tirto.id - Jadwal EURO 2024 akan berlangsung pada 14 Juni-14 Juli 2023. Kompetisi sepak bola antar negara Eropa tersebut bakal berlangsung di Jerman. Jalannya pertandingan fase grup hingga final dapat disaksikan di RCTI dan Vision+.
Jerman yang menjadi tuan rumah EURO 2024 bakal memulai laga Grup A pada 14 Juni 2024 melawan Skotlandia. Duel yang berlangsung di Allianz Arena, Munich, tersebut akan memulai kick off pada pukul 21.00 WIB.
Selain Skotlandia dan Jerman, Grup A juga diisi oleh Hungaria, dan Swiss. Mereka bakal bersaing untuk lolos ke babak 16 besar melalui juara grup dan runner up, atau salah satu peringkat 3 terbaik EURO 2024.
Setelah laga Jerman vs Skotlandia pada 14 Juni 2024, babak penyisihan Grup EURO 2024 akan berlangsung hingga 26 Juni 2024. 16 tim terbaik bakal masuk ke fase knock out dan bersaing menjadi juara.
Jadwal EURO 2024 Mulai 14 Juni 2024 Live di RCTI
EURO 2024 akan dimulai pada 14 Juni 2024 dengan duel Jerman vs Skotlandia di Grup A bakal jadi laga pembuka. Babak grup akan berlangsung hingga 26 Juni 2024, sementara partai final akan dihelat pada 14 Juli 2024 di Olympiastadion, Berlin.
Bagi Jerman EURO 2024 bakal menjadi edisi ke-2 mereka menjadi tuan rumah. Sebelumnya, Die Mannschaft pernah menjadi tuan rumah Piala Eropa 1988 saat masih bernama Jerman Barat.
Namun, Jerman justru gagal menjadi juara saat bermain di kandang sendiri. Padahal, mereka merupakan tim tersukses di EURO dengan mengoleksi 3 gelar juara, yakni edisi 1972, 1980, 1996. Pada edisi terakhir, Die Mannschaft terhenti di babak 16 besar.
Saat ini 21 tim sudah memastikan lolos ke putaran final, termasuk tuan rumah Jerman. Adapun 3 tim lain bakal ditentukan dari hasil play off UEFA Nations League, yang berlangsung pada 21-26 Maret 2024.
Tim-tim kuat seperti juara bertahan Italia, Prancis, Inggris, Jerman, Spanyol, Portugal, hingga Belanda, dipastikan tampil di EURO 2024. Mereka pun bakal bersaing untuk menjadi juara di kompetisi 4 tahunan antar negara Eropa tersebut.
Pada edisi terakhir Italia berhasil menjadi juara setelah mengalahkan Inggris via adu penalti. Gli Azzurri pun bakal bekerja keras untuk mempertahankan gelar, sekaligus menyamai pencapaian Spanyol di EURO 2008 dan 2012.
Namun, upaya Italia tidak akan mudah. Pasalnya, mereka tergabung di Grup B bersama Spanyol, Kroasia, dan Albania. Oleh sebab itu, Gli Azzurri, harus bekerja lebih keras untuk bisa lolos fase grup.
Italia dijadwalkan memulai penyisihan Grup B EURO 2024 dengan melawan Albania pada 15 Juni 2024. Selanjutnya, mereka bakal bersua Spanyol, pada 20 Juni dan ditutup dengan laga kontra Kroasia, pada 24 Juni 2024.
Babak penyisihan grup akan berlangsung pada 14-26 Juni 2024. Selanjutnya, mereka bakal bermain di babak 16 besar, perempat final, semifinal, dan final pada 14 Juli 2024. Berikut ini adalah jadwal EURO 2024 selengkapnya.
Penyisihan Grup: 14-26 Juni 2024
Babak 16 Besar: 29 Juni-2 Juli 2024
Babak Perempat Final: 5-6 Juli 2024
Babak Semifinal: 9-10 Juli 2024
Babak Final: 14 Juli 2024
Live Streaming EURO 2024 di RCTI dan Vision+
Apabila tidak ada perubahan jadwal EURO 2024 dapat disaksikan melalui siaran langsung RCTI dan live streaming Vision+. Jalannya putaran final di Jerman tersebut akan digelar pada 14 Juni-14 Juli 2024.
Untuk menonton tayangan EURO 2024 di Vision+ Anda dapat berlangganan paket Premium+Sports. Terdapat sejumlah pilihan paket yang dapat Anda pilih untuk menyaksikan laga-laga di Piala Eropa 2024.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Yantina Debora