tirto.id - Jadwal Bioskop Trans TV pekan ini pada 1-7 Maret 2021 tersaji 19 judul film yang siap menghibur pemirsa penggila film bioskop di rumah.
Seperti pekan lalu, Bioskop Trans TV pekan ini masih akan menayangkan 3 film setiap harinya kecuali Sabtu dan Minggu. Slot baru untuk program Bioskop Spesial Trans TV pukul 19.00 WIB.
Jadwal Bioskop Trans TV hari ini, Senin, 1 Maret 2021, diagendakan tayang 3 judul film blockbuster. Ada aksi robot canggih dalam Terminator 3: Rise Of The Machine (2003) yang datang dari masa depan untuk memperingatkan manusia akan kehancuran bumi. Film yang dibintangi Arnold Schwarzenegger itu tayang pukul 19.00 WIB.
Lalu, pukul 21.30 WIB tayang Sicario (2015), film tentang upaya FBI membasmi geng narkoba di wilayah perbatasan AS-Meksiko. Bioskop Trans TV pada hari pertama Maret ditutup dengan He Who Dares (2014), film soal sekelompok teroris yang menculik putri perdana menteri.
Dalam daftar acara di situs web Trans TV pada Sabtu dan Minggu tidak tercantum program Bioskop Spesial Trans TV. Dengan kata lain, pada dua hari itu hanya akan tayang dua judul film saja seperti pekan-pekan sebelumnya.
Pada akhir pekan ini, dijadwalkan tayang film The Space Between Us (2017) dan Ender's Game (2013) pada Sabtu (6/2) serta John Wick (2014) dan Exposed Daughter of God (2016) pada Minggu (7/2). Setiap harinya, dua film itu bakal tayang secara berurutan pada pukul 21.30 WIB dan 23.30 WIB.
Belum diketahui alasan di balik absennya Bioskop Spesial Trans TV pada weekend, yang diprediksi slot jam tayang pada Sabtu dan Minggu telah dipakai untuk program rutin lain yang tak bisa digeser.
Berikut jadwal lengkap Bioskop Trans TV untuk pekan ini pada 1-7 Maret 2021:
Senin, 1 Maret
19.00 WIB: Terminator 3: Rise Of The Machine (2003)
21.30 WIB: Sicario (2015)
23.30 WIB: He Who Dares (2014)
Selasa, 2 Maret
19.00 WIB: Indiana Jones and the Kingdom of Crystal Skull (2008)
21.30 WIB: Sicario: Day of the Soldado (2018)
23.30 WIB: Everly (2014)
Rabu, 3 Maret
19.00 WIB: Charlie's Angels: Full Throttle (2003)
21.30 WIB: Aftermath (2017)
23.30 WIB: I.T (2017)
Kamis, 4 Maret
19.00 WIB: Riddick (2017)
21.30 WIB: Automata (2014)
23.30 WIB: Playing for Keeps (2012)
Jumat, 5 Maret
19.00 WIB: The Legend of Hercules (2014)
21.30 WIB: Knock Knock (2015)
23.30 WIB: The Hateful Eight (2015)
Sabtu, 6 Maret
21.30 WIB: The Space Between Us (2017)
23.30 WIB: Ender's Game (2013)
Minggu, 7 Maret
21.30 WIB: John Wick (2014)
23.30 WIB: Exposed: Daughter of God (2016)
Perlu diketahui, jadwal dan judul film Bioskop Trans TV dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan. Trans TV berhak mengubahnya sesuai kebijakan penyiaran stasiun televisi ini.
Bioskop Trans TV juga dapat disaksikan secara live streaming melalui web browser baik via komputer maupun perangkat bergerak. Kunjungi transtv.co.id/live untuk menyaksikan siaran Trans TV kapan dan di mana saja.
Editor: Agung DH