Menuju konten utama
SEA Games 2022

Jadwal Esports SEA Games 2022 CrossFire & Daftar Roster Timnas

Jadwal esports SEA Games 2022 CrossFire timnas Indonesia diselenggarakan pada 21-22 Mei 2022. Berikut ini daftar roster pemain timnas CrossFire Indonesia.

Jadwal Esports SEA Games 2022 CrossFire & Daftar Roster Timnas
SEA Games 2021 Vietnam diselenggarakan pada 13-22 Mei 2022, ditunda karena pandemi Covid-19. (FOTO/SEA Games)

tirto.id - Salah satu cabang olahraga (cabor) esports yang dilagakan di SEA Games 2022 di Vietnam adalah gim CrossFire (CF). Indonesia berpartisipasi pada nomor pertandingan ini dengan mengirimkan . Berikut ini jadwal esports SEA Games 2022 PUBG dan daftar pemain tim nasional (timnas) Indonesia.

Pada SEA Games 2022, pertandingan CrossFire dilangsungkan selama 2 hari pada 21-22 Mei 2022, mulai dari babak penyisihan grup hingga babak grand final.

Kendati sudah dijadwalkan, namun panitia SEA Games 2022 belum mengumumkan tim mana yang akan menjadi lawan timnas Indonesia kelak.

Pengurus Besar Esports Seluruh Indonesia (PBESI) menyampaikan optimisme bahwa cabor CrossFire akan membawa medali emas untuk Indonesia.

"Kami optimis bisa meraih medali emas. Peningkatan target ini kami umumkan berdasarkan analisis tim pelatih saat melihat progres atlet di seleksi Pelatnas," kata Bambang Sunarwibowo, Ketua Harian PBESI sebagaimana dilansir Antara.

Untuk memotivasi para atlet CrossFire, PBESI menyiapkan bonus sebesar Rp7 miliar bagi yang berhasil meraih medali emas di SEA Games 2022.

Dalam keterangan tersebut, bonus Rp7 miliar termasuk untuk para pelatih yang berhasil membawa tim Indonesia menjadi yang terbaik pada laga esports di SEA Games di Vietnam tersebut.

Negara-negara yang berpartisipasi pada laga CrossFire SEA Games 2022 adalah Brunei, Kamboja, Laos, Singapura, Timor-Leste, Indonesia, Malaysia, Myanmar, Filipina, Thailand, dan Vietnam (Tuan Rumah).

Jadwal Pertandingan CrossFire Timnas Esports Indonesia

Jadwal pertandingan CrossFire SEA Games 2022 dirilis pada situs resminya dan dimuat dalam Esports Technical Handbook 31 SEA Games Vietnam.

Rinciannya adalah sebagai berikut:

No Tanggal Stage Pertandingan
1 Sabtu, 21 Mei 2022 Babak Penyisihan Grup Cross Fire
2 Minggu, 22 Mei 2022 Babak Grand Final Cross Fire

Daftar Roster Pemain Timnas Esports CrossFire Indonesia SEA Games 2022

Pemilihan timnas esports Indonesia dilakukan melalui Seleksi Pelatihan Nasional (Pelatnas) yang dibuka pendaftarannya jauh-jauh hari sejak 4 Februari silam.

Daftar roster timnas esports Indonesia yang akan bertanding pada SEA Games 2022 sudah diumumkan PBESI melalui media sosial resminya sejak Rabu, 9 Maret 2022.

Berikut ini susunan manager dan para atlet esports profesional yang akan mewakili Indonesia di SEA GAMES 2022 Hanoi, Vietnam cabang CrossFire.

Susunan Manager, Pelatih, dan Analyst:

  • Syafiq Al Madihidj - Team Manager
  • Dayllen Effendi Putra - Pelatih
  • Bambang Tri Utomo - Analyst

Susunan Atlet Esports:

  • Derry Alviano
  • Evan Jordan
  • Gian Kurniadi
  • Jason Adrian
  • Riddho Putra Muharam
  • Samuel Santosa
  • Yudi Kurniawan

Baca juga artikel terkait SEA GAMES 2022 atau tulisan lainnya dari Abdul Hadi

tirto.id - Olahraga
Penulis: Abdul Hadi
Editor: Iswara N Raditya