Menuju konten utama

Jadwal Daftar Beasiswa Pertamina Foundation Sobat Bumi 2022

Jadwal pendaftaran beasiswa Pertamina Foundation Sobat Bumi 2022 dibuka mulai tanggal 17 Maret mendatang.

Jadwal Daftar Beasiswa Pertamina Foundation Sobat Bumi 2022
Ilustrasi Beasiswa. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Pendaftaran beasiswa Pertamina Foundation Sobat Bumi 2022 akan segera dibuka pada pekan ini. Sesuai dengan pengumuman Pertamina Foundation, jadwal pendaftaran beasiswa Pertamina Sobat Bumi 2022 dibuka mulai tanggal 17 Maret hingga 17 April 2022.

Beasiswa Sobat Bumi adalah beasiswa reguler yang diberikan kepada mahasiswa S1 berprestasi yang menempuh jenjang studi di perguruan tinggi mitra Pertamina Foundation. Penerima beasiswa ini akan mendapat bantuan uang kuliah dan biaya hidup bulanan, serta berkesempatan mengikuti sejumlah kegiatan yang digelar oleh Pertamina Foundation.

Pada 2021 lalu, Pertamina Foundation (PF) tercatat memberikan beasiswa Sobat Bumi kepada 381 mahasiswa asal 37 kampus mitra lembaga tersebut. Ratusan penerima beasiswa Sobat Bumi itu disaring dari 13.351 pendaftar.

Secara umum, program Beasiswa Pertamina Sobat Bumi terdiri dari tiga kategori, yaitu Beasiswa PF Prestasi Reguler, Beasiswa PF Prestasi Khusus, dan Beasiswa PF Prestasi Khusus Indonesia Timur.

"Beasiswa Pertamina Sobat Bumi merupakan apresiasi kepada mahasiswa yang berprestasi secara akademik, aktif dalam organisasi atau kegiatan sosial-kemasyarakatan, serta memiliki kepedulian terhadap lingkungan," demikian keterangan di laman Pertamina Foundation.

Info lengkap mengenai persyaratan Beasiswa Pertamina Sobat Bumi 2022, tata cara pendaftaran, dan link untuk mendaftar, baru akan diumumkan oleh Pertamina Foundation pada Kamis, 17 Maret mendatang. Para peminat beasiswa ini bisa mengecek informasi itu di situs Pertamina Foundation atau kanal media sosial resmi milik lembaga tersebut.

Untuk sekadar informasi rujukan, dalam program Beasiswa Pertamina Sobat Bumi tahun 2021 lalu, persyaratan pendaftaran terdiri dari 2 kategori, yakni syarat umum dan khusus.

Peryaratan umum tersebut adalah:

  • Berstatus WNI (Warga Negara Indonesia)
  • Punya Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau bukti identitas lain yang sah dan masih berlaku
  • Mahasiswa aktif (tidak dalam masa cuti) di kampus mitra Pertamina Foundation
  • Status mahasiswa dibuktikan dengan scan/foto Kartu Mahasiswa
  • Minimal telah menempuh kuliah selama 2/4/6 semester.
  • IPK saat pendaftaran minimal 3.00 (dari skala maksimal 4.00)
  • IPK dibuktikan dengan scan/foto dokumen yang diterbitkan fakultas/universitas
  • Tidak terlibat penyalahgunaan obat terlarang/narkoba dan tindak kriminal lainnya, didukung dengan surat pernyataan bermaterai.
  • Mengisi formulir pendaftaran online di laman beasiswa.pertaminafoundation.org
  • Bersedia menjalani proses seleksi yang diselenggarakan oleh Pertamina Foundation.
  • Melampirkan atau mengirimkan dokumen yang dipersyaratkan.

Sementara itu persyaratan khusus pada pendaftaran tahun 2021 lalu ialah:

  • Melampirkan scan/foto Kartu Keluarga (KK)
  • Bagi mahasiswa yang memiliki keterbatasan secara ekonomi, melampirkan scan/ foto surat keterangan tidak mampu dari Desa/ Kelurahan
  • Tidak sedang menerima beasiswa dari organisasi lainnya (dibuktikan dengan melampirkan scan/foto surat keterangan dari fakultas/jurusan/bagian akademik perihal pernyataan atau rekomendasi yang dimaksud)
  • Aktif dalam organisasi/aksi sosial atau lingkungan, dibuktikan dengan melampirkan scan/ foto surat rekomendasi dari tokoh/pengurus/pelaku organisasi lingkungan hidup, dan atau organisasi sosial kemasyarakatan.
  • Menulis dan mengirim karya tulis dalam bentuk esai
  • Esai dibuat sendiri dan bukan merupakan hasil plagiasi
  • Esai ditulis minimal 3 halaman A4 dengan 1200-1400 kata, dan jarak antarbaris 1,5 spasi
  • Tulisan esai disertai dengan foto kegiatan minimal 2 buah
  • Tema esai adalah "Peduli dan Beraksi Mengurangi Pemanasan Global"
  • Substansi esai mengutamakan pemanfaatan sumber daya lokal/teknologi rendah, berkontribusi positif terhadap lingkungan, mempunyai dampak meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Pada 2021 lalu, penerimaan Beasiswa Pertamina Sobat Bumi (PF Prestasi) meliputi 3 tahap seleksi yaitu seleksi administrasi, seleksi substansi dan seleksi wawancara.

Setelah menerima berkas pendaftaran online, tim seleksi Pertamina Foundation akan melakukan validasi dan pengecekan kelengkapan. Berkas yang lolos akan diseleksi dalam tes substansi.

Proses kemudian berlanjut kepada pemeriksaan substansi untuk memilih dan menentukan peserta yang berhak mengikuti seleksi wawancara. Seleksi substansi merupakan penilaian bobot dokumen yang dikirim ke panitia berdasarkan ketentuan yang diberlakukan oleh Pertamina Foundation.

Berikutnya, dalam tes wawancara, pelamar beasiswa akan diseleksi oleh perwakilan dari Pertamina Foundation, PT Pertamina (Persero), dan Perguruan tinggi setempat. Lokasi wawancara di kampus masing-masing.

Di edisi tahun 2021, penerima Beasiswa Pertamina Sobat Bumi memperoleh bantuan Uang Kuliah Tunggal (UKT) maksimal Rp5 juta per semester. Selain itu, ada juga bantuan biaya hidup bulanan Rp500 ribu. Sementara itu, besaran manfaat beasiswa serupa pada 2022 belum diumumkan.

Baca juga artikel terkait BEASISWA atau tulisan lainnya dari Addi M Idhom

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Addi M Idhom
Editor: Yantina Debora