Menuju konten utama
Turnamen Mobile Legends

Jadwal MPL S11 2023: Daftar Tim, Format, Prize Pool, Cara Nonton

Berikut jadwal MPL ID S11 2023 yang kick off pekan ini, daftar tim peserta, format pertandingan, prize pool, dan cara nonton secara offline maupun online.

Jadwal MPL S11 2023: Daftar Tim, Format, Prize Pool, Cara Nonton
MPL ID Season 11. foto/https://id-mpl.com/

tirto.id - Jadwal MPL ID Season 11 dimulai pada Jumat, 17 Februari 2023. Daftar tim yang akan bertanding ialah RRQ, EVOS Legends, ONIC Esports, hingga Aura Fire. Berikut ini format, prize pool, dan cara nonton MPL ID Season 11 secara online maupun offline di venue MPL Arena.

Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID) Season 11 merupakan turnamen Mobile Legends: Bang-Bang (MLBB) nomor 1 di Indonesia yang diselenggarakan Moonton (penyedia gim MOBA tersebut) bekerja sama dengan Mineski Indonesia.

Daftar Tim dan Prize Pool MPL ID Season 11

Situs web MPL Indonesia menuliskan bahwa sebanyak 8 tim MLBB profesional Indonesia akan berkompetisi dalam MPL ID Season 11 meliputi Alter Ego, Aura Fire, Bigetron Alpha, EVOS Legends, Geek Slate, ONIC Esports, Rebellion Zion, dan Rex Regum Qeon (RRQ).

Seluruh tim dalam MPL ID Season 11 memperebutkan prize pool sebesar 300.000 dolar AS atau setara Rp4,56 miliar. Total hadiah ini jumlahnya sama dengan musim lalu.

Format MPL ID Season 11

MPL ID Season 11 akan dibagi menjadi 2 pelaksanaan meliputi Regular Season dan Playoffs. Regular Season diselenggarakan selama 6 pekan mulai 17 Februari hingga 25 Maret 2023 di Sanctuary Auditorium, Menara Kuningan.

Adapun pertandingan Regular Season pekan 1-5 dilaksanakan pada hari Jumat, Sabtu, dan Minggu. Khusus untuk pekan ke-6, pertandingan dilaksanakan di hari Kamis, Jumat, dan Sabtu.

Setiap pertandingan Regular Season akan menggunakan sistem best-of-three (Bo3). Sistem Bo3 memungkinkan pertandingan dengan hasil akhir 2-0 atau 2-1. Tim menang suatu pertandingan memperoleh 1 poin, sementara yang kalah diganjar poin -1.

Format yang digunakan babak Playoffs belum diumumkan. Apabila melihat MPL ID Season 10 lalu, sebanyak 6 tim terbaik di babak Regular Season berhak menuju Playoffs. Adapun 2 tim teratas otomatis masuk Upper Bracket Playoffs. Sementara 4 tim sisanya memperebutkan 2 tiket Upper Bracket Playoffs.

Cara Nonton MPL ID Season 11

MPL ID Season 11 dapat ditonton secara online maupun offline di MPL Arena. Penonton dapat menyaksikan pertandingan MPL ID Season 11 secara langsung di Sanctuary Auditorium, Menara Kuning dengan membeli tiket melalui Blibli.com.

MPL ID Season 11 di Blibli.com menyediakan 2 jenis tiket, yakni Tiket Legends seharga Rp50.000 dan Tiket Mythic yang dijual Rp100.000. Untuk membeli tiket tersebut secara daring bisa mengunjungi tautan berikut:

LINK BELI TIKET MPL ID SEASON 11 DI BLIBLI

Sementara itu, penonton juga dapat menyaksikan pertandingan MPL ID Season 11 secara online atau tanpa perlu hadir di venue melalui beberapa link live streaming berikut:

LINK NONTON MPL ID SEASON 11 DI YOUTUBE MLBB INDONESIA

LINK NONTON MPL ID SEASON 11 DI YOUTUBE MPL INDONESIA

LINK NONTON MPL ID SEASON 11 DI VIDIO MPL ID OFFICIAL

LINK NONTON MPL ID SEASON 11 DI FACEBOOK PL ID OFFICIAL

LINK NONTON MPL ID SEASON 11 DI FACEBOOK ML GAME INDONESIA

LINK NONTON MPL ID SEASON 11 DI TIKTOK MPL ID OFFICIAL

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Syamsul Dwi Maarif

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Syamsul Dwi Maarif
Penulis: Syamsul Dwi Maarif
Editor: Ibnu Azis