Menuju konten utama
Liga 3 2021

Jadwal Liga 3 Jatim 2021 Live Hari Ini 19 Nov, Tim Lolos, Klasemen

Jadwal Liga 3 Jatim 2021 hari ini Jumat 19 November, diisi laga Grup J. Live streaming Vidio pukul 13.15 WIB. Daftar tim lolos 32 besar & update klasemen.

Jadwal Liga 3 Jatim 2021 Live Hari Ini 19 Nov, Tim Lolos, Klasemen
Logo Liga 3. foto/www.pssi.org

tirto.id - Jadwal Liga 3 Jatim 2021 hari ini Jumat (19/11/2021), akan menyajikan 2 agenda pertandingan dari Grup J yang seluruhnya bisa ditonton langsung via live streaming Vidio. Laga sesi pertama di Stadion Notohadinegoro Jember bakal mempertemukan PSIL Lumajang vs Singhasari FC, mulai pukul 13.15 WIB.

Dilanjutkan sesi kedua pukul 15.15 WIB masih di venue yang sama, mempertemukan Banyuwangi Putra vs Persid Jember. Kedua laga tersebut berpotensi menentukan wakil Grup J, mengingat Persid dan PSIL tengah bersaing di papan atas klasemen.

Memasuki pekan akhir kualifikasi fase grup Liga 3 Jatim 2021, sampai saat ini tercatat 26 tim yang sudah memastikan lolos ke fase knockout babak 32 besar. Sisa 2 tim berasal dari juara dan runner up Grup J, sedang 4 kontestan lain akan diambil dari peringkat 3 terbaik kesemua grup yang sudah berkompetisi.

Jadwal Liga 3 Jatim Hari Ini: Peta Persaingan di Grup J

Kompetisi Liga 3 Jatim 2021 fase penyisihan grup, saat ini memang tinggal penyisakan jadwal laga dari Grup J saja. Sedangkan 13 grup lainnya sudah merampungkan kompetisi, serta telah didapatkan posisi juara maupun runner up grup yang berhak lolos ke 32 besar.

Saat ini dalam peta persaingan Grup J, PSID Jember masih memimpin klasemen, dengan raihan 6 poin dari 2 laga. Kemudian disusul PSIL Lumajang dan Persipro 1954, yang sama-sama mendulang 4 poin. Namun demikian PSIL punya kans yang lebih besar, lantaran mereka punya keunggulan selisih gol, serta menyimpan 1 laga lebih banyak ketimbang Persipro yang sudah melakoni 3 pertandingan.

Selain itu masih terdapat Banyuwangi Putra yang mengoleksi 3 poin dari 2 laga. Lalu juru kunci Singhasari FC yang belum mendapat poin alias selalu kalah dalam 3 pertandingan.

Melihat kondisi tersebut, secara matematis hampir semua tim penghuni Grup J masih punya peluang lolos, kecuali Singhasari FC yang belum mendulang poin.

Namun demikian Persid bisa dibilang sebagai tim yang paling berpeluang untuk lolos. Jika sore nanti mereka mampu mendulang tambahan 3 poin dari laga kontra Banyuwangi Putra, maka tim asal Jember itu sudah bisa mengamankan 1 tiket ke babak 32 besar. Kans Persid kian besar lantaran mereka juga berstatus sebagai tuan rumah dalam laga kali ini.

Tapi sebaliknya, jika Persid kalah atau seri maka posisi mereka di puncak tabel bakal terancam. Pasalnya tim peringkat 2, PSIL Lumajang hari ini berpeluang menambah 3 poin lantaran hanya akan menghadapi tim juru kunci, Singhasari FC.

Terlepas dari segala kemungkinan di atas, Persid tetap menjadi tim yang paling dijagokan untuk lolos dari Grup J. Tim berjuluk Macan Raung itu selalu memetik kemenangan dalam 2 laga yang dilakoni, serta total sudah melesakkan 7 gol dan hanya kebobolan 1 kali saja.

Hasil Liga 3 Jatim Terbaru

Berikut ini hasil lengkap Liga 3 Jatim 2021 yang dihelat hari Kamis (18/11/2021) kemarin.

Grup A

Persem Mojokerto vs PSID Jombang 3-1

Persedikab vs PSBI Blitar 1-1

Grup B

Triple’s Kediri vs Akor FC 3-2

NZR Sumbersari vs Persema Malang 1-0

Grup M

Persepon Ponorogo vs Persekama Madiun 2-1

Persinga Ngawi vs Bojonegoro FC 3-1

GrupN

Persikapro Probolinggo vs PSPK Pasuruan 2-3

Persewangi Banyuwangi vs Persebo Muda 5-1

Jadwal Liga 3 Jatim Hari Ini

Berikut jadwal Liga 3 Jatim 2021 hari ini Jumat (19/11/2021), yang seluruhnya diisi lanjutan agenda pertandingan Grup J di Stadion Notohadinegoro, Jember.

13.15 WIB: PSIL Lumajang vs Singhasari FC (Live Vidio)

15.15 WIB: Banyuwangi Putra vs Persid Jember (Live Vidio)

Daftar Tim Lolos Babak 32 Besar Liga 3 Jatim 2021

Berikut ini daftar 26 tim yang sudah memastikan lolos ke fase knockout babak 32 besar Liga 3 Jatim 2021.

Grup A: Persedikab, Persekam Metro

Grup B: NZR Sumbersari, Persema Malang

Grup C: Persida Sidoarjo, Gresik United

Grup D: Persepam Pamekasan, PS Kota Pahlawan

Grup E: Blitar Poetra, Arema Indonesia

Grup F: AC Majapahit, Mojosari Putra

Grup G: Persibo Bojonegoro, Persatu Tuban

Grup H: Persiga Trenggalek, Persemag Magetan

Grup I: Madura FC, Mitra Surabaya

Grup K: Putra Delta, Deltras

Grup L: Persekabpas, Persekap Pasuruan.

Grup M: Persinga Ngawi, Persepon Ponorogo

Grup N: PSPK Pasuruan, Persewangi

Klasemen Liga 3 Jatim 2021

GRUP A

NoMainMenangSGPoin
14268
242-16
34105
441-44
540-13

GRUP B

NoMainMenangSGPoin
1441112
243109
341-44
441-84
540-90

GRUP C

NoMainMenangSGPoin
1441412
243119
342-36
441-33
540-190

GRUP D

NoMainMenangSGPoin
13349
23246
331-13
430-70

GRUP E

NoMainMenangSGPoin
14268
24258
34116
441-33
540-91

GRUP F

NoMainMenangSGPoin
1441112
24329
34226
441-63
540-90

GRUP G

NoMainMenangSGPoin
1441512
243109
34216
440-131
540-131

GRUP H

NoMainMenangSGPoin
143310
24126
34105
441-14
540-41

GRUP I

NoMainMenangSGPoin
143910
24126
341-44
441-54
541-23
GRUP J

NoMainMenangSGPoin
12266
22114
331-34
42133
530-70

GRUP K

NoMainMenangSGPoin
1431610
2431410
342-76
440-81
540-151

GRUP L

NoMainMenangSGPoin
1441912
243149
34256
441-133
540-250

GRUP M

NoMainMenangSGPoin
144712
24389
34206
440-61
540-91

GRUP N

NoMainMenangSGPoin
144912
24339
341-64
441-23
540-41

Baca juga artikel terkait LIGA 3 2021 atau tulisan lainnya dari Rofi Ali Majid

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rofi Ali Majid
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Oryza Aditama