Menuju konten utama

Jadwal Konser TXT di Jakarta 2023 dan Perkiraan Harga Tiketnya

Jadwal konser TXT TOMORROW X TOGETHER di Jakarta 2023 dan perkiraan harga tiketnya.

Jadwal Konser TXT di Jakarta 2023 dan Perkiraan Harga Tiketnya
TXT. (Photo by Jordan Strauss/Invision/AP)

tirto.id - Perusahaan promotor konser dan manajemen artis Ime Indonesia mengumumkan bahwa TXT akan menggelar konser di Indonesia pada 9 Agustus 2023 di Beach City International Stadium, Jakarta.

Boyband yang berkarya di bawah naungan Big Hit Entertainment ini digadang-gadang akan menggelar konser bertajuk ACT: SWEET MIRAGE. Nama TXT merupakan singkatan dari TOMORROW X TOGETHER yang dibaca sebagai Tomorrow by Together.

TOMORROW X TOGETHER memiliki makna sebagai boy group yang cerdas dan muda. Grup ini terdiri dari lima anggota, yaitu Soobin, Yeonjun, Beomgyu, Taehyun, dan Hueningkai.

Kini TXT menjadi artis kedua dengan minggu kumulatif terbanyak di tangga lagu Billboard 200. Lagu-lagu TXT semakin banyak pendengarnya apalagi semenjak mereka comeback dengan album berjudul The Name Chapter: Temptation.

Perkiraan Harga Tiket Konser TXT di Jakarta 2023

Saat ini, Ime Indonesia belum mengumumkan harga tiket konser TXT di Jakarta 2023. Kendati begitu, harga konser boyband Korea ini bisa diperkirakan dari harga konser penyanyi-penyanyi Korea lainnya berikut ini.

1. EXO-L

  • VIP A (Seating) + Send off : Rp3.000.000
  • VIP A (Seating) : Rp2.600.000
  • VIP B (Seating) : RP2.600.000
  • Platinum A (Seating) : Rp2.300.000
  • Platinum B (Seating) : Rp2.300.000
  • Cat 1 (Seating) : Rp2.100.000
  • Cat 2 (Seating) : Rp1.600.000
  • Cat 3 Left (Seating) : Rp1.200.000
  • Cat 3 Right (Seating) : Rp1.200.000
  • Cat 4 Left Up (Seating) : Rp1.000.000
  • Cat 4 Right Up (Seating) : Rp1.000.000
Catatan: Harga tiket sudah termasuk pajak dan harga tiket belum termasuk biaya pembelian tiket

2. SUGA

  • VIP (Standing): Rp3.500.000
  • Cat 1 (Standing): Rp3.100.000
  • Cat 2 (Standing): Rp2.200.000
  • Cat 3 (Seating): Rp2.800.000
  • Cat 4 (Seating): Rp1.700.000
  • Cat 5 (Seating): Rp1.350.000
Catatan:
  • Harga tiket belum termasuk pajak 15 persen dan biaya tiket
  • Soundcheck pass hanya untuk VIP

  • 1 ID hanya dapat membeli maksimal 2 tiket/hari pertunjukan
3. BLACKPINK
  • VIP (Seating) : Rp3.800.000
  • Platinum (Seating) : Rp3.400.000
  • Cat 1 (Seating) : Rp2.900.000
  • Cat 2 (Seating) : Rp2.600.000
  • Cat 3 (Seating) : Rp2.100.000
  • Cat 4 (Seating) : Rp1.350.000
Harga tiket sudah termasuk pajak dan soundcheck pass untuk VIP

Baca juga artikel terkait KONSER TXT DI JAKARTA atau tulisan lainnya dari Ega Krisnawati

tirto.id - Musik
Kontributor: Ega Krisnawati
Penulis: Ega Krisnawati
Editor: Yantina Debora