tirto.id - Jadwal BAC atau Badminton Asia Championship 2022 akan berlangsung mulai Selasa (26/4/2022), sampai Minggu (1/5/2022), di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina. Sebanyak 17 waki Indonesia dari 5 kategori berbeda bakal tampil di ajang tersebut.
Adapun wakil Indonesia di ajang Badminton Asia Championship 2022 terdiri dari 4 tunggal putra, 2 tunggal putri, 4 ganda putra, 4 ganda campuran, dan 3 ganda putri. Mereka diharapkan meraih hasil terbaik di turnamen continental tersebut terutama di sektor ganda putra.
Meskipun tidak menurunkan ganda putra nomor 1 BWF Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Indonesia masih memiliki wakil yang berkualitas, seperti Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, yang menempati peringkat 2 BWF. Adapun Marcus masih menjalani pemulihan operasi yang dia jalani.
Di ajang Badminton Asia Championship 2022, Ahsan/Hendra menempati unggulan pertama di kategori ganda putra, dan bakal menghadapi pasangan non unggulan Jepang Hiroki Okamura/Masayuki Onodera, di ronde awal. Kedua pemain sudah pernah bertemu sebanyak 1 kali di New Zealand Open 2019, dengan pasangan Indonesia menang straight set 21-17, 21-14.
Di ronde awal Badminton Asia Championship 2022, Ahsan/Hendra pun diprediksi mampu mengalahkan wakil Jepang tersebut. Hal itu tidak terlepas dari performa konsisten yang ditunjukkan oleh pasangan berjuluk The Daddies, sepanjang tahun 2022, yang selalu melaju jauh di setiap turnamen.
Selain Ahsan/Hendra, ganda putra Indonesia lain yang diharapkan meraih hasil bagus di Badminton Asia Championship adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Juara Swiss Open 2022 tersebut diharapkan mampu kembali meraih gelar setelah gagal di final Korea Open 2022.
Di ronde 1 Badminton Asia Championship 2022, Fajar/Rian akan menghadapi wakil India M.R Arjun/Dhruv Kapila. Keduanya pun sudah bertemu sebanyak 2 kali dengan pasangan ganda putra Indonesia selalu berhasil meraih kemenangan, salah satunya terjadi di Swiss Open 2022 dengan skor 19-21, 13-21.
Di atas kertas Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan mampu melewati ronde pertama bahkan melaju hingga ke final Badminton Asia Championship, karena lawan-lawan yang dihadapi masih berada di bawah mereka. Sementara Fajar/Rian di lain pihak diperkirakan menghadapi lawan berat di perempat final yakni Choi Solgyu/Seo Seungjae, asal Korea Selatan.
Selain Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, 2 ganda putra muda Indonesia yakni Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, dan Pramudya Kusumawardhana/Yeremia Erich Yoche Rambitan, diharapkan bisa membuat kejutan.
Daftar Unggulan Badminton Asia Championship 2022
Tunggal Putra
- Kento Momota
- Anthony Sinisuka Ginting
- Lee Zii Jia
- Jonatan Christie
- Lakshya Sen
- Loh Kean Yew
- Kidambi Srikanth
- Kanta Tsuneyama
Tunggal Putri
- Akane Yamaguchi
- An Seyoung
- Nozomi Okuhara
- Pusarla V. Sindhu
- He Bing Jiao
- Pornpawee Chochuwong
- Busanan Ongbamrungphan
- Sayaka Takahashi
Ganda Putra
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
- Takuro Hoki/Yugo Kobayashi
- Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
- Aaron Chia/Soh Wooi Yik
- Ong Yew Sin/Teo Ee Yi
- Choi Solgyu/Seo Seungjae
- Goh Sze Fei/Nur Izzuddin
Ganda Putri
- Chen Qing Chen/Jia Yi Fan
- Lee Sohee/Shin Seungchan
- Kim Soyeong/Kong Heeyong
- Yuki Fukushima/Sayaka Hirota
- Nami Matsuyama/Chiharu Shida
- Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai
- Pearly Tan/Thinaah Muralitharan
- Ashwini Ponnappa/Reddy N. Sikki
Ganda Campuran
- Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong
- Yuta Watanabe/Arisa Higashino
- Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping
- Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti
- Seo Seungjae/Chae Yujung
- Tang Chun Man/Tse Ying Suet
- Tan Kian Meng/Lai Pei Jing
- Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie
Hasil Drawing Pemain Indonesia di 32 Besar BAC 2022
Tunggal Putra
- Kento Momota vs Chico Aura Dwi Wardoyo
- Jonatan Christie vs Sai Praneeth B.
- Lin Chun-Yi vs Shesar Hiren Rhustavito
- Sitthikom Thammasin vs Anthony Sinisuka Ginting
Tunggal Putri
- Kim Gaeun vs Putri Kusuma Wardani
- Gregoria Mariska Tunjung vs Zhang Yi Man
Ganda Putra
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Hiroki Okamura/Masayuki Onodera
- Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Akira Koga/Taichi Saito
- M.R Arjun/Dhruv Kapila vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
- Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Rambitan vs Manu Attri/B. Sumeeth Reddy
Ganda Putri
- Lanny Tria Mayasari/Jesita Putri Miantoro vs Ng Tsz Yau/Tsang Hiu Yan
- Kim Soyeong/Kong Heeyong vs Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto
- Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Zhang Shu Xian/Zheng Yu
Ganda Campuran
- Jun Liang Andy Kwek/Yujia Jin vs Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso
- Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Venkat Gaurav Prasad/Juhi Dewangan
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet
- Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Ibnu Azis