Menuju konten utama

Jadwal Liga Italia: Serie A Bergulir Lagi Mulai 13 Juni 2020?

Klub-klub Liga Italia Serie A sepakat kompetisi musim 2019/2020 digulirkan lagi mulai tanggal 13 Juni 2020.

Jadwal Liga Italia: Serie A Bergulir Lagi Mulai 13 Juni 2020?
Lazio vs AS Roma di Liga Italia Serie A. (ANTARA/AFP/TIZIANA FABI)

tirto.id - Liga Italia Serie A berharap tanggal 13 Juni 2020 menjadi hari kembalinya musim 2019/2020 yang ditangguhkan karena pandemi virus Corona atau COVID-19. Hal tersebut disepakati oleh 16 klub Serie A dalam forum virtual pada Rabu (13/5/2020).

"Mengenai dimulainya kembali kegiatan olahraga, sesuai dengan keputusan pemerintah dan protokol medis untuk melindungi pemain serta semua personel yang terlibat, tanggal 13 Juni telah diindikasikan untuk dimulainya kembali liga," tulis pernyataan Lega Calcio dilansir dari Sky Sports.

Menyusul pernyataan tersebut, panduan kesehatan yang sudah disetujui pemerintah Italia masih ingin diubah. Hal itu kembali memicu kontroversi meski latihan kelompok sudah diizinkan mulai Senin (18/5/2020) mendatang.

Salah satu poin panduan kesehatan yang ingin diubah adalah, jika salah satu pemain dari sebuah tim diketahui positif COVID-19, maka seluruh tim harus dikarantina selama 15 hari. Ini berbeda dengan Bundesliga yang hanya mengisolasi pemain atau staf yang terjangkit saja.

Gagasan ini tidak disetujui oleh Kepala Medis Lazio, Ivo Pulcini. "Menempatkan seluruh skuad dan staf di karantina jika satu orang dinyatakan positif benar-benar konyol, dalam pandangan saya," tukas Pulcini.

"Kalau begitu, izinkan saya mengambil tanggung jawab untuk memutuskan tidak memasukkan seluruh kelompok ke karantina. Saya tidak punya masalah dengan itu. Mari kita ikuti model Jerman, yang hanya mengisolasi orang yang positif saja selama 15 hari," lanjutnya.

Kompetisi Serie A 2019/2020 sudah dihentikan sementara sejak pekan 26 dan masih menyisakan 12 pekan. Rencananya, bakal ada dua laga tiap pekannya hingga tanggal 2 Agustus 2020, tenggat waktu untuk merampungkan kompetisi yang ditargetkan oleh UEFA.

Kemungkinan besar, laga leg kedua semifinal Coppa Italia antara Juventus vs AC Milan dan Napoli vs Inter Milan bakal dilangsungkan pada 1 Juli 2020. Sedangkan final akan digelar tiga pekan setelahnya.

Apabila skenario berjalan lancar, klub-klub Italia yang masih bertahan di kompetisi Eropa dapat memainkan pertandingan Liga Champions atau Europa League pada Agustus 2020.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Gilang Ramadhan
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Iswara N Raditya