tirto.id - Jadwal leg kedua perempat final Liga Champions 2018/2019 digelar mulai Rabu (17/4/2019). Kemenangan 0-1 di pertemuan pertama saat menghadapi MU menjadi keuntungan tersendiri bagi Barcelona saat mereka menjamu The Red Devils di Camp Nou.
Duel Barcelona vs Manchester United digelar Rabu (17/4) pukul 02.00 WIB. Satu gol di laga tandang bakal menjadi modal yang cukup berharga bagi skuat asuhan Ernesto Valverde itu untuk bisa mengatasi tamunya di depan publik sendiri.
Namun, jika tidak ingin tergelincir, Barca harus berkaca pada kegagalan PSG saat mereka meladeni MU di babak 16 besar silam.
Diluar dugaan saat itu, Marcus Rashford dan kawan-kawan sukses menundukkan Les Parisiens di Stadion Parc des Princes dengan skor 1-3 setelah tumbang 0-2 di Old Trafford.
Pada hari dan waktu yang bersamaan, Juventus juga akan bertanding melawan Ajax Amsterdam di Stadion Allianz. Pada leg pertama, kedua tim bermain imbang 1-1 di Stadion Johan Cruijff Arena. Di atas kertas, Bianconeri dalam posisi unggul gol tandang dan akan bermain di depan publik sendiri.
Tetapi, tuan rumah juga pantas untuk melihat perjalanan tim asal Belanda itu hingga bisa melangkah ke babak delapan besar ini.
Sebelumnya, Daley Blind dan kolega sukses menyingkirkan raksasa Eropa Real Madrid dengan agregat 5-3. Pada leg pertama, Ajax kalah 1-2 namun saat di Santiago Bernabeu, tim tamu kala itu tampil menggila dengan kemenangan 1-4 atas Los Blancos.
Sementara itu pada Kamis (18/4), dihelat dua laga lainnya yang melibatkan tiga klub Inggris di dalamnya, yang terdiri dari Liverpool, Manchester City, dan Tottenham Hotspur serta wakil Portugal, FC Porto.
Duel Porto vs Liverpool digelar di Stadion do Dragão pukul 02.00 WIB, sedangkan laga antara Manchester City vs Tottenham dihelat di Stadion Emirates juga pada pukul 02.00 WIB.
Kedua tuan rumah di pertandingan ini sama-sama menelan kekalahan pada leg pertama saat tampil di kandang lawan. Porto kalah 2-0 atas The Reds di Anfiled. Selain itu, Man City juga kalah 1-0 atas Spurs di Tottenham Hotspur Stadium.
Berikut ini jadwal leg kedua babak perempat final Liga Champions 2018/2019.
Rabu, 17 April 2019
Barcelona vs Manchester United, 02.00 WIB
Juventus vs Ajax Amsterdam, 02.00 WIB
Kamis, 18 April 2019
Porto vs Liverpool, 02.00 WIB
Manchester City vs Tottenham, 02.00 WIB
Editor: Ibnu Azis