tirto.id - Jadwal fase grup (babak penyisihan) Liga Champions 2020/2021 akan dimulai sejak Rabu-Kamis, 21 dan 22 Oktober 2020. Duel Bayern Munchen vs Atletico Madrid, Real Madrid kontra Internazionale, Juventus vs Barcelona, hingga PSG vs Manchester United masuk daftar big match UCL musim ini.
Di antara total 96 laga yang bakal tersaji di penyisihan grup Liga Champions 2020/2021, partai Juve kontra Barca di Grup G akan menjadi sorotan utama karena di sana ada potensi pertemuan ulang Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi, 2 pemain yang memiliki koleksi total 11 Ballon d'Or.
Jadwal Liga Champion 2020-21: Duel Messi vs Ronaldo
Sepanjang karier, Messi sudah berlaga kontra Ronaldo dalam 35 kesempatan baik di level klub maupun internasional. Namun, pertemuan terakhir mereka di Eropa terjadi sudah cukup lama, yaitu di semifinal Liga Champions 2010/2011. Ketika itu, Barcelona menumbangkan Real Madrid dengan agregat 3-1.
9 tahun berlalu, Messi dan Ronaldo bersua dalam kondisi yang sudah jauh berbeda. La Pulga yang gagal hengkang dari Barcelona di bursa transfer musim panas lalu, kini memimpin skuad muda Blaugrana yang dilatih Ronald Koeman. Sementara itu, Cristiano Ronaldo menjalani musim ketiga di Juventus dengan pelatih ketiga pula: Andrea Pirlo.
Namun, bukan hanya laga Juventus kontra Barcelona yang layak ditunggu. Deretan partai lain tak kalah sengit. Di Grup A, Bayern Munchen sang juara bertahan, bakal meladeni Atletico Madrid, finalis UCL 3 kali. Pertemuan ini bakal jadi arena adu tajam Robert Lewandowski di kubu Die Roten dan Luis Suarez, bomber anyar ATM yang baru direkrut dari Barcelona.
Seperti Juventus dan Barcelona yang membuat Dynamo Kyiv (Ukraina) dan Ferencvaros (Hongaria) di Grup G tampak kecil, demikian pula Bayern dan Atletico di Grup A. Meskipun masih ada Salzburg (Austria) dan Lokomotiv Moskwa (Rusia) di grup tersebut, Die Roten dan Los Rojiblancos tampak jadi favorit lolos ke babak 16 besar.
Sementara itu, di Grup B, Real Madrid sang juara Liga Champions terbanyak (13 kali) mesti meladeni raksasa Italia yang tengah bangkit, Internazionale. Los Blancos masih dalam masa transisi sejak ditinggal Ronaldo. Bintang baru Eden Hazard belum menyemen posisi di starting XI Zinedine Zidane.
Ini jadi kesempatan Inter asuhan Antonio Conte, yang musim lalu "hanya mampu" finis sebagai runner-up Liga Eropa, kalah oleh Sevilla.
Hasil Drawing UCL 2020-21: Daftar Pembagian Grup
Liverpool, juara UCL 2019 dan Liga Inggris 2020, dapat dikatakan punya grup yang relatif unik. The Reds asuhan Jurgen Klopp tampak unggul jika dibandingkan dengan Ajax Amsterdam (Belanda) dan Atalanta (Italia). Namun, kedua tim tersebut dikenal atraktif dengan permainan menyerang dan banyak gol.
Musim lalu, dalam debutnya di UCL sepanjang sejarah, Atalanta mampu menembus 8 besar. Pasukan Gian Piero Gasperini hanya dihentikang sang finalis PSG dengan skor 1-2. Di sisi lain, ada Ajax yang terus bertransformasi sejak kehilangan Frenkie de Jong (Barcelona), Matthijs de Ligt (Juventus), dan musim ini Donny van de Beek (Manchester United), juga Hakim Ziyech (Chelsea).
Di Grup H, persaingan jadi milik PSG (Perancis) dan Manchester United (Inggris). Paris yang musim lalu tumbang di final kontra Bayern Munchen, adalah favorit juara grup. Namun, United yang ditangani Ole Gunnar Solskjaer punya pengalaman menyingkirkan PSG di 16 besar UCL 2018/2019.
