Menuju konten utama

Jadwal Liga Inggris Live NET TV: Prediksi Tottenham vs Sheff Utd

Jadwal dan prediksi Tottenham vs Sheff Utd yang akan ditayangkan pada Senin (3/5/20201) pukul 01.15 WIB

Jadwal Liga Inggris Live NET TV: Prediksi Tottenham vs Sheff Utd
Pemain sepak bola Tottenham Hotspur Harry Winks dan pemain sepak bola Everton Seamus Coleman terjatuh saat berebut bola saat pertandingan antara Everton melawan Tottenham Hotspur dalam FA Cup di Goodison Park, Liverpool, Britain, Rabu (10/2/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Jason Cairnduff/WSJ/cfo

tirto.id - Jadwal Tottenham vs Sheffield United dalam Liga Inggris 2020/2021 pekan 34 bakal dihelat di Stadion Tottenham Hotspurs pada Senin (3/5/20201) pukul 01.15 WIB. Laga bisa ditonton lewat siaran langsung NET TV dan live streaming Mola TV.

Dalam pertemuan terakhir kedua tim pada paruh musim pertama, Tottenham unggul di markas Sheffield dengan skor akhir 1-3. Akan tetapi, jika menilik 6 pertemuan terakhir, kedua tim sebenarnya cukup berimbang.

Baik Tottenham maupun Sheffield masing-masing memenangkan 2 laga, sementara 2 lainnya berakhir seri.

Namun demikian, performa Tottenham dan Sheffield musim ini cukup kontras. The Blades, julukan Sheffield, terdampar di posisi juru kunci Liga Inggris dengan 17 poin.

David McGoldrick dan kolega dipastikan jadi tim pertama yang harus turun kasta dari Premier League musim ini.

Di pihak lain, Tottenham sedang berupaya keras untuk mendapat jatah kompetisi Eropa musim depan. The Lilywhites kini menempati peringkat 7 dengan 53 poin, terpaut 2 poin dari West Ham di posisi 5.

Selain bersaing dengan West Ham, Hary Kane dan kolega juga berebut tiket Eropa bersama Liverpool (54 poin), dan Everton (52 poin) dalam 5 laga tersisa.

Jelang Tottenham vs Sheffield

Sheffield mendulang hasil positif usai mengalahkan Brighton 1-0 pada pekan lalu di ajang Liga Inggris.

Sementara itu, Spurs baru saja menelan kekalahan 1-0 di partai final Carabao Cup saat berhadapan dengan Manchester City. Oleh sebab itu, kontra The Blades, Ryan Mason membawa misi untuk membawa timnya bangkit dari kekalahan.

Tottenham punya peluang untuk naik ke peringkat 5 Liga Inggris jika mampu memenangkan laga ini. Namun demikian, itu tak akan mudah, sebab McGoldrick dan kolega akan tampil tanpa beban usai dipastikan terdegradasi.

Jelang laga, Mason mengabarkan bahwa tidak ada cedera baru yang melanda pemainnya. "Dalam hal cedera, itu sama seperti pekan lalu. Ben Davies adalah satu-satunya yang cedera saat ini. Matt Doherty telah berlatih sejak pekan lalu. Dia mengalami masa istirahat karena cedera, tapi dia akan segera kembali dan telah berlatih sepanjang minggu," terangnya dikutip laman resmi Tottenham.

"Harry baik-baik saja dalam hal cederanya. Dia kecewa (setelah final), seperti kami semua. Itu menyakiti kami, para pemain, pelatih, semua orang yang terkait dengan Klub. Harry adalah seorang profesional top, seperti seluruh grup. Kami Kami telah berlatih keras, berlatih dengan baik dan kami siap untuk akhir pekan," imbuh Mason optimis.

Di pihak lain, Sheffield masih harus kehilangan Billy Sharp, Jack O'Connell dan Oli McBurnie dalam laga ini. Ketiganya masih menjalani pemulihan cedera dan belum siap untuk tampil.

Head To Head Tottenham vs Sheffield United

17/01/2021, Sheffield Utd vs Tottenham 1-3

02/07/2021, Sheffield Utd vs Tottenham 3-1

09/11/2021, Tottenham vs Sheffield Utd 1-1

28/01/2021, Sheffield Utd vs Tottenham 2-2

21/01/2021, Tottenham vs Sheffield Utd 1-0

5 Pertandingan Terakhir Tottenham

25/04/2021, Man City vs Tottenham 1-0

21/04/2021, Tottenham vs Southampton 2-1

16/04/2021, Everton vs Tottenham 2-2

11/04/2021, Tottenham vs Manchester Utd 1-3

04/04/2021, Newcastle Utd vs Tottenham 2-2

5 Pertandingan Terakhir Sheffield United

24/04/2021, Sheffield Utd vs Brighton 1-0

17/04/2021, Wolves vs Sheffield Utd 1-0

11/04/2021, Sheffield Utd vs Arsenal 0-3

03/04/2021, Leeds Utd vs Sheffield Utd 2-1

21/03/2021, Chelsea vs Sheffield Utd 2-0

Prediksi Susunan Pemain

Tottenham Hotspur (4-3-3): Hugo Lloris; Sergio Reguillon, Toby Alderweireld, Eric Dier, Serge Aurier; Giovani Lo Celso, Pierre-Emile Hojberg, Dele Alli; Heung-min Son, Harry Kane, Gareth Bale.

Sheffield United (3-4-1-2): Aaron Ramsdale; George Baldock, Kean Bryan, John Egan; Jayden Bogle, John Fleck, Oliver Norwood, Enda Stevens; Ben Osborn; David McGoldrick, Rhian Brewster.

Live Streaming Tottenham vs Sheffield United

Duel Tottenham vs Sheffield United dalam pekan 34 Liga Inggris 2020/2021 dapat disaksikan melalui siaran langsung NET TV dan live streaming Mola TV pada Senin (3/5/2021) pukul 01.15 WIB.

Untuk menonton pertandingan ini melalui Mola TV, Anda mesti mengaktifkan paket Sports Mobile dengan biaya Rp250.000 per musim. Selain itu, ada pula pilihan Paket Premium Entertainment yang dapat ditonton via PC/desktop dengan harga Rp65.000 per bulan atau Rp500.000 per tahun.

LINK LIVE STREAMING TOTTENHAM VS SHEFFIELD UNITED

Baca juga artikel terkait JADWAL LIGA INGGRIS 2021 atau tulisan lainnya dari Rofi Ali Majid

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rofi Ali Majid
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Yandri Daniel Damaledo