Menuju konten utama

Indonesia Raih Emas Judo Putra 73 Kilogram di SEA Games 2019

Indonesia menyabet emas ke-24 di SEA Games 2019 lewat atlet judo, Ikhsan Apriyadi.

Indonesia Raih Emas Judo Putra 73 Kilogram di SEA Games 2019
Logo Sea Games 2019

tirto.id - Kontingen judo Indonesia meraih emas pertama mereka di gelaran SEA Games 2019 Filipina, Kamis (5/12/2019). Medali tersebut tercatat atas nama atlet Ikhsan Apriyadi.

Turun menghadapi wakil Vietnam, Nguyen Tan Cong dalam partai final nomor 73 kilogram putra, Ikhsan tak kesulitan menang.

Beberapa jam sebelumnya Ikhsan lebih dulu mengalahkan wakil Filipina, Kisei Nakano. Kisei sendiri akhirnya berhak atas medali perunggu bersama wakil Singapura, Ace Ang yang takluk dari Nguyen Tan Cong di semifinal lain.

Capaian Ikhsan sekaligus menandai medali emas ke-25 kontingen Indonesia di SEA Games 2019. Kemenpora sebelum keberangkatan atlet mematok target minimal 45 medali emas.

Dengan total medali dilombakan baru menyentuh sekitar separuhnya, target itu berpeluang besar bisa teralisasi.

Sepanjang Kamis (5/12/2019) pagi sendiri, Indonesia terus menambah pundi-pundi emasnya.

Pentathlon menyumbang tambahan dua emas, masing-masing dari Muhammad Taufik (nomor beach laser individual putra) dan Salsabila Putri Dea (nomor beach laser individual putri). Begitu pula menembak yang menyabet emas ganda campuran Mixed Air Rifle 10 M lewat Fathur Gustafian dan Vidya Rafika, serta Fafan Khoirul Anwar sebagai wakil pada nomor mixed benchrest air rifle putra.

Satu emas tambahan pencak silat datang dari nomor tanding kelas A yang diwakili Suci Wulandari. Sedangkan balap sepeda menyumbang emas nomor road event individual time trial putra yang diwakili Aiman Cahyadi.

Baca juga artikel terkait SEA GAMES 2019 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Agung DH