tirto.id - Jadwal Liga Jerman 2022/2023 pekan ke-11 pada 22-23 Oktober 2022 memuat agenda 9 laga dan bisa disaksikan melalui live streaming Mola TV. Puncak klasemen Bundesliga masih dihuni oleh tim kuda hitam, Union Berlin yang unggul 4 angka atas Bayern Munchen di posisi kedua. Adapun top skor Bundesliga saat ini adalah Niclas Fullkrug dari Werder Bremen.
Start yang buruk dari sejumlah klub besar Bundesliga musim ini dimanfaatkan betul oleh klub-klub underdog, seperti Union Berlin dan SC Freiburg. Hingga pekan ke-10, dua klub tersebut konsisten bertengger di 3 besar klasemen Bundesliga Jerman musim 2022/2023. Namun, pada pekan ke-11 Liga Jerman, konsistensi keduanya dalam mendulang poin akan diuji.
Jadwal Liga Jerman pekan ini akan dibuka dengan laga Mainz 05 vs Koln yang bakal berlangsung pada Sabtu dini hari (22/10/2022). Laga pembuka tersebut akan dilanjutkan dengan duel Freiburg vs Werder Bremen, Hoffenheim vs Bayern, Leverkusen vs Wolfsburg, Augsburg vs Leipzig, hingga Dortmund vs VfB Stuttgart. Lima laga itu dimulai serentak pada pukul 20.30 WIB, Sabtu malam.
Rangkaian 7 laga Bundesliga pada Sabtu (22/10) itu akan ditutup dengan duel Monchengladbach vs Eintracht Frankfurt, yang dijadwalkan berlangsung mulai pukul 23.30 WIB.
Sehari berselang, Minggu (23/10/2022), akan digelar laga Bochum vs Union Berlin mulai 20.30 WIB, dan Hertha Berlin vs Schalke 04 pada 22.30 WIB. .
Jadwal Liga Jerman 22-23 Oktober 2022 Live Mola TV
Berikut ini jadwal lengkap Liga Jerman 2022/2023 pekan ke-11 yang dapat disaksikan melalui live streaming Mola TV pada 22-23 Oktober mendatang:
Sabtu, 22 Oktober 2022:
01.30 WIB Mainz O5 vs FC Koln
20.30 WIB SC Freiburg vs Werder Bremen
20.30 WIB Hoffenheim vs Bayern Munchen
20.30 WIB Bayer Leverkusen vs Wolfsburg
20.30 WIB Augsburg vs RB Leipzig
20.30 WIB Borussia Dortmund vs VfB Stuttgart
23.30 WIB Monchengladbach vs Eintracht Frankfurt
Minggu, 23 Oktober 2022:
20.30 WIB Bochum vs Union Berlin
22.30 WIB Hertha Berlin vs Schalke 04
Laga-laga di atas bisa disaksikan via live streaming Mola TV, dengan berlangganan terlebih dahulu di platform tersebut. Di bawah ini tautan untuk mengakses live streaming Liga Jerman di Mola TV:
Link Live Streaming Liga Jerman 2022/2023.
Persaingan di Klasemen Liga Jerman 2022/2023
Hingga pekan ke-10 Bundesliga Jerman 2022/2023, serangan balik cepat dan mematikan ala Union Berlin belum terbendung. Pekan kemarin, Union Berlin menang 2-0 atas Borussia Dortmund.
Hasil tersebut membuat skuad asuhan Urs Fischer mengarungi pekan 11 akhir pekan nanti dengan status pemuncak klasemen Bundesliga.
Pertahanan Union Berlin musim ini memang jempolan. Gawang Frederik Ronnow baru kemasukan 6 gol dalam 10 laga di Bundesliga. Rekor ini membuat Union Berlin menjadi klub Bundesliga yang paling sedikit kebobolan musim ini.
Rekor pertahanan anak asuh Urs Fischer bahkan lebih baik dari Bayern Munchen yang menduduki peringkat 2 klasemen. Melakoni 10 laga, Bayern sudah kebobolan 8 gol sejauh ini.
Juara bertahan Bundesliga tersebut memulai musim dengan terseok-seok. Meskipun Bayern tetap mampu memenangkan pertandingan dengan margin skor besar di 3 laga awal, rentetan hasil seri kemudian membuat The Bavarians kesulitan bersaing dengan Union Berlin.
Konsistensi menjadi masalah utama lini serang Bayern Munchen. Kehilangan Robert Lewandowski ternyata berpengaruh terhadap ketajaman skuad asuhan Julian Nagelsmann.
Die Roten tampil gahar di beberapa laga versus tim papan bawah, tetapi lini serang Bayern justru melempem saat menghadapi tim-tim level atas dan menengah.
Pada September 2022 lalu, Bayern hanya mampu bermain seri kontra Union Berlin (1-1) dan VFB Stuttgart (2-2). Dua laga ini melanjutkan tren hasil seri sejak Bayern ditahan Monchengladbach di kandang pada akhir Agustus.
Bayern bahkan tumbang 1-0 di kandang Augsburg setelah meraih 3 hasil secara beruntun di Liga Jerman. Meski sempat bangkit pada awal Oktober saat menghajar Leverkusen 4-0, Bayern kembali lagi menuai hasil seri di markas Dortmund (2-2).
Rentetan hasil buruk itu sempat membuat posisi Bayern melorot ke peringkat 5 klasemen, sebelum bisa mendekati lagi puncak tabel. Namun, posisi Bayern di peringkat 2 klasemen Bundesliga belum sepenuhnya aman karena mereka ditempel oleh SC Freiburg yang hanya tertinggal 1 poin.
Penampilan apik Freiburg musim ini juga merupakan kejutan di Bundesliga. Freiburg yang duduk di peringkat 3 klasemen, sudah meraup 18 poin berkat 5 kemenangan, 3 hasil seri, dan 2 kekalahan.
Freiburg dibayangi oleh Hoffenheim dan Eintracht Frankfurt di posisi 4 dan 5 klasemen sementara. Dua tim terakhir sama-sama mempunyai 17 poin dari 10 pertandingan di Bundesliga. Hal ini jelas menunjukkan tim-tim di papan 5 besar harus menaruh fokus tinggi di tengah persaingan ketat.
Persaingan di tangga berikutnya juga tidak kalah sengit. Monchengladbach, FC Koln, dan Borussia Dortmund berada di posisi 6, 7, 8 klasemen, dengan perolehan poin 16.
Ketiga kesebelasan tersebut hanya unggul 1 poin atas Werder Bremen, RB Leipzig, dan Mainz 05 yang bertengger di posisi 9, 10, dan 11.
Kondisi di papan bawah Bundesliga juga memberikan kejutan. Bayer Leverkusen, yang musim lalu finis di posisi 3 klasemen Bundesliga, harus berjibaku di zona degradasi. Hingga pekan 10, Bayer Leverkusen harus bersaing dengan Bochum dan Schalke 04 untuk keluar dari zona degradasi.
Klasemen Bundesliga 2022/2023 Terbaru
Berikut ini tabel klasemen Bundesliga 2022/2023 terbaru hingga menjelang pekan ke-11:# Klub Main M S K GM GK SG Poin 1 Union Berlin 10 7 2 1 18 6 12 23 2 Bayern Munchen 10 5 4 1 30 8 22 19 3 Freiburg 10 5 3 2 14 13 1 18 4 Hoffenheim 10 5 2 3 17 10 7 17 5 Eintracht Frankfurt 10 5 2 3 21 17 4 17 6 Monchengladbach 10 4 4 2 18 14 4 16 7 Koln 10 4 4 2 19 17 2 16 8 Dortmund 10 5 1 4 13 14 -1 16 9 Bremen 10 4 3 3 20 16 4 15 10 Leipzig 10 4 3 3 17 15 2 15 11 Mainz 05 10 4 3 3 11 13 -2 15 12 Augsburg 10 4 1 5 11 16 -5 13 13 Wolfsburg 10 2 4 4 11 17 -6 10 14 Stuttgart 10 1 5 4 13 15 -2 8 15 Hertha Berlin 10 1 5 4 12 15 -3 8 16 Leverkusen 10 2 2 6 14 21 -7 8 17 Schalke 04 10 1 3 6 10 24 -14 6 18 Bochum 10 1 1 8 9 27 -18 4 Daftar Top Skor Liga Jerman 2022/2023 Terbaru
Hingga pekan ke-10, Niclas Fullkrug menjadi yang terdepan dalam daftar pencetak gol terbanyak Bundesliga sejauh ini. Pemain Werder Bremen tersebut telah mengoleksi 8 gol musim ini.
Niclas Fullkrug di puncak top skor Bundesliga diikuti oleh Marcus Thuram (Monchengladbach) dan Christopher Nkunku dari RB Leipzig dengan raihan 7 gol sejauh ini.
Posisi 3 daftar top skor sementara Bundesliga diisi oleh Daichi Kamada dari Eintracht Frankfurt dan Sheraldo Becker dari Union Berlin yang sama-sama mengoleksi 6 gol hingga pekan ke-10.
Sadio Mane, Leroy Sane, dan Jamal Musiala dari Bayern Munich berada di posisi ketiga daftar top skor, bersama Dodi Lukebakio dari Hertha Berlin dengan raihan 5 gol.
Sedangkan daftar pencetak asis terbanyak hingga pekan 10 Bundesliga menempatkan Kolo Muani di posisi pertama dengan raihan 5 asis sejauh ini.
Jamal Musiala, Florian Kainz, dan Alassane Plea menjadi pencetak asis terbanyak kedua dengan 4 asis sejauh ini.
Penulis: Rizal Amril Yahya
Editor: Addi M Idhom