tirto.id - Jadwal final IYC (International Youth Championship) 2022 antara Barcelona U18 vs Atletico Madrid U18 digelar pada Selasa, 19 April 2022, pukul 20.45 WIB, di Jakarta International Stadium (JIS). Laga ini dapat ditonton melalui siaran langsung MNCTV dan live streaming RCTI+. Sementara itu, perebutan juara 3 mempertemukan Indonesia All Star U20 vs Bali United U18 pukul 15.00 WIB.
Barcelona U18 lolos ke final IYC 2022 setelah menjadi pemuncak klasemen turnamen yang diselenggarakan mulai Rabu (13/4/2022). Dari 3 kali bertanding, Blaugrana mengumpulkan 7 angka hasil dari 2 menang dan 1 seri.
Sebagai lawan di partai puncak IYC 2022, ada Atletico Madrid U18 yang mengoleksi 6 poin, hasil dari 2 menang dan 1 kalah. ATM menghentikan ambisi Indonesia All Stars U20 untuk melaju ke final setelah dalam partai Minggu (17/4/2022) menang tipis dengan skor 1-2.
Barcelona U18 memastikan diri sebagai finalis pertama IYC 2022 usai menghajar Bali United U-18 lewat skor 4 gol tanpa balas pada Minggu (17/4). Jorge Javier Espinal Diaz menciptakan brace menit 9' dan 69'. Gol lainnya dilesakkan oleh Nil Caldero Soteres (44'), Jan Molina Vilaseca (75').
Pelatih Iban Javier tidak menampik pasukannya kelelahan karena bermain pada siang hari. Namun, sang juru taktik menegaskan, Barcelona sudah siap menyongsong laga final mendatang.
"Saya lihat hari ini para pemain sangat lelah, karena kita bertanding dari siang hari, tetapi karena kami sudah siap, pemain kami bisa memainkan bola dan skema dengan baik," tutur Iban dikutip laman RCTI+.
"Dengan kemenangan ini, target kami tercapai untuk mencapai final di IYC 2021," sambungnya.
Sementara itu, Atletico Madrid U18 menakluukkan Indonesia All Stars U20 demi tiket ke final. Pertandingan alot terjadi di babak pertama. Kedua kubu bermain imbang 1-1.
Anak-anak Merah Putih sebenarnya memimpin lebih awal melalui aksi Fajar Fathur Rachman. Ia berhasil mencetak gol via tandukan pada menit ke-17. Skuad Los Colchoneros merespons 10 menit kemudian. Mereka membalas lewat gol Ninte Nater.
Memasuki paruh kedua, klub yang ditukangi Daniel Perez memastikan kemenangan 2-1. Ivan Hernandez Nunez menjebol gawang kawalan Ahludz Dzikri menit ke-76.
Jika Atletico Madrid U18 berhak melaju ke final IYC 2022 lawan Barcelona, Indonesia All Stars U20 akan berhadapan dengan Bali United U18 dalam perebutan tempat ketiga.
Alhasil, Atletico Madrid U18 mengikuti jejak Barcelona U18 yang lebih dulu lolos partai puncak. Di klasemen akhir, ATM menghuni posisi runner-up. Klub rival sekota Real Madrid itu mempunyai raihan 6 angka, hasil 2 kali menang dan sekali tumbang. Serdadu Tridatu Muda menempati juru kunci IYC 2022 dengan 0 poin alias selalu tumbang dalam 3 laga.
Jadwal Final IYC 2022: Barcelona U18 vs Atletico Madrid U18
Berikut adalah jadwal perebutan juara 3 dan final IYC 2022 yang digelar pada Selasa, 19 April 2022.
- 15.00 WIB: Indonesia All Star U20 vs Bali United U18 (Perebutan Juara 3)
- 20.15 WIB: Soft Launching JIS
- 20.45 WIB: Barcelona U18 vs Atletico Madrid U18 (Final IYC 2022)
Hasil & Klasemen IYC 2022
Berikut adalah hasil lengkap pertandingan fase grup IYC 2022.
Rabu, 13 April 2022
Indonesia All Star U20 vs Barcelona U18 0-0
Bali United U18 vs Atletico Madrid U18 0-5
Jumat, 15 April 2022
Indonesia All Star U18 vs Bali United U18 3-0
Barcelona U18 vs Atletico Madrid U18 2-0
Minggu, 17 April 2022
Bali United U18 vs Barcelona U18 0-4
Indonesia All Star U20 vs Atletico Madrid U18 1-2
1 | Barcelona U18 | 3 | 2 | 1 | 0 | 7 |
2 | Atletico Madrid U18 | 3 | 2 | 0 | 1 | 6 |
3 | Indonesia All Star U20 | 3 | 1 | 1 | 1 | 4 |
4 | Bali United | 3 | 0 | 0 | 3 | 0 |
Live Streaming Final IYC 2022 & Jam Tayang MNCTV
Live streaming final IYC 2022 dapat dinikmati melalui tayangan MNCTV via laman RCTI+ pada Selasa, 19 April 2022 20.45 WIB. Laga tersebut juga bisa ditonton dengan cara download aplikasi RCTI+. Atau dengan mengakses laman rctiplus.com, kemudian klik LIVE TV, dan tekan pilihan TV.
Selain itu, turnamen IYC 2022 juga dapat ditonton melalui live streaming Vision+ dengan berlangganan di platform tersebut. Pelanggan Vision+ bisa menyaksikan 18.000 jam tayang Video on Demand dan original series. Untuk menyaksikan siaran live, download aplikasi Vision+.
Cara lainnya ialah mengunjungi laman Vision+. Kemudian, lakukan registrasi dengan nomor HP atau akun Google, email, facebook.
Selanjutnya, beli paket langganan Vision+ dengan sejumlah pilihan: Paket Premium untuk 30 hari seharga Rp30.000; Paket Free Insurance Rp80.000 untuk 90 hari; Paket Free Insurance Rp200.000 yang bisa dinikmati selama 365 hari.