Menuju konten utama
SEA Games 2017

Indonesia Berpeluang Raih Medali Emas di Cabang Renang

Indonesia masih berpeluang meraih medali emas melalui cabang olahraga atletik dan renang. Dari dua cabang ini masih ada 16 emas yang diperebutkan.

Indonesia Berpeluang Raih Medali Emas di Cabang Renang
Logo SEA Games 2017 Kuala Lumpur. FOTO/kuala-lumpur.ws

tirto.id - Meski SEA Games 2017 telah berlangsung selama tujuh hari, kontingen Indonesia masih saja tertahan di posisi lima klasemen sementara dengan raihan 19 medali emas, 24 medali perak dan 40 medali perunggu.

Sementara peringkat pertama klasemen sementara SEA Games 2017 masih dipimpin oleh tim tuan rumah Malaysia dengan 63 medali emas, 45 medali perak dan 39 medali perunggu disusul Vietnam dengan 37 medali emas, 25 medali perak dan 32 medali perunggu.

Namun demikian, Indonesia masih berpeluang meraih medali emas melalui cabang olahraga atletik dan renang. Dari dua cabang ini masih ada 16 emas yang diperebutkan.

Untuk cabang olahraga renang, kontingen Indonesia telah menyumbang dua medali emas, yakni melalui perenang I Gede Siman Sudartawa dan Triady Fauzi yang diharapkan terus melaju dan sangat diharapkan menjadi tulang punggung kontingen Indonesia yang dipimpin oleh Aziz Syamsuddin itu.

"Saya puas dengan mampu meraih emas. Hasil kerja keras berlatih selama ini berhasil. Semoga seterusnya mampu meraih hasil terbaik," kata Triady Fauzi dikutip dari Antara.

Sementara dari lintasan lari Stadion Bukit Jalil, cabang atletik dipastikan akan menjadi primadona. Setelah sukses menyumbang dua medali emas melalui Hendro dan Triyaningsih, kontingen Indonesia mendapatkan peluang di beberapa nomor andalan, seperti lompat jauh putri lewat Maria Londa.

Triyaningsih yang sukses di nomor 10 meter juga akan diuji di nomor 5000 meter. Begitu juga dengan Agus Prayogo yang akan turun di 10 meter. Peluang lagi pada nomor lari 4X100 meter putra hingga heptathlon lewat Emilia Nova.

Selain itu, cabang olahraga tenis juga berpeluang besar untuk meraih emas setelah atlet andalannya, yakni Christopher Rungkat berhasil lolos ke final. Pada partai puncak ini bakal menghadapi wakil Thailand, Jirat Navasirisombon.

"Saya sendiri optimistis mendapatkan medali emas. Menurut saya Wishaya yang saya hadapi di semifinal yang paling berat di nomor tunggal," kata Christopher Rungkat yang menjadi pemain tunggal terbaik Indonesia saat ini.

Sementara pada cabang olahraga pencak silat yang gagal merebut medali emas kembali mendapatkan peluang di nomor putri. Nantinya, pasangan Ririn Rinasih dan Riska Hermawan diharapkan mampu meraih hasil terbaik dalam pertandingan. Sedangkan untuk nomor tanding baru memasuki babak kualifikasi.

Dari cabang permainan, tim bola voli putri Indonesia akan melawan Myanmar. Sedangkan bola basket kedua timnas akan bertanding yang semuanya akan menghadapi Thailand. Begitu juga dengan futsal. Timnas putri bakal menghadapi Thailand, sedangkan putra bakal menghadapi Vietnam di Panasonic Sport Complex Shah Alam.

Baca juga:

Baca juga artikel terkait RENANG atau tulisan lainnya dari Alexander Haryanto

tirto.id - Olahraga
Reporter: Alexander Haryanto
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Alexander Haryanto