Menuju konten utama

Jadwal Liga Italia Malam Ini Prediksi Juventus vs Venezia, H2H Live

Prediksi Juventus vs Venezia dan jadwal Liga Italia yang akan digelar di Stadion Allianz, Minggu 1 Mei pukul 17.30 WIB.

Jadwal Liga Italia Malam Ini Prediksi Juventus vs Venezia, H2H Live
Alvaro Morata dari Juventus dengan rekan setimnya setelah pertandingan. REUTERS/Massimo Pinca/ANTARAFOTO

tirto.id - Prediksi Juventus vs Venezia akan kembali mempengaruhi peta persaingan menuju Liga Champions musim depan. Jadwal Liga Italia tersebut akan digelar di Stadion Allianz, Minggu 1 Mei pukul 17.30 WIB.

Juve berpeluang mengamankan tiket UCL pada pekan ini. Syaratnya adalah mereka harus mengalahkan Venezia. Lalu di laga berikutnya, Roma kalah dari Bologna.

Sedangkan Venezia masih terancam degradasi ke Serie B. Masih mengoleksi 22 poin, Bianconeri ada di urutan terakhir klasemen. Saat ini mereka terpaut 6 poin dari Cagliari meski memiliki 2 laga lebih sedikit dibanding rivalnya itu.

Prediksi Juventus vs Venezia

Kembali bermain di kandang sendiri, Juventus perlu mengamankan kemenangan di laga ini. Tak hanya untuk target ke Liga Champions, tapi juga untuk memperbaiki tren mereka di Stadion Allianz saat ini.

Pasalnya Juve gagal mengamankan kemenangan di 2 laga kandang terakhirnya. Tepatnya ketika mereka kalah 0-1 dari Inter dan disusul hasil imbang 1-1 versus Bologna. Sebelumnya, Si Nyonya Tua juga sempat kalah telak 0-3 dari Villarreal yang berujung tersingkirnya Juve di babak 8 besar UCL.

"Kami harus segera meraih kemenangan lagi di kandang. Setidaknya kami butuh 4 poin lagi untuk menyegel tiket ke Liga Champions (tergantung hasil yang diraih Roma). Kami juga perlu memperbaiki performa pertahanan dan mencetak clean sheet," ujar Massimiliano Allegri.

Bagi Venezia, laga nanti akan menjadi debut bagi pelatih caretaker Andrea Soncin. Sebagai informasi, Il Lagunari baru saja memecat Paolo Zanetti usai tim kalah 1-3 dari Atalanta pekan lalu. Soncin sendiri bukan orang baru karena ia adalah pelatih Tim Primavera Venezia.

Tugas Soncin jelas tidak mudah di sisa musim ini. Ia wajib menyelamatkan Venezia di sisa 5 laga terakhir melawan Juve, Salernitana, Bologna, Roma, dan Cagliari. Sialnya, saat ini kondisi skuad sedang tidak bagus karena menelan 8 kekalahan beruntun di liga.

"Untuk memulai perjuangan selamat dari degradasi, kami harus mengedepankan kerja keras dan antusiasme. Saya berterima kasih atas kesempatan ini. Meski bagi saya, penunjukkan ini terjadi di momen yang tidak mudah," kata Soncin.

Prediksi Susunan Pemain Juventus vs Venezia

Pelatih kedua tim dikabarkan bisa memainkan skuad terbaik di laga ini. Juve akan kembali mengandalkan Paulo Dybala dan Dusan Vlahovic untuk mencetak gol.

Sedangkan Venezia bisa berharap pada sejumlah pemain andalannya. Seperti Mattia Aramu, Domen Crnigoj, atau Ethan Ampadu. Nama Luis Nani juga masuk ke dalam skuad Venezia yang berangkat ke Turin.

Juventus (4-2-3-1): Wojciech Szczesny; Danilo, Matthijs De Ligt, Leonardo Bonucci, Luca Pellegrini; Denis Zakaria, Adrien Rabiot; Paulo Dybala, Federico Bernardeschi, Alvaro Morata; Dusan Vlahovic. Pelatih: Massimiliano Allegri

Venezia (4-3-3): Niki Maenpaa; Ales Mateju, Mattia Caldara, Pietro Ceccaroni, Ridgeciano Haps; Ethan Ampadu, Michael Cuisance, Domen Crnigoj; Mattia Aramu, David Okoreke, Thomas Henry. Pelatih: Andrea Soncin (caretaker)

Rekor Head to Head (H2H) Juventus vs Venezia

Juventus tak terkalahkan atas Venezia dalam 5 pertemuan terakhir di Serie A. 4 kemenangan diraih Juve dan 1 laga lain berakhir imbang. Sialnya, hasil imbang tersebut terjadi di perjumpaan terakhir atau pada laga pertama musim ini di markas Venezia.

5 Pertemuan Terakhir Juventus vs Venezia:

11-12-2021: Venezia vs Juventus 1-1

13-01-2002: Venezia vs Juventus 1-2

26-08-2001: Juventus vs Venezia 4-0

20-02-2000: Venezia vs Juventus 0-4

03-10-1999: Juventus vs Venezia 1-0

5 Pertandingan Terakhir Juventus:

25-04-2022: Sassuolo vs Juventus 1-2

20-04-2022: Juventus vs Fiorentina 2-0

16-04-2022: Juventus vs Bologna 1-1

09-04-2022: Cagliari vs Juventus 1-2

03-04-2022: Juventus vs Inter 0-1

5 Pertandingan Terakhir Venezia:

23-04-2022: Venezia vs Atalanta 1-3

16-04-2022: Fiorentina vs Venezia 1-0

10-04-2022: Venezia vs Udinese 1-2

02-04-2022: Spezia vs Venezia 1-0

20-03-2022: Venezia vs Sampdoria 0-2

Live Streaming Juventus vs Venezia

Pertandingan Juventus vs Venezia dapat Anda saksikan melalui live streaming beIN Sports 3.

Anda dapat mengambil opsi berlangganan terlebih dahulu untuk menyaksikan laga tersebut dengan berbagai pilihan paket. Yakni Paket 1 Minggu (Rp20.000), Paket Bulanan (Rp45.000), dan Paket 1 Bulan (Rp50.000).

Link Live Streaming Juventus vs Venezia - beIN Sports 3

Baca juga artikel terkait BOLA atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Yulaika Ramadhani