 WIB: Persewar vs Persekat

Pukul 15.30 WIB: Gresik United vs Persiku

Selasa, 28 Januari 2025

Pukul 15.00 WIB: Persiku vs Persewar

Pukul 15.30 WIB: Gresik United vs Persibo

Sabtu, 1 Februari 2025

Pukul 15.30 WIB: Persekat vs Persiku

Selasa, 4 Februari 2025

Pukul 13.30 WIB: Persewar vs Gresik

Rabu, 5 Februari 2025

Pukul 15.30 WIB: Persekat vs Persibo

Sabtu, 8 Februari 2025

Pukul 15.30 WIB: Gresik United vs Persekat

Minggu, 9 Februari 2025

Pukul 15.00 WIB: Persiku vs Persibo

Minggu, 16 Februari 2025

Pukul 19.00 WIB: Gresik United vs Persewar

Senin, 17 Februari 2025

Pukul 15.00 WIB: Persibo vs Persekat

Kamis, 20 Februari 2025

Pukul 13.30 WIB: Persewar vs Persiku

Jumat, 21 Februari 2025

Pukul 15.00 WIB: Persibo vs Gresik United

Senin, 25 Februari 2025

Pukul 15.00 WIB: Persewar vs Persibo

Pukul 15.00 WIB: Persiku vs Persekat

Jadwal Playoff Degradasi Liga 2 2025 Grup K

Baca juga artikel terkait LIGA 2 2024-2025 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya