tirto.id - Jadwal final Arab Club Champions Cup 2023 akan dihelat hari Minggu (13/8/2023), pukul 01.00 WIB. Hasil semifinal yang selesai hingga Kamis (10/8/2023) dini hari tadi meloloskan 2 tim asal Arab Saudi. Al Hilal vs Al Nassr bakal melakoni duel final di Stadion King Fahd, Ta'if, Arab Saudi.
Al Hilal lolos ke final Arab Club Champions Cup 2023 usai menekuk Al Shabab dengan skor 3-1. Di sisi lain, Al Nassr melewati hadangan Al Shorta di semifinal, lewat kemenangan tipis 1-0.
Cristiano Ronaldo menjadi pencetak gol kemenangan Al Nassr di semifinal. Bintang Timnas Portugal itu saat ini juga masih memimpin daftar top skor dengan koleksi 4 gol.
Jadwal Al Hilal vs Al Nassr di Final Arab Club Champions Cup 2023
Al Hilal lolos ke final Arab Club Champions Cup 2023 meski sempat menunjukkan performa kurang impresif di fase awal. Lolos ke fase gugur sebagai runner up Grup B di bawah Al Sadd, Sergej Milinkovic-Savic dan kawan-kawan ternyata mampu mengalahkan Al Ittihad di perempat final (babak 8 besar). Kiprah Al Hilal terus berlanjut dengan menyingkirkan Al Shabab di semifinal.
Akan tetapi final Arab Club Champions Cup 2023 jelas tidak akan mudah bagi Al Hilal. Pasalnya, mereka tidak akan diperkuat penjaga gawang utama Abdullah Al-Maiouf yang mendapat kartu merah di babak 4 besar.
Namun demikian kualitas permainan Al Hilal dianggap lebih menjanjikan. Duet Ruben Neves dan Sergej Milinkovic-Savic menunjukkan performa bagus dan kerap menciptakan peluang untuk tim asal Riyadh tersebut.
Di kubu seberang, serangan Al Nassr sampai saat ini masih kerap berujung kepada Cristiano Ronaldo. Jika CR7 gagal mencetak gol atau mengalami kebuntuan seperti ketika duel kontra Al Shabab di penyisihan grup, maka barisan depan Al Nassr relatif kesulitan untuk menemukan opsi lain.
Terlepas dari itu, pemain depan Al Nassr lain seperti Anderson Talisca sejatinya sudah mampu mencetak gol di ajang Arab Club Champions Cup 2023. Tapi performanya dinilai belum konsisten.
Musim 2022/2023 lalu, Al Hilal dan Al Nassr bertemu 2 kali di ajang Liga Profesional Arab Saudi. Hasilnya, Al Hilal menang 2-0 ketika bermain kandang, lalu imbang 2-2 saat laga away.
Dari sisi head to head, Al Hilal juga relatif lebih unggul. Terakhir kali Al Nassr berhasil mengalahkan Al Hilal terjadi pada musim 2020/2021. Kala itu Al Nassr menang 0-2.
Jadwal Final Arab Club Champions Cup 2023
- Pertandingan: Al Hilal vs Al Nassr
- Turnamen: Arab Club Champions Cup 2023
- Venue: King Fahd Stadium, Taif
- Kick-off: Minggu, 13 Agustus 2023 pukul 01.00 WIB
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama