tirto.id - Laga Borneo FC vs PS TIRA pada pekan terakhir GoJek Liga 1 2018 bakal dihelat di Stadion Segiri, Samarinda pada Minggu (9/12/2018). Duel keduanya bisa disaksikan melalui live streaming TVOne mulai pukul 15.30 WIB.
Jika melihat tiga pertemuan terakhir kedua tim, hasil positif diperkirakan bakal mengarah kepada tuan rumah. Hasil dua kemenangan dan sekali seri menjadi catatan yang patut membuat skuat asuhan Dejan Antonic itu percaya diri.
Namun, pertarungan keduanya pada sore nanti diprediksi bakal berjalan sengit. Pasalnya, tim tamu mengincar kemenangan guna memelihara peluang untuk tetap bertahan di Liga 1 sambil berharap para pesaingnya di papan bawah meraih hasil minor.
Jika Borneo FC berada di peringkat keenam dengan koleksi 48 poin, The Army terpaut jauh lantaran bertengger di posisi 17 alias kedua terbawah di atas PSMS yang berada di posisi paling buncit. Anak asuh Nil Maizar membukukan poin 39 dengan rincian sebelas kali menang, enam kali seri, dan 16 kali kalah.
Dalam laga tersebut, PS TIRA berharap penampilan apik Aleksandar Rakic yang sukses menorehkan hattrick di laga terakhirnya melawan PSMS bisa dipertahankan mengingat pentingnya laga tersebut bagi keberlangsungan masa depan The Army.
Sedangkan untuk Borneo FC, tambahan tiga poin di laga pamungkas juga dibutuhkan agar Matias Conti dan kolega mengakhiri musim ini di peringkat lima besar. Setelah kemenangan Persebaya atas PSIS kemarin (8/12), posisi Pesut Etam untuk sementara turun satu strip dengan selisih dua poin atas Bajul Ijo.
Perkiraan Susunan Pemain Borneo FC vs PS TIRA
Borneo FC: M. Ridho; Diego Michiels; Wildansyah; Renan da Silva; Edy Gunawan; Sultan Samma; Dirga Lasut; Tijani Belaid; Titus Bonai; Matias Conti; Lerby Eliandri.
Cadangan: Nadeo Argawinata; Leonard Tupamahu; Aulia Hidayat; Hisyam Tolle; Habibi; Ahmad Maulana; Bily Keraf.
PS TIRA: Angga Saputra; Mahdi Fahri; Manahati Lestusen; Abu Bakr; Abduh Lestaluhu; Wawan Febriyanto; Jeon Woo Young; Ryan Wiradinata; Ahmad Nufiandani; Izmi Hatuwe; Aleksandar Rakic.
Cadangan: Teguh Amirudin; Kasim Slamat; Herwin Tri; Andi Setyo; Firmansyah.
Pertandingan Borneo FC vs PS TIRA bisa disaksikan melalui live streaming lewat tautan berikut:
Live Streaming Borneo FC vs PS TIRA di TVOne
*catatan: perubahan jadwal dan kebijakan penayangan dapat terjadi sewaktu-waktu
Editor: Hendi Abdurahman