Menuju konten utama

Huawei Nova 4 Diperkenalkan, Bawa Kamera 48MP & Lensa Selfie 25MP

Huawei Nova 4 mengunggulkan sektor fotografi yang mengusung total empat kamera.

Huawei Nova 4 Diperkenalkan, Bawa Kamera 48MP & Lensa Selfie 25MP
Huawei Nova 4. FOTO/consumer.huawei.com

tirto.id - Huawei resmi meluncurkan smartphone seri Nova terbaru di Cina yang mengusung kamera utama 48MP dan lensa selfie 25MP, yakni Huawei Nova 4.

Seperti diwartakan GSM Arena yang dikutip Selasa (18/12/2018), Huawei Nova 4 mengusung notch "berlubang" seperti Samsung Galaxy A8s dengan panel Infinity O-nya yang melenggang pekan lalu.

Pada panel depan, Huawei Nova 4 memiliki diagonal 6 inci tipe IPS LCD dengan resolusi 230 x 1080 piksel. Sementara pada sektor catu daya, smartphone ini dibekali baterai 3750 mAh dengan fitur pengisian cepat dan sudah berjalan pada OS Android terkini, 9 Pie.

Kembali ke sektor kamera, Huawei Nova 4 memanjakan pengguna yang gemar fotografi dengan tiga kamera utama. Masing-masing memiliki konfigurasi 48MP bukaan f/1.8 (main), 16MP bukaan f/2.2 (wide angle), dan 2MP bukaan f/2.4 (depth sensor).

Adapun pada kamera depan tertanan resolusi 25MP bukaan f/2.0 yang tersemat pada "lubang" notch. Sekadar catatan, Nova 4 merupakan smartphone pertama Huawei dengan kamera selfie di dalam layar.

Untuk menunjang kinerjanya, Huawei Nova 4 dibekali chipset Kirin 970 yang sama dengan keluarga Huawei seri P20. Kendati begitu, Nova 4 membawa memori lebih besar dengan perpaduan RAM 8GB dan ROM 128GB.

Sebagai informasi, Huawei Nova 4 hadir dalam dua varian, yakni standar dan premium. Berdasarkan informasi dari laman Huawei Cina, Varian standar hanya dibekali kamera utama 25MP yang dijual dengan harga 3.100 Yuan Cina atau sekitar Rp6,5 juta (kurs Rp2.113).

Sementara varian premium dijual 3.400 Yuan Cina atau sekitar Rp7,1 juta. Perbedaan varian standar dan premium hanya pada resolusi kamera utama, sisanya, spesifikasi kedua varian relatif sama.

Baca juga artikel terkait SMARTPHONE atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis