Menuju konten utama
Liga Italia 2020-2021

Jadwal Liga Italia Live beIN: Prediksi Spezia vs Inter Milan 22 Apr

Jadwal Liga Italia Kamis 22 April 2021, prediksi Spezia vs Inter Milan, live streaming Serie A di beIN Sports 2 jam tayang 01.45 WIB.

Jadwal Liga Italia Live beIN: Prediksi Spezia vs Inter Milan 22 Apr
Pemain Inter Milan Romelu Lukaku melakukan selebrasi setelah mencetak gol ketiga ke gawang Torino pada pertandingan sepak bola Serie A di San Siro, Milan, Italia, Minggu (22/11/2020). ANTARA FOTO/REUTERS/Alessandro Garofalo/HP/djo

tirto.id - Duel Spezia vs Inter Milan sesuai jadwal Liga Italia 2020/2021 bakal dihelat di Stadion Alberto Picco, Kamis (22/4/2021) dini hari mulai pukul 01.45 WIB. Pertandingan Serie A pekan 32 ini yang dapat ditonton via live streaming beIN Sports bisa jadi arena pembuktian seriusnya Nerazzurri.

Di atas kertas, Internazionale diprediksi bakal menang mudah melawan Spezia. Selain perbedaan materi pemain yang mencolok, konsistensi anak asuh Antonio Conte patut diapresiasi. Melewati 15 laga beruntun di ajang Serie A tanpa terkalahkan menunjukkan bahwa tim asal Kota Milan ini merupakan kandidat terkuat peraih Scudetto.

Terakhir kali Inter kalah terjadi pada 6 Januari 2021 ketika bertandang ke markas Sampdoria. Kala itu, gol Stefan de Vrij tak mampu menyelamatkan La Beneamata dari hasil minor lantaran tuan rumah mencetak dua gol lewat Antonio Candreva dan Keiita Balde.

Setelahnya, total 12 kemenangan didapat dan hanya 3 kali saja Romelu Lukaku dan kawan-kawan bermain imbang. Usai melawan Napoli pekan lalu, Conte membeberkan bagaimana tim besutannya bisa berkembang sejauh ini.

“Saat ini, kami perlu fokus dan tidak berbicara mengenai pasar transfer. Saya sangat senang dan bangga dengan kelompok pemuda yang dimiliki. Kami telah membuat langkah besar ke depan dalam segala hal,” beber Conte seperti dikutip laman resmi klub.

Selain unggul 9 angka dari rival sekota, AC Milan yang berada di posisi 2 klasemen sementara, produktivitas Inter sangat ciamik di bawah arahan Conte. Dalam 31 laga yang telah dijalani, mereka menjadi tim yang paling sedikit kebobolan—bersama Juventus—dengan 28 kemasukkan.

Di sisi serangan, Lautaro Martinez dan kolega juga kian gahar. Catatan 70 gol yang dijaringkan membuat Inter menjadi tim kedua setelah Atalanta, sebagai kesebelasan dengan jumlah memasukkan terbanyak.

Melawan Spezia yang baru saja tumbang atas Bologna pada pekan 31, peluang Inter untuk kembali meraup 3 poin sangat besar. Ditambah, lini belakang anak asuh Vincenzo Italiano sangat buruk. Dari 5 laga terakhir saja, Simone Bastoni dan rekan-rekan kebobolan 12 gol.

Apabila duet Lukaku-Martinez dalam performa terbaik, besar kesempatan keduanya untuk menambah pundi-pundi gol. Total, dari dua pemain ini saja, Inter telah mencetak 36 gol. Melihat situasi terkini, sulit rasanya bagi Spezia membuat kejutan.

Head to Head (H2H) Spezia vs Inter Milan

20/12/2020: Inter Milan vs Spezia 2-1

5 Pertandingan Terakhir Spezia

18/04/2021: Bologna vs Spezia 4-1

10/04/2021: Spezia vs Crotone 3-2

03/04/2021: Lazio vs Spezia 2-1

21/03/2021: Spezia vs Cagliari 2-1

13/03/2021: Atalanta vs Spezia 3-1

5 Pertandingan Terakhir Inter Milan

19/04/2021: Napoli vs Inter Milan 1-1

11/04/2021: Inter Milan vs Cagliari 1-0

07/04/2021: Inter Milan vs Sassuolo 2-1

04/04/2021: Bologna vs Inter Milan 0-1

14/03/2021: Torino vs Inter Milan 1-2

Susunan Pemain (Starting XI) di Laga Terakhir

Spezia: Ivan Provedel; Luca Vignali, Ardian Ismajli, Martin Erlic, Simone Bastoni; Giulio Maggiore, Matteo Ricci, Leo Sena; Emmanuel Gyasi, M’Bala Nzola, Daniele Verde.

Inter Milan: Samir Handanovic; Milan Skriniar, Stefan de Vrij, Alessandro Bastoni; Achraf Hakimi, Nicolo Barella, Marcelo Brozovic, Christian Eriksen, Matteo Darmian; Lautaro Martinez, Romelu Lukaku.

Live Streaming Spezia vs Inter Milan

Pertandingan Spezia vs Inter Milan dalam lanjutan Liga Italia 2020/2021 pekan 32, Kamis (22/4/2021) dapat ditonton via live streaming beIN Sports mulai pukul 01.45 WIB.

Untuk dapat menyaksikan laga ini di beIN Sports, Anda mesti berlangganan dengan biaya mulai dari Rp20.000 per pekan, Rp45.000 per bulan, atau paket Mid-Season Sale seharga Rp159.000 untuk setengah musim.

LINK LIVE STREAMING SPEZIA VS INTER MILAN

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA 2021 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Hendi Abdurahman
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus