tirto.id - Jadwal play-off NBA 2023 diikuti 16 tim yang terdiri dari 8 tim teratas klasemen Wilayah Barat dan Timur musim reguler. Play-off NBA 2023 menggunakan format best of seven atau siapa yang lebih dahulu meraih 4 kemenangan. Live streaming NBA 2023 dapat ditonton via TVRI SPORT.
Babak play-off NBA 2023 Wilayah Timur menempatkan Milwaukee Bucks, Boston Celtics, Philadelhia 76ers, Cleveland Cavaliers, New York Knicks, Brooklyn Nets, Atlanta Hawks, serta Miami Heat.
Sementara itu, 8 tim Wilayah Barat diisi oleh Denver Nuggets, Memphis Grizzlies, Sacramento Kings, Phoenix Suns, LA Clippers, Golden State Warriors, LA Lakers, serta Minnesota Timberwolves.
Sejauh ini, baru Philadelphia 76ers yang telah memastikan melaju ke babak selanjutnya. 7ers dipastikan lolos mengakhiri putaran pertama play-off melalui 4 game yang disapu bersih. 7ers yang menempati posisi 3 musim reguler menundukan Brooklyn Nets 4-0 (121-101, 96-84, 97-102, dan 88-96).
Sementara Denver Nuggets gagal menyusul Philadelphia untuk lebih cepat menginjakan kaki di putaran berikutnya. Nuggets yang tinggal memastikan kemenangan 1 game, justru takluk di game ke-4 kontra Minnesota Timberwolves yang berakhir Senin (24/4/2023) siang.
Nikola Jokic dan kawan-kawan bahkan dipaksa bermain hingga overtime atau perpanjangan lantaran skor di 4 quarter menunjukan hasil seri. Di akhir laga, Timberwolves menang 114-108 atas Nuggets.
Timberwolves pun memperpanjang nafas. Dengan ini, putaran ke-2 menyisakan 7 tempat yang masih diperebutkan 14 tim tersisa.
Jadwal Play-off NBA 2023 Game: Siapa Lolos 8 Besar?
Langkah sulit masih harus dihadapi Milwaukee Bucks jelang menghadapi Miami Heat, dalam game ke-4 play-off NBA 2023 wilayah timur, Selasa (25/4/2023) di kandang Heat, Miami-Dade Arena mulai pukul 06.30 WIB.
Bucks yang berstatus tim teratas musim reguler wilayah timur, sejauh ini tertinggal atas Heat, tim yang mengakhiri babak reguler di posisi 8 dengan skor 1-2 (121-99, 138-122, 117-130).
Kesulitan menghantui Bucks yang hingga kini belum memastikan dapat menurunkan bintangnya, Giannis Antetokounmpo yang berposisi sebagai forward. Peraih 2 kali MVP NBA itu telah absen di game ke-2 dan ke-3 lantaran cedera punggung yang dideritanya pada game ke-1 lalu.
Pelatih Mike Budenholzer belum memberi kejelasan pasti terkait kepastian Greek Freak –julukan Giannis Antetokounmpo--. Budenholzer mengatakan pihaknya masih akan mendiskusikan kesipaan sang pemain antara dirinya bersama staf medis tim dan Antetokounmpo itu sendiri.
"Kami akan terus memantaunya," kata Budenholzer, Senin (24/4/2023) dilansir dari BR Sport.
"Kita akan melihat bagaimana perasaannya dari sesi hari ini (Senin) dan melihat bagaimana dia bangun besok (Selasa),” tambahnya.
Di game terakhirnya kontra Bucks, 17 April 2023 lalu, Greek Freak turun selama 11 menit. Antetokounmpo mencatatkan 6 poin dan 3 rebound untuk Bucks. Lantas ia harus meninggalkan arena dan timnya takluk 121-99 atas Heat saat itu.
Secara keseluruhan, Antetokounmpo masih menjadi andalan bagi Bucks. Greek Freek yang bermain sebanyak 63 laga rata-rata menciptakan 31,1 poin/game, 11,8 rebound/pertandingan yang sekaligus menjadi tertinggi di Milwaukee Bucks.
Di pihak lawan, Heat bakal kehilangan point guard-nya, Victor Oladipo lantaran cedera robek patelar tendon di lutut kiri. Pemain 30 tahun ini bahkan dikonfirmasi akan mengakhiri musim lebih cepat.
"Pembaruan cedera: Hasil pemeriksaan MRI mengungkapkan bahwa Vicot Oladipo menderita robek tendo patela di lutut kirinya. Dia akan melewatkan sisa musim ini,” tulis keterangan resmi Miami Heat melalui akun Twitter resmi tim, Senin (24/4/2023).
Oladipo bermain 19 menit di game terakhir, dengan turut mencatatkan 8 poin dan 2 rebound. Secara keseluruhan, Oladipo bermain sebanyak 42 kali dan menciptakan 10,7 poin/game dan 3 rebound/laga selama membela Heat pada musim ini.
Cedera yang dialami Oladipo memperpanjang rentetan absen sang pemain sejak mengalami cedera pada 2019 semasa membela Indiana Pacers. Melansir laman NBA, Oladipo bahkan telah melewatkan 255 dari kemungkinan 374 pertandingan sejak saat itu.
Oladipo tercatat tidak aktif untuk 226 pertandingan sekaligus menjadi rekor terbanyak kedua di NBA selama periode itu setelah Jonathan Isaac dari Orlando.
