Menuju konten utama

Jadwal Liga 3 2024 Hari Ini 16 Mei, Klasemen 32 Besar, Tim Lolos

Jadwal Liga 3 2024 hari ini Kamis, 16 Mei memutar 8 laga dari Grup 5-8. Cek klasemen 32 besar & tim lolos ke fase berikutnya.

Jadwal Liga 3 2024 Hari Ini 16 Mei, Klasemen 32 Besar, Tim Lolos
Ilustrasi Sepak Bola. foto/Istockphoto

tirto.id - Jadwal Liga 3 Nasional 2024 babak 32 besar hari ini Kamis, 16 Mei 2024, bakal menggelar total 8 pertandingan dari Grup 5 sampai Grup 8. Jika tidak ada perubahan, rangkaian laga itu bisa ditonton via live streaming YouTube PSSI TV.

Tim-tim dari Grup 5-8 bakal menjalani partai ke-3 atau matchday terakhir babak 32 besar. Semua pertandingan akan kick-off secara bersamaan pukul 15.30 WIB. Laga ini jadi penentu untuk tembus ke babak 16 besar.

Sementara itu, sebanyak 8 klub sudah memastikan diri lolos ke babak 16 besar. Tim-tim itu finis di peringkat pertama dan kedua Grup 1-4 yang sudah menghelat matchday pamungkas pada Rabu (15/5).

Jika dirinci, tim yang telah mengunci tempat di babak 16 besar terdiri dari Persikota, Tornado FC, Persipasi, Persikas. Kemudian, terdapat pula Dejan FC, PSGC, Waanal Brohters, dan Persipani.

Jadwal Liga 3 2024 Hari Ini 16 Mei

Slot tersisa ke babak 16 besar bakal diperebutkan oleh tim-tim di Grup 5-6. Jika mengacu pada klasemen sementara, sebagian tim sejatinya telah memiliki peluang besar untuk melaju ke fase berikutnya.

Sebut saja Persiku Kudus, pemimpin klasemen Grup 5. Dari 2 laga yang sudah dijalani, Persiku berhasil menjaring 6 poin. Ini membuat mereka melesat ke peringkat pertama Grup 5.

Persiku Kudus dipastikan bakal lolos ke 16 besar sebagai juara grup. Pasalnya, perolehan poin Persiku tak bisa dikejar 3 tim di bawahnya, termasuk pesaing terdekat mereka, Persiba Bantul, yang mengoleksi 2 poin.

Pada matchday terakhir, Persiku akan meladeni Persiba Bantul di Stadion Wergu Wetan, Kudus. Laga ini sudah tak berpengaruh pada tuan rumah. Sebaliknya, hasil ini bisa krusial bagi Persiba Bantul.

Selaku peringkat ke-2, Persiba Bantul membutuhkan kemenangan agar dapat mengunci tempat ke babak 16 besar, kendati sebagai runner-up. Sebab, 2 tim yang baru menjaring 1 poin, Univ. Surakarta FC dan PS HW UMY, masih bisa mengejar Persiba.

Pertandingan ke-3 babak 32 besar juga akan berarti krusial untuk PSM Madiun, tim peringkat kedua Grup 6. PSM Madiun dijawalkan menantang Josal FC Piaman di Stadion Citarum, Semarang.

Sejauh ini, PSM Madiun telah mengoleksi 3 poin, namun belum bisa memastikan lolos ke babak 16 besar. PSM Madiun wajib menang jika ingin mengunci tiket ke fase berikutnya.

Dengan begitu, PSM Madiun bisa menemani 757 Kepri Jaya yang hampir tak tergoyahkan di peringkat 1 (6 poin). Kepri 757 hanya butuh hasil imbang untuk finis sebagai juara Grup 6 saat menantang PSDB United.

Sementara itu, persaingan di Grup 7 bisa dikatakan telah selesai, mengingat Persibo Bojonegoro dan Adhyaksa Farmel mendominasi 2 peringkat teratas. Keduanya sama-sama mengoleksi 6 poin.

Jumlah poin Persibo dan Adhyaksa jelas tak bisa dilampaui UHO MZF FC dan PS Beltim, peringkat 3-4 Grup 7. Persibo dan Adhyaksa akan berebut status juara grup saat keduanya bertemu hari ini di Stadion Letjend H. Soedirman, Bojonegoro.

Berbeda dari 3 grup sebelumnya, situasi di Grup 8 masih memungkinkan tim-tim di dalamnya menyegel tiket ke babak 16 besar Liga 3 Nasional, baik sebagai juara grup maupun runner-up grup.

