Menuju konten utama
Liga 1 2024/2025

Jadwal Bali United vs PSBS Biak Liga 1 2025 & Jam Tayang TV

Prediksi Bali United vs PSBS Biak di Liga 1 2024/2025 pekan ini, berdasar rekor head to headLive Indosiar dan Vidio, pada Selasa (11/3/2025) malam.

Jadwal Bali United vs PSBS Biak Liga 1 2025 & Jam Tayang TV
Pesepak bola Bali United Mitsuru Maruoka (kedua kanan) berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Persis Solo pada pertandingan Liga 1 2024/2025 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Minggu (27/10/2024). Bali United mengalahkan Persis Solo dengan skor 3-0. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/tom.

tirto.id - Prediksi Bali United vs PSBS Biak di Liga 1 2024/2025 pekan ini matchday 27, bakal menjadi peluang kans Serdadu Tridatu untuk mendesak Persija di peringkat 4.

Bali United saat ini menempati peringkat 5 di klasemen Liga 1 2024/2025. Mereka punya kans besar untuk mengejar Persija di peringkat 3, dengan selisih hanya 3 poin.

Di sisi lain, PSBS Biak baru saja menang atas Borneo FC dengan skor 1-0, hari Kamis (6/3/2025). PSBS berusaha mengejar Persita di peringkat 10 dengan selisih 2 poin.

Live streaming Bali United vs PSBS dari Stadion I Wayan Dipta, Bali, dapat disaksikan melalui Vidio dan tayangan live Indosiar, pada Selasa, 11 Maret 2025, mulai jam 20.30 WIB.

Prediksi Bali United vs PSBS Biak di Liga 1 2024/2025

Bali United akan menjamu PSBS Biak dalam lanjutan jadwal Liga 1 2024/2025 pekan ini, Selasa (11/3/2025) malam, di di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Laga pekan ini bakal menjadi kesempatan terakhir bagi PSBS Biak, untuk menambah poin sebelum Liga 1 memasuki jeda kompetisi pada Maret 2025.

PSBS datang dengan kepercayaan diri tinggi, usai mengakhiri tren buruk dengan memetik kemenangan 1-0 atas Borneo FC, pada pekan ke-26 Liga 1 2024/2025.

Sebelum itu PSBS sempat melewati 8 pertandingan tanpa kemenangan. Mereka hanya mampu mengamankan hasil 6 imbang dan 2 kekalahan sepanjang tahun 2025.

Bali United mesti terus berbenah, selepas hanya bermain imbang kontra Persis Solo pada laga terakhir, Kamis (6/3/2025).

Stefano Cugurra tetap percaya diri meski Bali Utd hanya bermain imbang kontra Persis Solo pada laga terakhir. Terlebih mereka tidak diperkuat sejumlah pemain pilar.

“Kami harus tetap optimistis di musim ini, karena kami tahu di BRI Liga 1 kali ini tidak mudah, karena banyak pemain yang cedera serius. Lalu kami juga kerja keras untuk tetap bersaing di papan atas, dan berada di 5 besar tim terbaik,” ucap pelatih asal Brasil tersebut.

Saat ini, PSBS Biak menempati peringkat 11 klasemen (34 poin). Hasil dari 9 kemenangan, 7 imbang, dan 10 kekalahan. Di sisi lain, Bali United masih bertahan di posisi ke-5 (40 poin), berkat 11 kemenangan, 7 seri, dan 8 kalah.

Kemenangan atas Borneo FC pada pekan lalu dapat menjadi modal berharga bagi Biak saat menghadapi Bali United. Pada pertemuan putaran pertama Liga 1 2024/2025 pada 3 November 2024, PSBS Biak berhasil menundukkan Bali United dengan skor 2-0. Gol kemenangan dilesakkan oleh William Lugo dan Alexsandro.

PSBS Biak berharap dapat mengulangi hasil positif tersebut. Sementara Bali United tentu tak ingin kecolongan lagi di kandang sendiri demi mengamankan posisi di papan atas.

Prediksi Susunan Pemain Bali United vs PSBS Biak

Bali United (4-2-3-1): Adilson Maringá; Novri Setiawan, Elias Dolah, Jaimerson Xavier, Yabes Roni Malaifani; Kadek Agung Widnyana, Brandon Wilson; Privat Mbarga, Irfan Jaya, Rahmat Arjuna Reski; Boris Kopitović. Pelatih: Stefano Cugurra.

PSBS Biak (4-3-3): Jhon Pigai; Fabiano, Sandy Merauje, Velazquez, Uopmabin; Jonata, Taki, Lugo; Arganaraz, Alexsandro, Oropa. Pelatih: Marcos Guillermo Samso.

Rekor Head to Head (H2H) Bali United vs PSBS Biak

Bali United dan PSBS Biak baru berjumpa 1 kali, yakni paruh musim pertama Liga 1 2024/2025. Laga tersebut dimenangkan PSBS Biak dengan skor 2-0.

Hasil Pertemuan Terakhir Bali United vs PSBS Biak:

03/11/2024: PSBS Biak vs Bali United 2-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Bali United:

06/03/2025: Persis Solo vs Bali United 2-2 (Liga 1)

02/03/2025: Bali United vs Persita Tangerang 1-1 (Liga 1)

24/02/2025: Barito Putera vs Bali United 3-1 (Liga 1)

17/02/2025: Bali United vs Malut United 1-1 (Liga 1)

09/02/2025: PSS Sleman vs Bali United 1-2 (Liga 1)

03/02/2025: Arema FC vs Bali United 1-0 (Liga 1)

Hasil 5 Pertandingan Terakhir PSBS Biak:

06/03/2025: PSBS Biak vs Borneo FC 1-0 (Liga 1)

01/03/2025: Semen Padang vs PSBS Biak 1-1 (Liga 1)

21/02/2025: PSBS Biak vs Persik Kediri 1-1 (Liga 1)

15/02/2025: Persebaya Surabaya vs PSBS Biak 1-0 (Liga 1)

08/02/2025: Madura United vs PSBS Biak 0-0 (Liga 1)

Live Streaming Bali United vs PSBS Biak di Liga 1 2024/2025

Live streaming Bali United vs PSBS Biak dalam jadwal Liga 1 2024/2025 pekan ini, Selasa, 11 Maret 2025, dapat disaksikan melalui Vidio dan siaran langsung Indosiar, mulai jam 20.30 WIB.

Untuk menonton tayangan live streaming Liga 1 2024/2025 di Vidio, penggemar sepak bola di Tanah Air perlu mengikuti paket berlangganan terlebih dulu.

Link Streaming Bali United vs PSBS Biak - Indosiar

Link Streaming Bali United vs PSBS Biak - Vidio

* Jadwal tayang dan live streaming Liga 1 2024/2025 dapat berubah sewaktu-waktu, sesuai kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 atau tulisan lainnya dari Satrio Dwi Haryono

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Satrio Dwi Haryono
Penulis: Satrio Dwi Haryono
Editor: Oryza Aditama