Bagan Play-off NBA 2023 & Daftar Tim Lolos
Berikut ini jadwal play-off NBA 2023 beserta daftar tim lolos dan bagan putaran pertama. (Keterangan pemenang laga 1 akan bertemua pemenang laga 2. Pemenang laga 3 akan bertemu pemenang laga 4, dan seterusnya):
Wilayah Timur
1. Milwaukee Bucks vs Miami Heat 1-2
- [Game 1] 17 April 2023: MIL vs MIA 117-130
- [Game 2] 20 April 2023: MIL vs MIA 138-122
- [Game 3] 23 April 2023: MIA vs MIL 121-99
- [Game 4] 25 April 2023: MIA vs MIL (Pukul 06.30 WIB)
- [Game 5] 27 April 2023: MIL vs MIA (Pukul 08.30 WIB)
- *[Game 6] 29 April 2023: MIA vs MIL (Pukul 07.00 WIB)
- *[Game 7] 01 Mei 2023: MIL vs MIA (Pukul 07.00 WIB)
- [Game 1] 16 April 2023: CLE vs NYK 97-101
- [Game 2] 19 April 2023: CLE vs NYK 107-90
- [Game 3] 22 April 2023: NYK vs CLE 99-79
- [Game 4] 24 April 2023: NYK vs CLE 102-93
- [Game 5] 27 April 2023: CLE vs NYK (Pukul 06.00 WIB)
- *[Game 6] 29 April 2023: NYK vs CLE (Pukul 07.00 WIB)
- *[Game 7] 01 Mei 2023: CLE vs NYK (Pukul 07.00 WIB)
- [Game 1] 16 April 2023: BOS vs ATL 112-99
- [Game 2] 19 April 2023: BOS vs ATL 119-106
- [Game 3] 22 April 2023: ATL vs BOS 130-122
- [Game 4] 24 April 2023: ATL vs BOS 121-129
- [Game 5] 26 April 2023: BOS vs ATL (Pukul 06.30 WIB)
- *[Game 6] 28 April 2023: ATL vs BOS(Pukul 07.00 WIB)
- *[Game 7] 30 April 2023: BOS vs ATL (Pukul 07.00 WIB)
- [Game 1] 16 April 2023: PHI vs BKN 121-101
- [Game 2] 18 April 2023: PHI vs BKN 96-84
- [Game 3] 21 April 2023: BKN vs PHI 97-102
- [Game 4] 23 April 2023: BKN vs PHI 88-96
5. Denver Nuggets vs Minnesota Timberwolves 3-1
- [Game 1] 17 April 2023: DEN vs MIN 109-80
- [Game 2] 20 April 2023: DEN vs MIN 122-113
- [Game 3] 22 April 2023: MIN vs DEN 111-120
- [Game 4] 24 April 2023: MIN vs DEN114-108
- [Game 5] 26 April 2023: DEN vs MIN (Pukul 08.00 WIB)
- [Game 6] 28 April 2023: MIN vs DEN (Pukul 09.00 WIB)
- [Game 7] 30 April 2023: DEN vs MIN (Pukul 09.00 WIB)
- [Game 1] 17 April 2023: PHX vs LAC 110-115
- [Game 2] 19 April 2023: PHX vs LAC 123-109
- [Game 3] 21 April 2023: LAC vs PHX 124-129
- [Game 4] 23 April 2023: LAC vs PHX 100-112
- [Game 5] 26 April 2023: PHX vs LAC (Pukul 09.00 WIB)
- *[Game 6] 28 April 2023: LAC vs PHX (Pukul 07.00 WIB)
- *[Game 7] 30 April 2023: PHX vs LAC (Pukul 07.00 WIB)
- [Game 1] 17 April 2023: ME vs LAL 112-128
- [Game 2] 20 April 2023: ME vs LAL 103-93
- [Game 3] 23 April 2023: LAL vs ME 111-101
- [Game 4] 25 April 2023: LAL vs ME (Pukul 09.00 WIB)
- [Game 5] 27 April 2023: ME vs LAL (Pukul 06.30 WIB)
- *[Game 6] 29 April 2023: LAL vs ME (Pukul 09.00 WIB)
- *[Game 7] 01 Mei 2023: ME vs LAL (Pukul 09.00 WIB)
- [Game 1] 16 April 2023: SAC vs GSW 126-123
- [Game 2] 18 April 2023: SAC vs GSW 114-106
- [Game 3] 21 April 2023: GSW vs SAC 114-97
- [Game 4] 24 April 2023: GSW vs SAC 126-125
- [Game 5] 27 April 2023: SAC vs GSW (Pukul 09.00 WIB)
- [Game 6] 29 April 2023: GSW vs SAC (Pukul 07.00 WIB)
- *[Game 7] 01 Mei 2023: SAC vs GSW (Pukul 07.00 WIB)
Live Streaming Play-off NBA 2023 di TVRI
Jika tidak ada perubahan, jadwal play-off NBA 2023 yang berlangsung mulai 16 April lalu hingga Mei 2023 mendatang akan tayang di TVRI. Live streaming NBA 2023 juga dapat diakses via website Klik TVRI.
Link Live Streaming Play-off NBA 2023 – Klik TVRI
*Jadwal pertandingan dan siaran televisi NBA 2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Fitra Firdaus