Menuju konten utama

Iklan Samsung Ungkap Spesifikasi Kunci Galaxy S10

Spesifikasi Samsung Galaxy S10 terungkap usai video iklannya beredar.

Iklan Samsung Ungkap Spesifikasi Kunci Galaxy S10
invitation samsung galaxy unpacked. FOTO/Samsung.com

tirto.id - Jelang peluncuran Galaxy S10, video iklannya pada Selasa (19/2/2019) tak sengaja disiarkan oleh stasiun televisi TV 2 Norwegia, sekaligus mengungkap spesifikasi kunci flagship barunya Samsung itu.

Melancir CNET, Rabu (20/2/2019), di video berdurasi 30 detik itu, Galaxy S10 diketahui tersemat 3 kamera belakang, 2 kamera depan, mendukung fitur reverse wireless charging, panel infinity-O, dan sensor sidik jari di dalam layar.

Spesifikasi yang ditunjukkan di video tersebut secara tak langsung "membenarkan" segala rumor yang beredar sebelumnya.

Pada panel depan misalnya, lubang di sudut atas layar ini merupakan penerapan teknologi panel Infinity-O untuk "mengakali" letak kamera depan yang tampak tersemat lensa ganda.

Kendati masih belum diketahui fungsinya, diprediksi kamera depan Galaxy S10 bakal dilengkapi lensa wide-angle guna cakupan foto selfie yang lebih luas.

Sementara untuk tiga kamera di bagian belakang, diperkirakan masing-masing menawarkan kemampuan berbeda seperti fungsi umum triple camera smartphone, yakni bokeh, ultra-wide, dan telephoto.

Sebelumnya, Galaxy S10 dilaporkan mendukung fitur reverse wireless charging, senada dengan video iklan yang beredar. Fitur ini memungkinkan Galaxy S10 mengisi daya ponsel lain yang mendukung fitur Qi Wireless Charging, termasuk smartphone di luar brand Samsung.

Kendati tak ditunjukkan di video itu, diyakini Galaxy S10 bertenaga chip flagship Snapdragon 855 (pasar Amerika dan Eropa) atau Exynos 9820, chipset seri tertinggi produksi Samsung (pasar Asia).

Terakhir, Galaxy S10 dalam video tersebut ditunjukkan tersedia dalam beberapa varian, yakni Galaxy S10 reguler, Galaxy S10+, dan Galaxy S10e.

Adapun Samsung sendiri akan memperkenalkan Galaxy S10 di San Francisco, California, Amerika Serikat, pada Rabu, 20 Februari 2019 dalam event "Galaxy UNPACKED 2019".

Acara itu bakal dihelat pada pukul 11.00 pagi waktu San Francisco atau Pasific Time. Apabila dikonversi ke wilayah Indonesia, maka akan berlangsung pada Kamis, 21 Februari 2019, pukul 02.00 WIB dini hari.

Sehari setelah diperkenalkan, tepatnya tanggal 22 Februari waktu Indonesia, pre-order Samsung Galaxy S10 di Tanah Air akan dibuka.

"Hitung mundur untuk mengungkap generasi baru Samsung Galaxy pada 21 Februari 2019. Bersiaplah! Jadi yang pertama memilikinya melalui pre-order pada 22 Februari 2019," tulis Samsung Indonesia melalui akun @samsungID di Twitter, Selasa (19/2/2019).

Adapun live streaming peluncuran Galaxy S10 dapat disaksikan di beberapa saluran online Samsung, seperti news.samsung.com/global, samsungmobilepress.com, samsung.com/galaxy, atau samsung.com.

"Pada 20 Februari, Samsung Electronics akan mengungkap perangkat baru, yang menjanjikan pengalaman Galaxy baru berdasarkan 10 tahun inovasi," tulis Samsung pada 11 Januari 2019.

Baca juga artikel terkait SMARTPHONE atau tulisan lainnya dari Ditya Pandu Akhmadi

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Ditya Pandu Akhmadi
Penulis: Ditya Pandu Akhmadi
Editor: Ibnu Azis