Menuju konten utama

Jadwal dan Prediksi Newcastle United vs Manchester City

Poin penuh saat bertandang ke markas Newcastle tersebut penting untuk menjaga jarak dari rivalnya, Manchester United.

Jadwal dan Prediksi Newcastle United vs Manchester City
Pemain Manchester City merayakan gol. FOTO/REUTERS.

tirto.id - Pasukan Pep Guardiola, Manchester City akan bertandang ke markas Newcastle United dalam lanjutan Liga Inggris, pada Kamis (28/12/2017). Pertandingan yang akan berlangsung di Stadion St James' Park pada pukul 02.45 ini akan disiarkan live BeIN Sports 1.

Saat ini, Manchester City sedang memimpin klasemen sementara Liga Inggris dengan 55 poin dari 19 kali pertandingan. Pasukan Pep Guardiola ini tercatat tidak pernah kalah, dan hanya sekali seri. Sementara Newcastle berada di posisi ke-15 dengan 18 poin.

Pep Guardiola menginginkan agar Manshester City mempertahankan kemenangan dalam pertandingan ini. Poin penuh saat bertandang ke markas Newcastle tersebut penting untuk menjaga jarak dari rivalnya, Manchester United yang bertengger di posisi kedua dengan 42 poin dari 19 pertandingan.

Mantan pelatih Barcelona dan Bayern Muenchen ini mengaku tidak mengkhawatirkan intensitas pemain-pemainnya di Manchester City jatuh di tengah ambisi mereka memperpanjang perjalanan kemenangannya di Liga Premier.

Tim asuhan Guardiola bertandang ke kandang Newcastle untuk menjalani laga kelima dalam 14 hari terakhir. Kendati terus menerus bertanding, namun Guardiola tak khawatir performa timnya anjlok.

“Saya sudah bilang berulang kali, bahkan musim lalu, kami terus bertanding. Sebagai manajer saya bagus dalam soal itu. Saya bisa membuat mereka bertanding dalam intensitas tinggi,” kata Guardiola seperti dikutip Antara dari laman Sky Sports.

Guardiola menambahkan “Kualitas para pemain yang saya miliki di Barcelona, di Bayern [Muenchen] dan kini di sini, menghasilkan perbedaan. Kami sebagai staf bisa meyakinkan betapa bagusnya mereka. Merangsek ke depan, agresif meski tanpa bola karena setelah itu kami mengambil keputusan yang cepat menyangkut bola.”

Dengan demikian, Guardiola menegaskan dirinya tidak ada alasan untuk mengatakan bahwa timnya tidak mampu melakukan hal yang sama pada masa-masa berikutnya. City bertandang ke Newcastle dengan fakta mereka tinggal tiga kemenangan lagi untuk menyamai rekor 19 kali menang berturut-turut yang dicetak Bayern Muenchen selagi ditangani Guardiola.

Berikut jadwal lengkap dan siaran langsung pertandingan Boxing Day Liga Inggris 2017

Selasa (26/12/2017)

- Tottenham Hotspurs vs Southampton pukul 19.30 WIB live BeIN Sports 1

- Watford vs Leicester City pukul 22.00 WIB

- West Brom vs Everton pukul 22.00 WIB live BeIN Sports 2 dan MNC TV

- Chelsea vs Brighton pukul 22.00 WIB live BeIN Sports 3

- Bournemouth vs West Ham United pukul 22.00 WIB

- Manchester United vs Burnley pukul 22.00 WIB live BeIN Sports 1

- Huddersfield Town vs Stoke City pukul 22.00 WIB

Rabu (27/12/2017)

- Liverpool vs Swansea City pukul 00.30 WIB live BeIN Sports 1 dan RCTI

Kamis (28/12/2017)

- Newcastle United vs Manchester City pukul 02.45 WIB live BeIN Sports 1

Jumat (29/12/2017)

- Crystal Palace vs Arsenal pukul 03.00 WIB live BeIN Sports 1 dan MNC TV

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Abdul Aziz

tirto.id - Olahraga
Reporter: Abdul Aziz
Penulis: Abdul Aziz
Editor: Abdul Aziz