Menuju konten utama

Isi Naskah Ikrar Hari Kesaktian Pancasila 2024 dan Maknanya

Ikrar Hari Kesaktian Pancasila dapat dibacakan tepat pada saat upacara bendera. Ikrar ini berisi tekad bangsa Indonesia untuk mengamalkan nilai Pancasila.

Isi Naskah Ikrar Hari Kesaktian Pancasila 2024 dan Maknanya
Paskibra mengibarkan bendera merah putih pada upcara HUT Kemerdekaan RI ke-77 di Lapangan Sepakbola mini Larangan Indah Kota Tangerang, Rabu (17/8/2022) ANTARA/HO

tirto.id - Ikrar Hari Kesaktian Pancasila dapat dibacakan tepat pada saat upacara bendera yang diselenggarakan pada Selasa, 1 Oktober 2024. Ikrar ini berisi tekad bangsa Indonesia untuk terus mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila.

Hari Kesaktian Pancasila termasuk hari besar yang diperingati pada 1 Oktober setiap tahunnya. Penetapan 1 Oktober sebagai Hari Kesaktian Pancasila didasarkan pada Surat Keputusan (SK) Nomor 153 Tahun 1967 yang disahkan Presiden Soeharto pada 27 September 1967 silam.

Peringatan ini pun ditetapkan untuk mengenang para pahlawan revolusi yang gugur dalam peristiwa Gerakan 30 September (G30S) pada tahun 1965 lalu. Selain itu, peringatan ini menjadi momentum untuk menyadarkan masyarakat Indonesia untuk tetap teguh mempertahankan ideologi Pancasila demi keutuhan NKRI.

Hari Kesaktian Pancasila 2024 akan diperingati dengan tema “Bersama Pancasila Kita Wujudkan Indonesia Emas”. Tema ini menegaskan bahwa Indonesia Emas yang menjadi cita-cita bangsa hanya bisa dicapai ketika nilai-nilai Pancasila tetap mengakar di masyarakat.

Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila 2024, pemerintah akan menggelar upacara pada Selasa, 1 Oktober 2024, pukul 08.00 WIB. Upacara tingkat pusat akan digelar di Monumen Pancasila Sakti yang berlokasi di Jalan Raya Pondok Gede, Lubang Buaya, Jakarta Timur.

Upacara juga akan diadakan di kantor kementerian, lembaga pemerintahan, kantor pemerintah daerah, serta seluruh satuan pendidikan dengan mengikuti pedoman yang sudah ditentukan.

Teks Naskah Ikrar Hari Kesaktian Pancasila

Upacara Hari Kesaktian Pancasila 2024 dilaksanakan dengan beberapa rangkaian acara, salah satunya pembacaan ikrar. Berikut teks naskah ikrar Hari Kesaktian Pancasila 2024.

Dengan Rahmat Tuhan Yang Maha Esa, kami yang melakukan upacara ini menyadari sepenuhnya:

Bahwa sejak diproklamasikan Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945 pada kenyataannya telah banyak terjadi rongrongan baik dari dalam negeri maupun luar negeri terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Bahwa rongrongan tersebut dimungkinkan oleh karena kelengahan, kekurangwaspadaan Bangsa Indonesia terhadap kegiatan yang berupaya untuk menumbangkan Pancasila sebagai Ideologi Negara.

Bahwa dengan semangat kebersamaan yang dilandasi oleh nilai-nilai luhur ideologi Pancasila, Bangsa Indonesia tetap dapat memperkokoh tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Maka di hadapan Tuhan Yang Maha Esa dalam memperingati Hari Kesaktian Pancasila, kami membulatkan tekad untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan, menegakkan kebenaran dan keadilan demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Apa Arti dan Makna dari Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober?

Upacara Hari Lahir Pancasila di Boyolali

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (depan kiri) bersama Bupati Boyolali M Said Hidayat (depan kedua kiri), Wakil Bupati Boyolali Wahyu Irawan (depan kedua kanan) dan Ketua DPRD Boyolali Marsono (depan kanan) melepaskan burung seusai Upacara Hari Pancasila di Alun-alun Pancasila, Cepogo, Boyolali, Jawa Tengah, Kamis (1/6/2023). ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho/aww.

Hari Kesaktian Pancasila pada 1 Oktober merupakan hari bersejarah yang berkaitan dengan peristiwa G30S yang dilakukan oleh Partai Komunis Indonesia (PKI).

Pada saat itu, PKI hendak melakukan kudeta dan mengubah Indonesia menjadi negara berhaluan komunis. PKI pun melancarkan misinya dengan menculik dan membunuh enam jenderal serta beberapa perwira militer sehingga memicu pergolakan politik dan sosial di Indonesia.

Seperti yang diketahui, Indonesia memiliki ideologi dasar berupa Pancasila yang menjadi landasan untuk tetap mempertahankan persatuan dan kesatuan bangsa. Oleh karena itu, PKI yang ingin mengubah Indonesia menjadi negara komunis dianggap melanggar nilai-nilai Pancasila.

Maka, makna Hari Kesaktian Pancasila adalah untuk mengenang pahlawan revolusi yang gugur demi mempertahankan Pancasila dan berusaha menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Hari Kesaktian Pancasila juga memiliki makna bahwa Pancasila adalah ideologi negara yang tak tergantikan. Pancasila dengan lima sila atau prinsipnya adalah fondasi dan landasan yang sempurna untuk Indonesia.

Yang terakhir dan tak kalah penting, peringatan Hari Kesaktian Pancasila memiliki makna mendalam bahwa nilai-nilai Pancasila harus terus diwariskan kepada generasi muda untuk memastikan pembangunan bangsa yang berkelanjutan.

Baca juga artikel terkait HARI KESAKTIAN PANCASILA atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

tirto.id - Edusains
Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Yulaika Ramadhani