Semua tim di Grup 8 baru menghimpun 2 poin dari 2 laga. Uniknya, kesemua tim tersebut sama-sama mencatatkan selisih gol 0. Dengan demikian, peluang terjadinya perubahan posisi cukup besar.

Matchday terarkhir Grup 8 akan menyajikan duel Persedikab Kediri vs NZR Sumbersari di Stadion Gajayana, Kota Malang. Adapun satu laga lain memutar bentrok Tri Brata Rafflesia FC vs Persekabpas Pasuruan di Stadion Dirgantara, Kabupaten Malang.

Jadwal Lengkap Liga 3 Nasional Hari Ini 16 Mei

Berikut adalah jadwal lengkap Liga 3 Nasional 2024 yang berlangsung serentak hari ini Kamis, 16 Mei 2024:

Pukul 15.30 WIB: Persiba Bantul vs Persiku Kudus (Grup 5)

Pukul 15.30 WIB: PS HW UMY vs Universitas Surakarta FC (Grup 5)

Pukul 15.30 WIB: 757 Kepri Jaya FC vs PSDB United (Grup 6)

Pukul 15.30 WIB: PSM Madiun vs Josal FC Piaman (Grup 6)

Pukul 15.30 WIB: Adhyaksa Farmel FC vs Persibo Bojonegoro (Grup 7)

Pukul 15.30 WIB: UHO MZF FC vs PS Beltim (Grup 7)

Pukul 15.30 WIB: Persedikab Kediri vs NZR Sumbersari (Grup 8)

Pukul 15.30 WIB: Tri Brata Rafflesia FC vs Persekabpas Pasuruan (Grup 8)

Live Streaming Liga 3 Nasional 2024 di PSSI TV

Jika tidak ada perubahan jadwal, tayangan live streaming Liga 3 Nasional babak 32 besar bisa ditonton via YouTube, tepatnya melalui kanal PSSI TV. Tayangan pertandingan Liga 3 Nasional 2024 babak 32 bisa diikuti sepanjang Sabtu-Kamis (11-16/5/2024).

Link Live Streaming Liga 3 Nasional 2024 di PSSI TV (YouTube)

*Jadwal pertandingan dan siaran Liga 3 Nasional 2024 dapat berubah sewaktu-waktu.

Klasemen 32 Besar Liga 3 Nasional 2024

Berikut adalah update klasemen babak 32 besar Liga 3 Nasional 2024 per Kamis (16/5) pagi:

GRUP 1

No.TimMMSKSGPoin
1Persikota (H)3210+47
2Tornado3120+25
3Persibangga3102-23
4Persika 19513012-41

GRUP 2

No.TimMMSKSGPoin
1Persipasi (H)3210+37
2Persikas3201+16
3Kartanegara (Mesra)3111+24
4PS Siak3003−60

GRUP 3

No.TimMMSKSGPoin
1Dejan (H) 3210+47
2PSGC3120+15
3Persip3111+24
4Persikasi3003−70

GRUP 4

No.TimMMSKSGPoin
1Waanal Brothers3210+107
2Persipani3210+47
3Labura Hebat3102-33
4PS Palembang3003−110

GRUP 5

No.TimMMSKSGPoin
1Persiku Kudus (H)2200+26
2Persiba Bantul202002
3Universitas Surakarta2011-11
4PS HW UMY2011−11

GRUP 6

No.TimMMSKSGPoin
1757 Kepri Jaya2200+36
2PSM Madiun2101-13
3PSDB United Demak (H) 2011−11
4Josal FC Piaman2011−11

GRUP 7

No.TimMMSKSGPoin
1Persibo Bojonegoro (H) 2200+106
2Adhyaksa Farmel2200+56
3UHO MZF FC2002−40
4PS Beltim2002−11

GRUP 8

No.TimMMSKSGPoin
1NZR Sumbersari (H)202002
2Persekabpas202002
3Tri Brata Rafflesia202002
4Persedikab Kediri202002

Tim Lolos 16 Besar Liga 3 Nasional 2024

Berikut adalah daftar sementara tim yang lolos ke babak 16 besar Liga 3 Nasional 2024 per Kamis (16/5) pagi:

GrupTim Lolos
1Persikota, Tornado FC
2Persipasi, Persikas
3Dejan FC, PSGC
4Waanal Brothers, Persipani

Baca juga artikel terkait LIGA 3 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Fitra Firdaus