Manchester City terlihat jadi tim favorit dengan grup paling mudah. Di Grup C, mereka hanya bersua Porto (Portugal), Olympiakos (Yunani), dan Olympique Marseille (Perancis).
Namun, dengan performa The Citizens di Eropa yang tidak istimewa di Eropa, terutama catatan tersingkir oleh tim seperti AS Monaco dan Lyon dalam 3 musim terakhir, ini bisa jadi jebakan untuk pasukan Pep Guardiola.
Juara Liga Eropa musim lalu, Sevilla, menempati Grup E bersama Chelsea (Inggris), Krasnodar (Rusia), dan Rennes (Perancis). Ini jadi kesempatan pasukan Julen Lopetegui lolos ke 16 besar UCL, alih-alih tersingkir sebagai peringkat ketiga grup, lantas masuk ke 32 besar UEL.
Sebaliknya, Chelsea tentu ingin melupakan kejadian musim lalu, ketika tim asuhan Frank Lampard bisa masuk 16 besar, tetapi kemudian ditenggelamkan Bayern Munchen dengan agregat 1-7.
Di Grup F, tampak tidak ada unggulan yang solid. Zenit, juara Liga Rusia masuk grup ini dari jalur pot 1. Sisanya ada Borussia Dortmund (Jerman), Lazio (Italia), dan Brugge (Belgia). Justru kekuatan yang merata ini bisa menciptakan kejutan. Ada peluang BVB dan Lazio bakal kesulitan untuk membidik tiket babak 16 besar.
Berikut ini hasil drawing penyisihan grup Liga Champions 2020/2021.
Grup A
Bayern Munchen
Atletico Madrid
Salzburg
Lokomotiv Moskwa
Grup B
Real Madrid
Shakhtar Donetsk
Internazionale
Borussia Moenchengladbach
Grup C
Porto
Manchester City
Olympiakos
Marseille
Grup D
Liverpool
Ajax
Atalanta
Midtjylland
Grup E
Sevillla
Chelsea
Krasnodar
Rennes
Grup F
Zenit
Dortmund
Lazio
Brugge
Grup G
Juventus
Barcelona
Dynamo Kyiv
Ferencvaros
Grup H
PSG
Manchester United
RB Leipzig
Istanbul Basaksehir
Daftar Big Match Fase Grup Liga Champions 2020-21
Berikut ini daftar big match dalam penyisihan grup Liga Champions 2020/2021.
Grup A: Bayern vs Atletico
Grup B: Real Madrid vs Inter, Real Madrid vs Gladbach, Inter vs Gladbach
Grup C: Manchester City vs Marseille
Grup D: Liverpool vs Ajax, Liverpool vs Atalanta, Ajax vs Atalanta
Grup E: Sevillla vs Chelsea
Grup F: Dortmund vs Lazio
Grup G: Juventus vs Barcelona
Grup H: PSG vs MU, PSG vs RB Leipzig, MU vs RB Leipzig
Jadwal Lengkap UCL 2020-21: Fase Grup ke Final
UEFA belum memutuskan urutan jadwal pertandingan babak penyisihan grup Liga Champions 2020/2021. Namun, sudah ada patokan aturan bahwa fase grup ini dimulai sejak matchday 1 pada 21-22 Oktober 2020 dan ditutup dengan matchday 6 yang berlangsung pada 9-10 Oktober 2020.
Secara lengkap, rincian jadwal Liga Champions musim ini hingga final adalah sebagai berikut.
Babak Penyisihan Grup
Matchday 1: 21-22 Oktober 2020
Matchday 2: 28-29 Oktober 2020
Matchday 3: 4-5 November 2020
Matchday 4: 25-26 November 2020
Matchday 5: 2-3 Desember 2020
Matchday 6: 9-10 Desember 2020
Babak 16 Besar
Draw: 14 Desember 2020
Leg pertama: 17-18 & 24-25 Februari 2021
Leg kedua: 10-11 & 17-18 Maret 2021
Babak Perempat Final
Draw: 19 Maret 2021
Leg pertama: 7-8 April 2021
Leg kedua: 14-15 April 2021
Babak Semifinal
Draw: 20 Maret 2021
Leg pertama: 28-29 April 2021
Leg kedua: 5-6 Mei 2021
Final
Atatürk Olimpiyat Stadı, Istanbul pada 30 Mei 2021
Editor: Agung DH